Categories: Menyusui

Cara Mengatasi Puting Sakit Saat Menyusui Yang Efektif

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Menyusui menjadi salah satu proses yang harus dijalani oleh seorang ibu dalam kaitannya dengan tugas, peran, serta tanggung jawabnya sebagai sosok orang tua bagi bayinya. Aktivitas menyusui merupakan cara yang diperlukan untuk secara langsung memberikan asi atau air susu ibu kepada bayi mengingat adanya banyak manfaat asi untuk bayi yang bisa diperoleh sesuai dengan anjuran beberapa tenaga medis dan juga badan kesehatan dunia atau WHO ( World Health Organization).

Asi merupakan makanan alami yang cocok dan dapat dicerna dengan mudah oleh bayi dibandingkan dengan makanan lain seperti susu formula. Pemberian asi dianjurkan berlangsung hingga usia bayi minimal 6 bulan dan dapat diteruskan hingga usianya 2 tahun demi mendapatkan manfaat asi secara penuh. Beberapa manfaat asi untuk bayi yang perlu diketahui diantaranya seperti berperan sebagai nutrisi pertumbuhan, meningkatkan kecerdasan bayi, meningkatkan daya tahan tubuh bayi, serta membantu membangun hubungan emosional yang baik antaran ibu dan bayi.

Banyaknya manfaat asi tersebut tentu menjadikan setiap orang tua wajib hukumnya untuk menyusui. Namun dalam proses menyusui, ada beberapa hambatan yang terkadang menjadi ibu malas untuk melakukannya seperti munculnya rasa sakit, puting lecet hingga berdarah, serta beberapa kondisi lain. Agar kondisi tersebut tidak terjadi maka perlu adanya cara yang tepat dalam proses menyusui yang salah satunya adalah cara mengatasi puting sakit saat menyusui yang dijelaskan di bawah ini.

  1. Mengenakan bra yang nyaman

Hal pertama yang perlu diperhatikan ketika muncul rasa sakit saat ataupun setelah menyusui makan dapat diatasi dengan cara memperhatikan bra dan pakaian yang digunakan. Puting yang sakit bisa jadi dikarenakan adanya tekanan dari bra yang terlalu ketat. Untuk membantu mengatasi kondisi puting yang sakit maka ibu harus memperhatikan bra yang digunakan dan sebaiknya memilih jenis bra yang lebih longar dan tidak terbuat dari bahan bahan yang kasar serta lebih memilih bra dari bahan katun yang lembut karena memang puting ibu akan lebih sensitif saat menyusui. Penggunaan bra yang longgar juga berlaku dalam cara mengatasi kondisi penyakit mastitis pada ibu menyusui.

  1. Mengkompres dengan air hangat

Puting susu yang sakit pada saat menyusui sebenarnya merupakan kondisi yang normal bagi ibu menyusui. Kondisi puting yang sakit tersebut terutama akan terjadi pada saat saat awal menyusui karena ibu dan bayi masih dalam proses adaptasi. Mengkompres daerah payudara dan puting susu dengan air hangat merupakan salah satu cara mengatasi puting sakit saat menyusui yang dapat dilakukan oleh ibu. Dalam mengkompres usahakan suhu air yang digunakan tidak terlalu panas dan kebersihannya harus selalu terjaga.

  1. Mengkompres dengan air teh

Selain kompresan dengan air yang hangat, cara mengatasi puting sakit saat menyusui lainnya adalah dengan mengkompres payudara menggunakan rebusan air teh.  Awalnya payudara dikompres dengan air hangat selama 15 menit yang kemudian dilanjutkan dengan mengkompres menggunakan air teh. Teh mengandung polifenol yang bernama catecins dengan fungsinya sebagai penyembuh luka alami sehingga dapat mengatasi kondisi luka pada daerah puting payudara yang mungkin lecet saat menyusui. Teh juga dapat menstimulus keratinosit yang mensintesis keratin sebagai pelindung alami pada kulit daerah payudara.

  1. Menyusui dengan benar

Rasa sakit pada ibu menyusui sering kali muncul akibat proses atau cara menyusui yang tidak tepat sehingga dapat menyebabkan puting menjadi sakit. Puting susu yang terletak jauh dari mulut bayi menyebabkannya akan menarik puting tersebut kedalam dan menjepitnya diantara langit langit mulut yang keras. Tekanan keras tersebutlah yang dapat menyebabkan rasa sakit pada puting susu. Untuk mengatasi kondisi ini maka cara menyusui yang benar harus dilakukan. Berikut ini beberapa cara menyusui yang benar tersebut dalam ulasan di bawah ini :

  • Relaks dan tenang, mengkondisikan ibu dan bayi dalam keadaan yang rileks adalah langkah awal yang harus dilakukan dalam proses menyusui yang benar. Posisi kepala bayi harus berada lebih tinggi dari posisi tubuhnya agar mudah menelan air susu ibu.
  • Dekatkan bayi ke payudara, saat bayi mulai membukan mulutnya dengan lebar maka dekatkan puting susu ke dalam mulut bayi dan pastikan posisi lidah berada di bagian bawah. Jika bayi tidak meletakkan lidahnya dibawah maka ibu dapat membimbingnya dengan memberikan sentuhan lembut pada lidah bayi. Payudara yang digunakan sebaiknya bergantian karena salah satu dampak menyusui hanya sebelah payudara adalah menyebabkan puting menjadi sakit.
  • Perlekatan yang benar, mulut bayi harus melekat dengan benar ke payudara ibu dan usahakan agar seluruh bagian puting susu masuk ke dalam mulut bayi bukan hanya ujungnya saja. Perlekatan yang benar ini akan mengurangi rasa nyeri atau sakit pada payudara ibu. Jika muncul rasa nyeri atau sakit maka jangan langsung mencabut puting susu melainkan masukan jari kelingking untuk membantu mengeluarkan puting susu secara perlahan.

Itulah beberapa penjelasan mengenai cara mengatasi puting sakit saat menyusui yang perlu diperhatikan oleh setiap ibu. Beberapa upaya yang disebutkan diatas penting untuk dilakukan agar ibu tetap memiliki motivasi yang tinggi dalam menyusui bayinya dan tidak terhalang oleh kondisi rasa sakit yang muncul. Selama menyusui ibu juga harus tetap memperhatikan makanan sehat untuk ibu menyusui agar secara konsisten dikonsumsi.

Recent Posts

3 Tips Agar Embrio Menempel di Dinding Rahim

Periode tunggu saat melakukan program kehamilan seperti bayi tabung ataupun IVF memang mendebarkan. Sehingga beberapa…

8 months ago

4 Ciri-ciri Masa Subur untuk Haid Tidak Teratur

Haid dengan siklus yang normal setiap bulannya akan memiliki interval waktu yang sama, yakni sekitar…

8 months ago

5 Tanda Embrio Transfer Gagal

Program embrio transfer atau paling umum dikenal sebagai program dalam kehamilan cukup banyak dilakukan oleh…

9 months ago

4 Hal yang Harus Diperhatikan Terkait Suntik Hormon untuk Hamil

Infertilitas atau ketidaksuburan adalah masalah yang banyak dialami pasangan sehingga harus menunggu cukup lama sampai…

9 months ago

HCG : Pengertian, Fungsi, dan Pengaruhnya

Di dalam tubuh wanita, terdapat dua hormon penting yang dikenal sebagai hormon reproduksi, yakni estrogen…

9 months ago

12 Ciri-ciri Hormon HCG Meningkat

Hormon di dalam tubuh manusia bermacam-macam, sesuai dengan fungsinya masing-masing untuk mendukung kelangsungan hidup manusia.…

9 months ago