Categories: Gangguan Kehamilan

Inilah 5 Penyebab Hamil Kosong dalam Islam Paling Sering Terjadi

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Hamil kosong merupakan suatu keadaan ketika wanita sedang dalam masa kehamilan tetapi di dalam kandungannya justru tidak terdeteksi adanya janin. Di dalam istilah medis, kejadian tersebut dinamakan “Blighted Ovum”. Berdasarkan pengertian medis, hamil kosong bisa terjadi ketika implan telur yang telah dibuahi pada rahim namun tidak berkembang menjadi sebuah embrio.

Di dalam Ajaran Islam, memang kita perlu memahami bahwa Jin hidup dan bermasyarakat layaknya seperti manusia. Bahkan ada juga mitos yang berkembangan bahwa penyebab hamil kosong adalah karena janin dibawa oleh jin, benarkah itu? Untuk lebih jelasnya berikut ulasannya.

Hamil Kosong dalam Islam

Kasus hamil kosong sendiri memang sering dikaitkan dengan sesuatu yang ghaib. Oleh sebab itu, sebagai muslim yang Taat pada Allah SWT, sudah sewajarnya untuk menyerahkan kejadian tersebut pada-Nya. Memang menurut ajaran Islam sendiri, penyebab hamil kosong masih belum dipastikan. Kalaupun karena dibawa oleh jin, hal tersebut masih belum bisa dipastikan secaranya fakta.  Sedangkan jika kita melihatnya dari sisi medis, ada banyak kemungkinan terjadinya hamil kosong seperti di bawah ini.

1. Terjadi kelainan kromosom

Penyebab pertama yang sering diungkapkan oleh dokter dna pakar kesehatan lainnya adalah adanya kelainan kromosom pada sel telur. Berdasarkan ilmu sains, kromosom adalah suatu materi yang dibawa oleh DNA yang berasal dari inti sel manusia. Fungsi adanya kromosom ini dapat mewariskan gen yang berasal dari ayah maupun dari ibunya yang berasal dari sel telur dan juga sel sperma.

Jika kromosom mengalami kelainan bisa jadi kehamilan tersebut dapat menyebabkan tanda-tanda keguguran. Jika pun bayi bisa lahir dengan selamat, tetapi aakan ada kecacatan pada sekitar tubuhnya. Di sinilah tubuh manusia akan merespon ketika kromosom mengalami abnormal. Perkembangan embrio pun akan berhenti secara otomatis ketika ada kelainan kromosom dan akan dikeluarkan ketika ibu terkena haid. Di sanalah caln ibu akan mengalami kondisi hamil kosong.

2. Terjadi gangguan imunologi

Penyebab selanjutnya yang sering terjadi pada hamil kosong adalah terjadinya gangguan Imunologi yang didapatkan calon ibu. Gangguan semacam ini umumnya terjadi pada saat kekebalan tubuh mengalami abnormal. Hal tersebut menyebabkan munculnya berbagai macam penyakit. Salah satu penyakit tersebut adalah perkembangan embrio yang mengalami halangan.

Gangguan imunologi bisa terjadi karena faktor lainnya seperti adanya infeksi bakteri, kelainan genetik, terkena paparan radiasi, dan berbagai gangguan lainnya. gangguan Imunologi ini juga dapat menyebabkan terjadinya penyakit lainnya pada tubuh seperti AIDS, asma, alergi, dan penyakit serius lainnya.

3. Calon ibu terdapat riwayat penyakit tertentu

Penyakit tertentu bisa menyebabkan terjadinya hamil kosong ini. salah satu riwayat penyakit serius tersebut adalah diabetes melitus. Kadar gula darah yang menanjak tinggi dapat membuat perkembangan janin terganggu. pertama adalah perkembangan embrio yang tidak sempurna, kedua terjadinya hamil kosong sehingga bisa menyebabkan keguguran.

Oleh sebab itu, pemeriksaan ke dokter harus sering dilakukan apabila calon ibu mendapatkan riwayat penyakit tertentu. Hal tersebut tidak hanya menyelamatkan janin, tetapi juga dapat menyelamatkan calon ibu itu sendiri. Minimal, kadar gula darah calon ibu bisa dibuat lebih normal ketika masa kandungan akan berlangsung.

4. Terjadinya kelainan genetik

Kelainan genetik ini hampir sama dengan poin pertama yakni salah satu kondisi sel yang terjadi abnormal. Hanya saja pada kelainan genetik ini terjadi karena adanya gaya hidup yang buruk baik dari calon ibu maupun calon ayah. Sebab, kelainan genetik ini menyebabkan gen pada calon embrio menjadi rusak. Akibatnya calon ibu yang harusnya mengalami fase kehamilan menjadi gagal.

5. Adanya infeksi rubella

Mungkin Anda masih asing dengan jenis infeksi ini. Namun di dalam dunia medis, penyakit infeksi ini juga sering disebut sebagai campak Jerman. Campak Jerman sering disebabkan oleh infeksi virus yang bernama Rubella. Hal yang paling berbahaya dari virus tersebut adalah dapat menyerang wanita yang tengah hamil.

Dari sisi penularannya, infeksi rubella ini bisa melalui bersin, air liur, dan juga beberapa barang yang pernah disentuh penderita. Salah satu akibat dari adanya infeksi rubella ini dapat menyebabkan wanita hamil mengalami keguguran maupun hamil kosong. Apabila wanita hamil berhasil melahirkan, maka bayi yang lahir dapat mengalami kecacatan fisik.

Itulah penyebab hamil kosong dalam Islam yang perlu diketahui. Dari pandangan di atas, kita bisa simpulkan bahwa pandangan hamil kosong dalam Islam masih belum dikaji lebih khusus. Sebab hamil kosong yang menurut berbagai mitos dibawa oleh jin masih belum bisa dibenarkan secara fakta. Sedangkan dari sisi medis, hamil kosog merupakan salah satu gangguan kehamilan.

Oleh sebab itu, sebagai muslim yang taat, tidak boleh langsung percaya dengan mitos yang beredar. Cukuplah beribadah dan minta doa pada Allah SWT untuk diberikan jalan keluar dalam masalah ini. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk semua.

Recent Posts

3 Tips Agar Embrio Menempel di Dinding Rahim

Periode tunggu saat melakukan program kehamilan seperti bayi tabung ataupun IVF memang mendebarkan. Sehingga beberapa…

8 months ago

4 Ciri-ciri Masa Subur untuk Haid Tidak Teratur

Haid dengan siklus yang normal setiap bulannya akan memiliki interval waktu yang sama, yakni sekitar…

8 months ago

5 Tanda Embrio Transfer Gagal

Program embrio transfer atau paling umum dikenal sebagai program dalam kehamilan cukup banyak dilakukan oleh…

9 months ago

4 Hal yang Harus Diperhatikan Terkait Suntik Hormon untuk Hamil

Infertilitas atau ketidaksuburan adalah masalah yang banyak dialami pasangan sehingga harus menunggu cukup lama sampai…

9 months ago

HCG : Pengertian, Fungsi, dan Pengaruhnya

Di dalam tubuh wanita, terdapat dua hormon penting yang dikenal sebagai hormon reproduksi, yakni estrogen…

9 months ago

12 Ciri-ciri Hormon HCG Meningkat

Hormon di dalam tubuh manusia bermacam-macam, sesuai dengan fungsinya masing-masing untuk mendukung kelangsungan hidup manusia.…

9 months ago