Categories: Kebiasaan Buruk Bayi

7 Penyebab Bayi Susah Tidur dan Cara Mengatasinya

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Bayi terkadang belum memiliki waktu tidur tetap sehingga bisa terbangun kapan saja. Tapi beberapa bayi mungkin akan mengalami sulit tidur sehingga membuat para orang tua merasa khawatir. Waktu tidur bayi tidak selalu malam. Terkadang malah justru malam hari mereka lebih aktif dan mengajak orang tua “begadang” nemenin mereka. Bayi yang susah tidur tentu saja disebabkan oleh beberapa faktor yang kadang orang tua malah tidak sadar. Bayi yang mengalami susah tidur seringkali disebabkan oleh faktor-faktor yang sebenarnya mudah untuk ditemukan. (Baca juga: Akibat Keguguran)

Penyebab Bayi Susah Tidur

1.Haus dan Lapar

Bagi para Ibu, pastinya harus paham dengan penyebab bayi suah tidur yang satu ini. Ini memang seringkali terjadi namun para orang tua cenderung tidak paham apa maksudnya. Bayi tentunya akan lebih nyenyak tidurnya jika perutnya kenyang. Susah tidur yang dialami bayi disebabkan oleh rasa lapar dan haus sehingga membuatnya sulit untuk memejamkan mata. Untuk mengantisipasinya, pastikan para Ibu jangan sampai terlambat dalam memberikan makan untuk bayi. (Baca juga: Penyebab Bayi Menangis TerusIbu Hamil Muda Cepat Lapar)

2.Kamar Bayi Yang Kurang Nyaman

Bayi dapat dengan mudah merasakan apa yang menurutnya tidak nyaman. Terutama tempat yang ia tempati setiap hari seperti kamar. Jika bayi merasa tidak nyaman berada di kamarnya sendiri, maka mereka juga akan susah untuk tidur. Untuk para orang tua, usahakan agar kamar yang ditempati bayi selalu bersih dan rapi agar bayi merasa nyaman ketika berada di dalam. (Baca juga:  Bahaya Bayi Jatuh Telentang )

3.Memakai Popok Yang Basah

Popok yang basah dan tidak segera diganti tentunya akan membuat bayi merasa tidak nyaman. Bahkan orang tua juga sering lupa mengganti popok ketika sudah memasuki waktu tidur bayi. Walaupun bayi sudah ngantuk, tapi mereka justru tidak nyaman dengan popoknya yang basah dan tidak segera diganti. Ketika bayi sudah memasuki jam-jam tidur atau terlihat sudah sangat mengantuk, maka perikasalah popok atau pakaiannya, jika sudah bersih akan membantu bayi tertidur lelap dengan cepat. (Baca juga: Bintik Merah Pada Kulit Bayi , Bahaya Bedak Bayi)

4.Terlalu Banyak Bermain

Bayi yang sedang aktif terkadang lupa waktu sehingga waktu tidurnya terganggu karena terlalu banyak bermain. Bayi yang terlalu banyak bermain terkadang tidak menyadari kalau capek sehingga sulit tidur pada malam hari. Terkadang para Ibu tidak menyadari kalau bayi rewel dimalam hari disebabkan karena terlalu banyak main. Untuk itu, sebaiknya para Ibu untuk sedikit membatasi anak bermain agar tidak terlalu capek sehingga menyebabkan susah tidur pada malam hari. (Baca juga: Bahaya Akibat Kelelahan Pada Ibu Hamil)

5.Tubuh Bayi Yang Tidak Segar

Ketika bayi akan tidur, sebaiknya para ibu selalu membersihkan tubuh bayi agar tidak terasa lengket. Walaupun bayi sudah mandi pada sore hari, alangkah lebih baik jika digosok minyak telon akan tubuh bayi terasa segar dan membuatnya lebih mudah untuk tertidur nyenyak. Agar bayi merasa lebih nyaman, sebaiknya sambil berikan pijatan ketika menggosok dengan minyak telon karena ini akan membantu melancarkan peredaran darah paa bayi sehingga tidurnya akan lebih nyenyak. (Baca juga: Cara Memandikan Bayi Baru Lahir , Cara Menjemur Bayi di Pagi Hari)

6.Pakaian Yang Dipakai Bayi Tidak Nyaman

Tak hanya menjadi penyebab utama bayi rewel, pakaian yang tidak nyaman juga membuat bayi sulit tidur pada malam hari. Sebaiknya para Ibu bisa memilih jenis kain yang lembut dan menyerap keringat sehingga bayi merasa nyaman ketika memakainya. Pakaian yang tidak nyaman dipakai seringkali membuat bayi tidak bisa tidur dan rewel. Jenis pakaian yang tidak menyerap keringat juga akan menyebabkan biang keringat pada bayi. (Baca juga: Tips Memilih Baju Bayi Baru Lahir , Tips Memilih Baju Hamil Untuk Kerja )

7.Ruam Pada Popok

Ruam pada popok disebabkan karena bayi sering buang air kecil dan jarang untuk diganti. Hal ini tentu akan menyebabkan kulit bayi menjadi iritasi sehingga menganggu kualitas tidurnya. Untuk mengantisipasi terjadinya ruam, sebaiknya gantilah popok setiap beberapa jam. Kesalahan orang tua biasanya menunda-nunda untuk mengganti popok karena dirasa tidak terlalu penting. Tapi justru hal ini sangatlah penting. (Baca juga: Cara Mengatasi Biang Keringat Pada Bayi Baru Lahir )

Orang tua terkadang tidak menyadari apa yang menyebabkan bayi susah tidur dan melakukan banyak cara. Untuk mengantisipasi terjadinya bayi susah tidur, sebaiknya para Ibu bisa bertindak cepat dalam mengatasi bayi susah tidur. Ada banyak cara ampuh yang dapat dilakukan untuk menyiasati agar bayi lebih mudah tidur pada malam hari.

Cara Ampuh Mengatasi Bayi Susah Tidur

1.Jangan Melupakan Rutinitas Sebelum Menidurkan Bayi

Para Ibu biasanya memiliki kata-kata manjur pada bayi yang diucapkan sebelum tidur. Misalnya, “Tidur yang nyenyak ya…” atau “Semoga mimpi indah” dan kata manjur lainnya. Mungkin kata-kata yang diucapkan memang sudah khas ditelinga bayi dan sudah menjadi sebuat “obat” yang bisa membuatnya tidur lebih nyenyak. Jika lupa dikatakan mungkin akan membuat bayi susah tidur. Nah, para Ibu sebaiknya jangan melupakan kata-kata manjurnya ya. (Baca juga : Cara Menidurkan Bayi)

2.Berilah Selimut Favoritnya

Beberapa bayi memang sudah memiliki jenis selimut ataupun bantal favorit. Dan mereka cenderung susah tidur apabila tidak memakai selimut yang biasanya dipakai. Untuk itu, sebaiknya selalu siapkan benda kesayangan bayi di tempat tidurnya supaya ia mudah tertidur dan tidak rewel. (Baca juga : Cara Mengatasi Demam Pada Bayi)

3.Usahakan Agar Ruangan Bayi Tidak Terlalu Senyap

Ruangan yang senyap justru membuat bayi susah untuk tidur. Kamar yang hampir tidak ada suara akan membuat bayi tidak nyenyak karena akan terbangun dengan suara yang kecil. Beberapa orang berpendapat bahwa bayi akan mudah tidur ketika dalam suasana yang tenang, namun hal ini justru salah. Sebaiknya jangan membiasakan menidurkan bayi diruang yang senyap. (Baca juga : Bahaya AC Bagi Balita )

4.Dengan Mengatur Posisi Bayi

Posisi tidur bayi tentunya mempengaruhi nyenyak dan tidaknya ketika ia tidur. Jika bayi sulit tidur, itu artinya ia belum nyaman dengan posisinya. Biatkan dia telentang dengan memberikan bantal ataupun guling disampingnya. Selain itu, pakaikan penutup kepala agar bayi merasa hangat dan mudah tertidur. (Baca juga : Penyebab Janin Sungsang)

Memiliki bayi memang menyita banyak waktu tidur, terlebih jika bayi susah tidur. Namun hal ini tentunya sudah menjadi kebahagiaan tersendiri bagi orrang tua. Agatr bayi dapat tidur dnegan nyenyak, pastinya para Ibu selalu memiliki jurus andalan agar bayi dapat dengan mudah tertidur.

Recent Posts

3 Tips Agar Embrio Menempel di Dinding Rahim

Periode tunggu saat melakukan program kehamilan seperti bayi tabung ataupun IVF memang mendebarkan. Sehingga beberapa…

8 months ago

4 Ciri-ciri Masa Subur untuk Haid Tidak Teratur

Haid dengan siklus yang normal setiap bulannya akan memiliki interval waktu yang sama, yakni sekitar…

8 months ago

5 Tanda Embrio Transfer Gagal

Program embrio transfer atau paling umum dikenal sebagai program dalam kehamilan cukup banyak dilakukan oleh…

9 months ago

4 Hal yang Harus Diperhatikan Terkait Suntik Hormon untuk Hamil

Infertilitas atau ketidaksuburan adalah masalah yang banyak dialami pasangan sehingga harus menunggu cukup lama sampai…

9 months ago

HCG : Pengertian, Fungsi, dan Pengaruhnya

Di dalam tubuh wanita, terdapat dua hormon penting yang dikenal sebagai hormon reproduksi, yakni estrogen…

9 months ago

12 Ciri-ciri Hormon HCG Meningkat

Hormon di dalam tubuh manusia bermacam-macam, sesuai dengan fungsinya masing-masing untuk mendukung kelangsungan hidup manusia.…

9 months ago