Categories: Makanan Sehat

Rebung Bagi Ibu Hamil dan Janin

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Ketika seorang ibu hamil, ia tentu akan dengan sangat hati-hati memilih makanan karena hal itu bisa berpengaruh pada jabang bayi yang dikandungnya. Beberapa makanan memang benar-benar secara medis dianjurkan untuk tidak dikonsumsi oleh ibu hamil. Akan tetapi, ada juga beberapa makanan yang secara mitos tidak diperbolehkan dikonsumsi oleh ibu hamil. Sementara makanan itu sebenarnya adalah makanan yang sangat baik bagi kesehatan dan tidak akan berpengaruh pada jabang bayi yang sedang dikandung sang ibu. Salah satu mitos kehamilan yang berkembang di masyarakat adalah mitos memakan rebung bagi ibu hamil. Konon katanya, ketika seorang ibu hamil memakan rebung maka anaknya nanti akan tumbuh banyak bulu. Dalam artikel kali ini kita akan mengupas mengenai mitos tersebut. Benarkah bahwa rebung bisa menyebabkan jabang bayi menjadi berbulu? Atau itu hanya mitos saja?

Rebung merupakan makanan yang umum dikonsumsi oleh masyarakat Asia. Biasanya, makanan ini dikonsumsi di beberapa negara di Asia, mulai dari Indonesia, China, Vietnam, dan beberapa negara Asia yang lain. Rebung bisa dikonsumsi dengan cara direbus dan dijadikan sayuran berkuah seperti lodeh, atau bisa dijadikan isi dari lumpia. Rebung memiliki beberapa manfaat yang sangat baik bagi tubuh. Berikut adalah beberapa penjelasan singkat mengenai manfaat rebung bagi ibu hamil dan juga tubuh manusia secara umum :

1. Memperlancar kerja pencernaan

Memakan rebung dengan intensitas yang cukup sering bisa membuat sistem pencernaan anda menjadi sehat dan lancar. Hal ini dikarenakan di dalam rebung sendiri terdapat kadar serat yang cukup tinggi. Dalam tiap 120 g rebung terdapat kadar serat kurang lebih 1.2 g. Maka dari itulah rebung sangat baik bagi pencernaan. Selain itu, bagi orang-orang yang diet, rebung merupakan makanan yang baik untuk mereka karena akan memberikan efek kenyang yang lama. Termasuk juga untuk menghindari bahaya obesitas bagi ibu hamil.

2. Mengurangi kadar kolesterol yang rendah dalam darah

Pada sebuah riset yang dipublikasikan pada sebuah jurnal nutrisi memberikan penjelasan mengenai manfaat rebung. Disana disebutkan bahwa jika seseorang mengkonsumsi rebung dalam jangka waktu 6 hari berturut-turut maka tingkat kolesterol di dalam darah akan turun hingga pada angka 16.1 mg/dl.Selain itu, dijelaskan bahwa di dalam tiap 120 g rebung terkandung asam lemak omega 3 sebanyak 18 mg dan juga omega 6 sebesar 99.6 mg. Kedua lemak yang disebutkan di atas tadi adalah termasuk lemak yang sangat baik bagi tubuh. Maka Rebung sangatlah bermanfaat bagi tubuh. (Baca juga : bahaya kolesterol tinggi untuk ibu hamil)

3. Mengurangi kemungkinan terkena serangan jantung

Rebung yang merupakan tunas dari bambu ini ternyata juga terbukti memiliki kadar asam phenolic yang merupakan suatu bahan antioksidan dan antiradang. Asam phenolic yang terkandung di dalam rebung ini rupanya mampu mengurangi kemungkinan terkena penyakit-penyakit membahayakan yang salah satu di antaranya adalah sakit jantung. Selain itu, di dalam tiap 120 g rebung terkadung 24.0 mg phospor dan 14.4 mg kalsium yang sangat baik untuk tubuh.

4. Menurunkan tensi darah yang tinggi

Sayur rebung yang merupakan salah satu hasil olahan dari rebung sendiri adalah pemasok mineral pottasium yang memiliki peran dalam menurunkan tensi darah ke kondisi normal. Oleh karena itu, olahan dari rebung itu sangat baik jika dikonsumsi oleh orang-orang yang memiliki tensi darah yang tinggi dan gejala darah tinggi pada ibu hamil. Selain itu, di dalam 120 g rebung ternyata terkandung 1/5 kebutuhan mineral pottasium yang dibutuhkan oleh tubuh.

(Baca juga : hipertensi dalam kehamilan)

5. Makanan pencegah kanker

Selain mampu mengurangi kemungkinan terkena serangan jantung, rebung juga mampu mencegah kanker. Hal ini dikarenakan di dalam rebung terdapat antioksidan dalam jumlah yang banyak. Kadar antioksidan ini mampu kerusakan sel yang diakibatkan oleh radikal bebas. Radikal bebas ini berbahaya karena dapat menyebabkan kanker. Berdasarkan beberapa penelitian, antioksidan yang ditemukan di dalam rebung adalah antioksidan jenis fitosterol yang dapat memangkas tingkat kolesterol buruk dalam darah.Jadi, pada dasarnya rebung sangatlah baik bagi manusia. Mitos tentang rebung yang tidak boleh dimakan oleh ibu hamil itu mungkin perlu anda pikirkan dan konsultasikan pada dokter kehamilan anda. Karena mitos tidak sepenuhnya benar. Semoga bermanfaat!

Sejumlah asupan bermanfaat lainnya bagi ibu hamil !

Recent Posts

3 Tips Agar Embrio Menempel di Dinding Rahim

Periode tunggu saat melakukan program kehamilan seperti bayi tabung ataupun IVF memang mendebarkan. Sehingga beberapa…

9 months ago

4 Ciri-ciri Masa Subur untuk Haid Tidak Teratur

Haid dengan siklus yang normal setiap bulannya akan memiliki interval waktu yang sama, yakni sekitar…

9 months ago

5 Tanda Embrio Transfer Gagal

Program embrio transfer atau paling umum dikenal sebagai program dalam kehamilan cukup banyak dilakukan oleh…

9 months ago

4 Hal yang Harus Diperhatikan Terkait Suntik Hormon untuk Hamil

Infertilitas atau ketidaksuburan adalah masalah yang banyak dialami pasangan sehingga harus menunggu cukup lama sampai…

9 months ago

HCG : Pengertian, Fungsi, dan Pengaruhnya

Di dalam tubuh wanita, terdapat dua hormon penting yang dikenal sebagai hormon reproduksi, yakni estrogen…

9 months ago

12 Ciri-ciri Hormon HCG Meningkat

Hormon di dalam tubuh manusia bermacam-macam, sesuai dengan fungsinya masing-masing untuk mendukung kelangsungan hidup manusia.…

9 months ago