Menjalani proses kehamilan yang sehat merupakan salah satu harapan yang selalu diinginkan terjadi oleh setiap ibu hamil. Dalam mewujudkan harapan tersebut tentu ada beberapa hal yang harus diusahakan oleh setiap ibu hamil mulai dari menjaga asupan nutrisi ibu hamil dengan cara mengkonsumsi makanan sehat dan menghindari pantangan makanan yang ada, menjaga waktu dan kualitas istirahat, menghindari aktivitas berat, dan pastinya secara rutin mengkonsultasikan kondisi perkembangan kehamilannya dengan dokter kandungan.
Selama menjalani proses kehamilan, fase awal atau trimester pertama dan fase akhir atau trimester ketiga mendekati proses persalinan merupakan salah satu tahapan yang kritis dan perlu diperhatikan lebih karena adanya resiko besar munculnya gangguan kehamilan yang berbahaya bagi ibu maupun janin di dalam kandungan. Oleh karena hal tersebut, tentu ada beberapa pertimbagan yang perlu diperhatikan selama menjalani fase kritis tersebut terutama untuk fase akhir mendekati persalinan.
Berkaitan dengan kehamilan yang mendekati proses persalinan tersebut, ada beberapa pertanyaan yang seringkali bermunculan termasuk mengkaitkan antara puasa dengan kehamilan. Puasa dan kehamilan seringkali dipertanyakan apakah hal tersebut dapat dilakukan terutama untuk ibu hamil terutama untuk kehamilan yang sudah mendekati proses persalinan. Berikut penjelasan mengenai bolehkah ibu hamil berpuasa menjelang persalinan yang perlu diperhatikan dalam ulasan di bawah ini.
Sebelum membahas mengenai puasa menjelang persalinan, pembahasan mengenai puasa saat hamil secara menyeluruh perlu untuk dipahami dengan baik. Setiap ibu hamil memang harus memperhatikan aktivitas puasa yang wajib di jalani oleh setiap muslim seblum melakukannya karena adanya pengaruh puasa terhadap keadaan janin saat ibu puasa yang perlu diperhatikan dan dihindari agar tidak menyebabkan kondisi yang berbahaya bagi perkembangan janin maupun kesehatan ibu hamil.
Puasa bagi ibu hamil secara umum dapat dilakukan karena tidak memberikan pengaruh yang besar terhadap ukuran, berat, bentuk, dan perkembangan janin di dalam kandungan secara menyeluruh. Meskipun puasa diperbolehkan, ada beberapa hal yang perlu dilakukan ibu hamil sebelum menjalani aktivitas puasa salah satunya terkait kesiapan kondisi fisik ibu hamil dan ada tidaknya faktor resiko berbahaya yang dapat terjadi ketika ibu hamil berpuasa. Untuk memastikan ibu hamil dapat menjalani puasa atau tidak maka sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter kandungan yang menangani.
Seperti dalam penjelasan diatas, ibu hamil tetap dapat berpuasa untuk menjalani kewajiban secara rutin tanpa harus takut adanya efek atau resiko berbahaya. Ibu hamil yang ingin berpuasa selain perlu berkonsultasi dengan dokter kandungan juga harus memperhatikan beberapa syarat diantaranya seperti ibu hamil harus mampu memenuhi kebutuhan kalori dan nutrisi pada saat sahur dan berbuka puasa, ibu hamil tidak mengalami kondisi cacat fisik maupun riwayat gangguan kehamilan, dan kondisi fisik dan mental ibu hamil siap menjalani puasa, serta dalam trimester yang tidak berbahaya.
Berkaitan dengan trimester kehamilan yang boleh untuk berpuasan sekaligus menjawab mengenai pertanyaan bolehkah ibu hamil berpuasa menjelang persalinan. Menjelang persalinan, kehamilan ibu sudah memasuki trimester ketiga akhir yang merupakan fase dimana ibu memiliki resiko bayi lahir prematur maupun tidak memiliki berat yang ideal ketika menjalani puasa. Meskipun beresiko, ibu hamil trimester ketiga yang kuat secara fisik tetap dapat menjalani aktvitas puasa dengan pertimbangan dan memperhatikan hal tertentu. Adanya resiko yang cukup berbahaya saat berpuasa menjelan persalinan maka ibu hamil tidak boleh memaksakan diri untuk berpuasa.
Menjalani puasa mendekati persalinan memang boleh dilakukan namun perlu adanya usaha yang harus benar benar bisa dipenuhi oleh ibu hamil mengingat kecenderungan resiko berbahaya saat puasa trimester ketiga. Beberapa tips yang dapat dilakukan untuk sukses menjalani puasa pada trimester ketiga atau saat menjelang persalinan diantaranya seperti :
Itulah beberapa penjelasan megenai bolehkah ibu hamil berpuasa menjelang persalinan yang perlu diperhatikan dengan baik sebelum melakukan pausa untuk menghindari efek samping yang bisa jadi muncul pada kehamilan trimester ketiga tersebut.
Periode tunggu saat melakukan program kehamilan seperti bayi tabung ataupun IVF memang mendebarkan. Sehingga beberapa…
Haid dengan siklus yang normal setiap bulannya akan memiliki interval waktu yang sama, yakni sekitar…
Program embrio transfer atau paling umum dikenal sebagai program dalam kehamilan cukup banyak dilakukan oleh…
Infertilitas atau ketidaksuburan adalah masalah yang banyak dialami pasangan sehingga harus menunggu cukup lama sampai…
Di dalam tubuh wanita, terdapat dua hormon penting yang dikenal sebagai hormon reproduksi, yakni estrogen…
Hormon di dalam tubuh manusia bermacam-macam, sesuai dengan fungsinya masing-masing untuk mendukung kelangsungan hidup manusia.…