Categories: Kesehatan Bumil

Penyebab Sakit Punggung Saat Hamil Muda Dan Cara Mengatasinya

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kehamilan merupakan proses fisiologis yang akan dirasakan oleh setiap wanita setelah melakukan pernikahan secara resmi. Dalam proses mendapatkan kehamilan tersebut, setiap wanita memiliki kondisi dan usaha yang berbeda beda dalam mendapatkannya. Ada beberapa wanita yang dengan mudah dapat segera mendapatkan kehamilan dan ada beberapa wanita yang memutuhkan usaha keras untuk memperolehnya, beberapa bahkan harus mengeluarkan dana besar untuk melakukan tindakan medis seperti inseminasi buatan dan bayi tabung.

Setiap ibu hamil ingin melewati masa kehamilan 40 minggunya dengan kondisi yang normal dan tidak terjadi gangguan kehamilan membahayakan. Untuk menjaga agar proses perkembangan janin serta kondisi kehamilan dalam keadaan yang baik, ibu secara alamiah akan melakukan beberapa usaha diantaranya dengan beristirahat yang cukup, menghindari aktivitas berat, berkonsultasi dengan dokter kandungan maupun tenaga medis lain seperti bidan terkait perkembangan kehamilannya, serta akan berusaha selalu mengkonsumsi makanan sehat untuk ibu hamil.

Ibu hamil secara sadar akan sering peka terhadap setiap perubahan tubuhnya dan mengaitkannya dengan kondisi kehamilan. Kondisi tersebut terjadi secara alamiah karena keinginan ibu hamil untuk menjaga janinnya hingga proses persalinan nanti dan menghindarkan dari resiko terjadinya gangguan kehamilan. Salah satu kondisi yang dapat menjadi kekhawatiran ibu hamil adalah munculnya sakit punggung saat hamil tua yang akan dibahas dalam beberapa penjelasan dibawah ini untuk membantu mengurangi kekhawatiran dan ketakutan yang dirasakan oleh ibu hamil.

Sakit Punggung Saat Hamil Muda

Sakit punggung saat hamil mudah sejauh ini bukan merupakan tanda tanda kehamilan yang sering terjadi pada ibu hamil pada awal kehamilannya. Namun menurut penelitian, sakit punggung saat hamil muda dapat terjadi pada hamir tigaperempat ibu hamil mengami sakit punggung pada beberapa titik. Sakit punggung biasanya mulai dirasakan oleh ibu hamil pada trimester kedua akibat dari mulai membesarnya beban yang diberikan oleh bayi.

Sakit punggung saat hamil muda sebenarnya sangat jarang terjadi karena kondisi janin yang masih kecil. Namun keadaan ini tetap dapat mungkin terjadi dan bukan merupakan kondisi atau tanda yang membahayakan. Sakit pungung saat hamil biasanya terjadi pada sendi sakroilaka, dan dapat terasa ketika ibu hamil menunduk kedepan, terlalu lama berdiri, terlalu lama tidur, dan terlalu lama duduk.

Penyebab Sakit Punggung Saat Hamil Muda

Sakit punggung pada ibu hamil dapat menyebabkan kondisi yang tidak nyaman dirasakan oleh ibu dan harus diatasi dengan beberapa cara. Sebelum melakukan proses penyembuhan tersebut maka sebaiknya perlu diketahui penyebab sakit punggung pada ibu hamil muda tersebut yang diantaranya adalah sebagai berikut ini.

  • Perubahan hormon, hormon merupakan salah satu hal yang paling berpengaruh selama proses kehamilan. Selama hamil, tubuh memproduksi hormon relaxin yang bertugas untuk merilekskan bagian ligamen serta melonggarkan persendian guna mempersiapkan tubuh untuk menghadapi kehamilan. Ligamen pada tulang punggung akan ikut mengalami relaksasi atau kelongaran sehingga dapat menyebabkan munculnya rasa nyeri.
  • Stres, resiko terjadinya stres pada ibu hamil terutama yang sedang menjalani kehamilan pertama dapat menyebabkan otot pada bagian punggung mengalami ketegangan sehingga memicu munculnya rasa nyeri.
  • Penambahan berat badan, berat badan ibu hamil pasti akan meningkat selama proses kehamilan akibat pembesaran perut dan kebutuhan makanan yang semakin banyak. Penambahan berat badan tersebut dapat menyebabkan munculnya beban pada punggung yang memicu rasa nyeri.
  • Perubahan postur tubuh, selama proses kehamilan dipastikan seorang ibu hamil akan mengalami perubahan postur tubuh sehingga dapat menyebabkan terjadinya rasa nyeri pada punggung.

Cara Mengatasi Sakit Punggung Pada Ibu Hamil Muda

Kondisi sakit punggung pada ibu hamil muda meskipun tidak membahayakan namun tetap harus diatasi karena dapat menimbulkan kondisi yang tidak nyaman. Untuk mengatasi sakit punggung pada ibu hamil muda tersebut, ada beberapa hal yang dapat dilakukan diantaranya seperti :

  1. Memberikan pijatan, pijatan merupakan salah satu langkah yang paling sederhana untuk mengatasi sakit punggung pada ibu hamil. Melalui pijatan, otot dapat mengalami penekanan dan relaksasi pada beberapa , bagian otot punggung. Pijatan dapat mampu meredakan rasa lelah, nyeri, dan meringankan sakit.
  2. Kompres punggung, sakit punggung pada ibu hamil muda sering kali disebabkan oleh perubahan kondisi otot. untuk membantu mengurangi rasa sakit bagi ibu hamil maka dapat dilakukan dengan cara mengkompressnya.
  3. Perbaiki postur, untuk membantu mengurangi timbulnya rasa sakit pada punggung. maka hal yang harus dilakukan adalah dengan memperbaiki postur tubuh tersebut. Perbaikan postur tubuh dapat membantu mengurangi beban yang harus diterima sehingga akan mengurangi sakit punggung.

Itulah beberapa hal yang harus diketahui oleh ibu hamil terkait kondisi sakit punggung saat hamil muda, bahaya, penyebab, dan cara mengatasi sakit punggung pada ibu hamil. Untuk menghindari terjadinya sakit yang lebih parah maka setiap ibu hamil harus menjaga kondisi kesehatan, asupan nutrisi, dan waktu istirahat yang cukup selama proses kehamilan.

Recent Posts

3 Tips Agar Embrio Menempel di Dinding Rahim

Periode tunggu saat melakukan program kehamilan seperti bayi tabung ataupun IVF memang mendebarkan. Sehingga beberapa…

8 months ago

4 Ciri-ciri Masa Subur untuk Haid Tidak Teratur

Haid dengan siklus yang normal setiap bulannya akan memiliki interval waktu yang sama, yakni sekitar…

8 months ago

5 Tanda Embrio Transfer Gagal

Program embrio transfer atau paling umum dikenal sebagai program dalam kehamilan cukup banyak dilakukan oleh…

9 months ago

4 Hal yang Harus Diperhatikan Terkait Suntik Hormon untuk Hamil

Infertilitas atau ketidaksuburan adalah masalah yang banyak dialami pasangan sehingga harus menunggu cukup lama sampai…

9 months ago

HCG : Pengertian, Fungsi, dan Pengaruhnya

Di dalam tubuh wanita, terdapat dua hormon penting yang dikenal sebagai hormon reproduksi, yakni estrogen…

9 months ago

12 Ciri-ciri Hormon HCG Meningkat

Hormon di dalam tubuh manusia bermacam-macam, sesuai dengan fungsinya masing-masing untuk mendukung kelangsungan hidup manusia.…

9 months ago