Categories: Ciri Ciri Orang Hamil

13 Cara Mengetahui Kehamilan Dengan Menekan Perut Yang Bisa Dilakukan Sendiri    

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Memastikan kehamilan terkadang menjadi hal yang menyenangkan sekaligus menegangkan bagi seorang ibu. Sekarang ini sudah ada banyak cara yang dilakukan untuk tes kehamilan dari yang modern dengan alat yang canggih ataupun dengan metode alami yang bisa dilakukan sendiri. Cara mengetahui kehamilan dengan menekan perut adalah salah satu metode kuno yang sudah dipraktekkan sejak dulu. Berikut ini beberapa penjelasan tentang cara mengetahui kehamilan dengan menekan perut.

  1. Nyeri perut bawah saat di tekan

Nyeri pada perut bagian bawah saat hamil bisa disebabkan karena beberapa hal. Yang pertama, karena kehamilan yang semakin membesar akan membuat ligamentum penggantung rahim dengan dinding rahim menjadi semakin melar dan tertarik sehingga mengakibatkan timbulnya nyeri. Lokasi ligamentum terdapat pada kanan dan kiri rahim sehingga nyeri akan dirasakan di kedua sisi atau mungkin berpindah-pindah. Factor kedua yaitu karena adanya tekanan pada kandung kemih karena membesarnya Rahim.

  1. Perut bawah terasa penuh saat ditekan

Ketika hamil, beberapa mengeluhkan perut yang terasa penuh saat ditekan. Hal ini terjadi karena beberapa factor. Pertama, karena adanya pengaruh hormonal saat hamil. Dengan meningkatnya kadar hormone progesterone dan hormone estrogen saat hamil akan menyebabkan pergerakan usus melambat. Sehingga makanan dan gas akan diproses lebih lama dan akan menetap di lambung serta usus yang berakibat pada  rasa penuh pada perut. Kedua, perkembangan janin 1 bulan yang semakin membesar akan memberikan tekanan pada system pencernaan dan menghambat pergerakan usus.

  1. Terasa kencing saat ditekan

Sering buang air kecil selama hamil adalah hal yang wajar. Janin yang terus berkembang akan membuat rahim membesar dan mendesak kandung kemih. Sehingga wanita saat hamil akan sering bolak-balik ke kamar mandi untuk buang air kecil. Terlebih saat baru masuk ke trimester pertama maka penyebab sering kencing pada ibu hamil tidak hanya tekanan pada kandung kemih, tapi juga perubahan hormon yang terjadi secara mendadak.

  1. Terasa tidak nyaman saat ditekan

Rasa tidak nyaman di perut sering dirasakan para ibu hamil. Sewajarnya rasa tidak nyaman pada perut atau perut terasa begah merupakan hal yang normal dalam kehamilan terutama di awal kehamilan sampai bulan ketiga kehamilan. Hal ini dipicu karena adanya perubahan hormon saat hamil. Karena itu meskipun baru masuk awal kehamilan, tapi lebih baik juga memilih pakaian yang tepat.

  1. Terasa mual saat ditekan

Mual dan muntah merupakan kondisi paling umum yang terjadi saat hamil. Namun perlu diperhatikan jika intensitas mual dan muntah terlalu berlebihan akan menyebabkan ibu dan janin kekurangan nutrisi. Untuk penangannya anda dapat menghindari makanan yang asam dan pedas selama kehamilan. Ibu juga perlu tahu tentang perbedaan mual hamil atau maag untuk dapat mengantisipasi kondisi yang lebih buruk. 

  1. Terasa langsung kram saat ditekan

Saat hamil, mengalami kram pada perut bagian bawah masih tergolong normal. Dengan perkembangan bayi dan rahim akan berdampak pula pada perubahan tubuh ibu. Beberapa penyebab kram antara lain :

  • Tekanan pada otot, sendi dan pembuluh darah. Saat hamil, tekanan pada otot, sendi, dan pembuluh darah akan meningkat dan menimbulkan nyeri.
  • Adanya peregangan ligament. Ligament untuk menghubungkan tulang berguna untuk mendukung perkembangan pada Rahim
  • Adanya kelebihan gas dalam perut. Peningkatan hormon progesterone menyebabkan otot perut lebih rileks yang memicu pencernaan makanan lebih lambat
  1. Keputihan awal kehamilan saat ditekan

Selama hamil adanya perubahan hormone estrogen dapat mengakibatkan keputihan. Frekuensi keputihan saat hamil yang meningkat  adalah hal yang normal. Tapi jika anda mendapati ada perubahan warna pada keputihan dengan diiringi gejala-gejala tertentu maka waspadai karena curiga adanya infeksi.

  1. Sakit punggung bawah saat di tekan

Kebanyakan ibu hamil akan mengeluhkan sakit punggung atau rasa pegal pada otot-otot punggung. Ibu boleh melakukan pijat ringan untuk mengatasi hal tersebut. Pijatan yang dilakukan pun bukan pijatan yang kuat namun sekadar untuk meringankan rasa sakit dan merelaksasi. Sakit punggung terjadi karena perkembangan janin yang semakin membesar seiring dengan pertambahan usia kehamilan. Selain punggung terkadang pinggang juga akan terasa sakit selama kehamilan, cara mengatasi sakit pinggang saat hamil bisa dicoba untuk mengurangi rasa sakit yang dirasakan.

  1. Sakit pada ulu hati saat ditekan

Ketika melakkan fisik ibu hamil maka akan dilakukan penekanan pada perut dan ulu hati. Jika ibu hamil merasakan nyeri saat ditekan daerah ulu hati maka diagnose akan mengarah ke penyakit maag atau penyakit lambung. Jika nyeri terus-menerus maka waspadai gejala heartburn pada ibu hamil.

  1. Langsung muntah saat ditekan

Walaupun muntah saat hamil masih tergolong hal yang wajar, namun anda perlu membedakan mana muntah karena kondisi hamil dan mana muntah karena maag. Ibu hamil diharapkan benar-benar tahu tentang hal ini. Kapan mual biasanya dirasakan, apakah saat pagi atau di waktu-waktu tertentu. Apakah ibu hamil mual saat mencium aroma tertentu. Ibu hamil harus benar-benar tahu tentang tubuhnya untuk memastikan ini.

  1. Rahim terasa kencang saat ditekan

Terasa kencang saat rahim ditekan bisa dikarenan rahim sudah berkembang dan akan menekan dinding perut. Hal inilah yang membuat perasaan kencang pada perut. Kondisi ini normal habi ibu hamil dan tidak perlu terlalu khawatir tentang hal ini. Jangan panik ketika anda merasakan kencang di sekitar perut karena ini adalah tanda bahwa janin anda berkembang. Setidaknya kondisi ini apat terjadi selama 12 minggu kehamilan.

  1. Ukuran perut lebih besar

Bentuk tubuh ibu hamil akan berpengaruh pada ukuran perut ibu saat hamil. Jika anda memiliki ukuran perut yang kecil sebelum kehamilan maka perkembangan perut anda saat hamil tidak begitu terlihat saat awal kehamilan. Biasanya perkembangan perut baru akan terlihat saat bayi mulai tumbuh dan besar pada akhir trimester pertama.

  1. Terasa ukuran perut lebih besar tapi bukan lemak perut

Saat hamil perut yang membesar adalah hal yang wajar karena adanya perkembangan janin. Berbeda dengan perut orang yang membuncit, perut wanita yang sedang hamil akan terasa keras dibandingkan dengan perut yang membunci karena lemak. Perut yang lebih besar ini akan terlihat dari bagian bawah bukan atas seperti wanita yang memiliki tubuh gemuk.

Demikian beberapa cara mengetahui kehamilan dengan menekan perut yang bisa anda coba di rumah. Namun untuk memastikan apakah anda hamil atau tidak anda perlu memeriksakannya ke dokter atau bidang yang akan melakukan prosedur medis untuk mengetahui kehamilan anda. Dan tidak semua cara ini efektif karena ada beberapa wanita hamil yang cenderung memerlukan pemeriksaan yang lebih lengkap untuk membuktikan kehamilannya.

Recent Posts

3 Tips Agar Embrio Menempel di Dinding Rahim

Periode tunggu saat melakukan program kehamilan seperti bayi tabung ataupun IVF memang mendebarkan. Sehingga beberapa…

8 months ago

4 Ciri-ciri Masa Subur untuk Haid Tidak Teratur

Haid dengan siklus yang normal setiap bulannya akan memiliki interval waktu yang sama, yakni sekitar…

8 months ago

5 Tanda Embrio Transfer Gagal

Program embrio transfer atau paling umum dikenal sebagai program dalam kehamilan cukup banyak dilakukan oleh…

9 months ago

4 Hal yang Harus Diperhatikan Terkait Suntik Hormon untuk Hamil

Infertilitas atau ketidaksuburan adalah masalah yang banyak dialami pasangan sehingga harus menunggu cukup lama sampai…

9 months ago

HCG : Pengertian, Fungsi, dan Pengaruhnya

Di dalam tubuh wanita, terdapat dua hormon penting yang dikenal sebagai hormon reproduksi, yakni estrogen…

9 months ago

12 Ciri-ciri Hormon HCG Meningkat

Hormon di dalam tubuh manusia bermacam-macam, sesuai dengan fungsinya masing-masing untuk mendukung kelangsungan hidup manusia.…

9 months ago