Mendapati kondisi kesehatan bayi dan tentunya pertumbuhan serta perkembangannya yang selalu dalam kondisi yang normal merupakan salah satu harapan semua orang tua agar dapat terjadi sejak bayi dalam kandungan hingga nanti tumbuh dewasa dan dapat hidup secara mandiri. Demi mewujudkan kondisi tersebut, berbagai upaya dan usaha dalam kaitannya dengan peran dan tanggung jawab orang tua untuk menjaga, merawat, membesarkan bayi pasti akan dilakukan dengan sangat baik.
Meskipun beberapa usaha seperti imunisasi, pemberian nutrisi alami berupa air susu ibu, dan menjaga kondisi kebersihan bayi sudah dilakukan dengan baik, tetap saja ancaman permasalahan kesehatan pada bayi masih bisa terjadi. Adanya kondisi ancaman kesehatan tersebut tentu dapat menyebabkan ibu menjadi penuh kekhawatiran yang mendalam. Salah satu bentuk ancaman permasalahan kesehatan pada bayi yang dapat terjadi adalah kondisi sakit kepala.
Sakit kepala yang terjadi pada bayi tentu harus segera diketahui oleh orang tua agar dapat mendapatkan proses penyembuhan yang tepat dan cepat. Namun permasalahan komunikasi yang belum dimiliki oleh bayi dengan baik terkadang mengharuskan orang tua harus mampu memahami dengan baik berbagai bentuk perubahan dan tanda yang ditunjukkan oleh bayi apakah sebagai kondisi yang mengarah pada permasalahan tersebut. Berikut ini beberapa ciri ciri bayi sakit kepala yang dapat diketahui oleh orang tua terutama ibu dalam penjelasan di bawah ini.
Bentuk komunikasi paling sederhana yang dapat dilakukan bayi untuk mengungkapkan apa yang sedang terjadi pada dirinya adalah dengan menangis. Menangis menjadi salah satu pertanda bahwa ada kondisi yang membuat bayi tidak nyaman atau bahkan merasakan kesakitan. Kondisi bayi yang menangis terus menerus tanpa sebab bisa jadi merupakan ciri ciri bayi sakit kepala yang harus segera diketahui kepastiannya oleh ibu agar proses penyembuhannya dapat dilakukan dengan cepat.
Ciri atau pertanda bahwa bayi sedang mengalami sakit kepala selanjutnya adalah perilaku bayi yang banyak menunjukan gerakan memegangi kepalanya. Kondisi bayi yang memegangi kepalanya secara sering tersebut memang menjadi salah satu bentuk komunikasi pada bayi mengingat bayi belum dapat berbicara untuk menunjukan bahwa ada kondisi yang tidak normal pada kepalanya. Aktivitas bayi yang sering memegang kepalanya tersebut dapat diketahui ketika orang tua terutama ibu peka pada setiap bentuk gerakan yang dilakukan oleh bayinya.
Ciri ciri bayi sakit kepala selanjutnya terlihat dari kondisi bayi yang sulit untuk tenang dan sering merasa gelisah. Keadaan bayi yang sering merasa gelisah tersebut dapat menjadi pertanda bahwa ada kondisi yang menyebabkannya tidak tenang sepanjang waktu terutama ketika masuk wakti tidur bagi bayi. Sebagai langkah preventif atau pencegahan dampak buruk terhadap kondisi kesehatan bayi maka proses pemeriksaan medis diperlukan ketika keadaan bayi tidur gelisah siang dan malam serta kondisi tidak tenang berlangsung cukup lama.
Mimik wajah seseorang ketika merasakan sakit atau menahannya tentu dapat dikenal begitu juga pada bayi. Namun untuk mengetahui secara pas ketika mimik wajah tersebut muncul merupakan kondisi yang perlu usaha lebih keras. Mimiik wajah yang mencoba untuk menahan rasa sakit bagi bayi merupakan suatu hal yang perlu diperhatikan dengan baik karena dapat menjadi salah satu ciri ciri bayi sakit kepala maupun kondisi lainnya yang tak kalah berdampak lebih buruk.
Keadaan lain yang juga dapat menjadi salah satu ciri bahwa bayi sedang mengalami kondisi sakit pada kepalanya adalah ketika muncul aktivitas dimana bayi sering membenturkan kepalanya ke perut ibu maupun ke bantal dan kasur. Kondisi tersebut terjadi karena memang bayi merasa ada yang kurang nyaman dengan kepalanya. Keadaan bayi yang membenturkan kepalanya dapat mempengaruhi kondisi perkembangan bayi.
Itulah beberapa ciri ciri bayi sakit kepala yang perlu diperhatikan oleh setiap orang tua mengingat kondisi bayi yang belum dapat berkomunikasi dengan baik secara verbal untuk mengungkapkan kondisi yang sedang di alami oleh bayi. Keadaan sakit kepala tidak boleh dianggap remeh seperti kondisi sakit kepala yang terjadi pada orang dewasa. Keadaan sakit kepala pada bayi tentu dapat menimbulkan rasa sakit yang cukup kuat dan biasanya disebabkan oleh beberapa kondisi yang perlu dilakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk memastikannya.
Beberapa penyebab bayi sakit kepala yang perlu diperhatikan dengan baik dan harus menjadi kondisi yang diwaspadai oleh ibu diantaranya seperti adanya cidera atau trauma pada kepala, pendarahan di kepala, hingga kondisi tumor atau kanker otak. Keadaan tersebut harus segera terdiagnosis secara medis karena memang dampak yang diberikannya tentu sangat buruk sehingga dengan terdeteksi lebih dini maka proses perawatan dan cara mengatasi kondisi tersebut dapat dilakukan secara optimal dan menjadikan dampak yang ada bisa dihindari atau setidaknya diminimalisir serta lakukan beberapa cara menjaga bayi agar tidak mudah sakit.
Periode tunggu saat melakukan program kehamilan seperti bayi tabung ataupun IVF memang mendebarkan. Sehingga beberapa…
Haid dengan siklus yang normal setiap bulannya akan memiliki interval waktu yang sama, yakni sekitar…
Program embrio transfer atau paling umum dikenal sebagai program dalam kehamilan cukup banyak dilakukan oleh…
Infertilitas atau ketidaksuburan adalah masalah yang banyak dialami pasangan sehingga harus menunggu cukup lama sampai…
Di dalam tubuh wanita, terdapat dua hormon penting yang dikenal sebagai hormon reproduksi, yakni estrogen…
Hormon di dalam tubuh manusia bermacam-macam, sesuai dengan fungsinya masing-masing untuk mendukung kelangsungan hidup manusia.…