Durian memang buah yang enak, tekstur dagingnya yang lembut serta aromanya yang khas membuat pecinta durian banyak di antara masyarakat. Tidak jarang banyak wanita juga menyukai memakan durian, mereka tidak takut jika mulutnya bau dengan durian. Lalu bagaimana dengan wanita hamil? bolehkah mereka memakan durian saat sedang hamil? Durian bagi wanita hamil memang buah yang menjadi pro dan kontra, ada yang menganggap memakan durian boleh-boleh saja saat hamil asalkan dalam porsi yang wajar, ada pula yang menganggap memakan durian benar-benar tidak boleh saat hamil sebab membahayakan. Aman dan tidaknya durian dimakan saat hamil akan dibahas dalam artikel berikut ini.
Durian merupakan pantangan makanan ibu hamil dikarenakan kandungan yang ada di dalam buah durian itu sendiri. Durian tinggi glukosa, kalori, senyawa asam arachidonat, tinggi akan alkohol dan tinggi kolesterol. Segala sesuatu tidak akan dilarang jika tidak ada penyebabnya, alasan durian dilarang dikarenakan ada kandungan di dalam buah durian tersebut yang dilarang masuk ke dalam tubuh ibu hamil. Kandungan bahaya alkohol yang ada di dalam buah durian tersebutlah yang tidak boleh masuk ke dalam tubuh ibu hamil, senyawa arachodonat juga berbahaya bagi ibu hamil. Efek kandungan alkohol dalam buah durian sama membahayakannya dengan minuman alkohol.
Berikut ini bahaya durian bagi ibu hamil yang harus diketahui :
1. Bayi Lahir Secara Prematur
Ibu tentu saja tidak ingin melahirkan bayi prematur? Oleh sebab itu, ada baiknya ibu membatasi konsumsi durian. Durian yang dikonsumsi secara berlebihan bisa menyebabkan bayi lahir secara prematur. Bayi prematur tentu saja tidak boleh disepelekan, selain peluang hidupnya sedikit, bayi prematur akan terkena komplikasi misalnya saja adalah komplikasi paru-paru, jantung dan masih banyak lagi lainnya.
2. Keguguran
Ibu yang sedang hamil muda dilarang keras untuk mengkonsumsi durian. Hal itu dikarenakan kandungan alkohol di dalam durian tersebut bisa mengakibatkan rasa panas di dalam perut atau rahim. Sudah dijelaskan sebelumnya jika janin yang ada di dalam kandungan tidak bisa bertahan dengan suhu tubuh yang panas. Suhu tubuh di dalam rahim yang panas akibat memakan durian tidak bisa diterima oleh janin yang ada di dalam kandungan, akibatnya adalah janin tersebut akan menggugurkan diri. Ibu pun akan mengalami keguguran.
3. Kontraksi
Efek habis memakan durian bisa memicu ibu mengalami kontraksi pada perutnya. Penyebabnya adalah senyawa bernama asam arachidonatlah yang merangsang pembentukan prostaglandin. Dimana senyawa itu mampu memicu kontraksi pada ibu yang sedang hamil. Kontraksi tersebut merupakan salah satu tanda akan melahirkan, jika ibu hamil belum saatnya melahirkan ada baiknya ibu segera memeriksakan diri ke bidan atau dokter.
4. Cacat Janin
Alkohol dalam durian jika dikonsumsi secara berlebihan bisa menjadi penyebab janin cacat dalam kandungan. Kandungan alkohol yang tinggi pada durian secara perlahan tapi pasti akan merusak organ-organ penting janin, alkohol juga akan menghambat pertumbuhan organ janin. Jika organ vital janin terhambat pertumbuhan dan perkembangannya, janin akan memiliki organ yang tidak berfunsgi dengan maksimal. Organ yang tidak maksimal tersebut menyebabkan janin menjadi cacat.
5. Mengalami Diabetes
Ibu yang mengkonsumsi terlalu banyak durian bisa terkena diabetes. Alasannya sangat simpel sekali, hal itu dikarenakan kandungan glukosa yang tinggi di dalam durian tersebut, bisa menyebabkan ibu diabetes. Diabetes adalah penyakit yang tidak boleh disepelekan sebab diabetes bisa memicu komplikasi kehamilan dan komplikasi saat proses persalinan. Jika sudah terkena diabetes, ibu yang akan kontrol kehamilan disuruh untuk selalu mengecek kadar gula darah di dalam tubuhnya.
6. Mengalami Hipertensi
Durian bisa menyebabkan hipertensi dalam kehamilan. Hal itu dikarenakan di dalam durian mengandung kolesterol tinggi. Kadar kolesterol yang tinggi di dalam tubuh ibu hamil bisa menyebabkan penyempitan pembuluh darah. Pembuluh darah yang menyempit bisa mengakibatkan tekanan darah tinggi atau hipertensi.
7. Mengalami Kolesterol
Ibu yang sedang hamil tidak boleh menyepelekan penyakit kolesterol sebab, penyakit kolesterol bisa diturunkan ke janinnya. Orang yang terkena kolesterol bisa mengakibatkan nyeri badan sehingga tubuh ibu hamil akan terasa tidak nyaman. Kolesterol sendiri bisa memicu penyakit komplikasi lainnya misalnya saja jantung bahkan stroke. Kolesterol bisa menyebabkan penyempitan pembuluh darah sehingga aliran darah menuju jantung tidak lancar, tidak hanya itu saja kolesterol bisa menyebabkan jantung harus bekerja lebih keras karena penyempitan pembuluh darah.
8. Mengalami Preeklamsia
Ibu hamil yang selalu mengalami hipertensi akibat makan durian bisa membuat ibu hamil terkena preeklamsia. Preeklamsia itu bisa ditandai dengan pembengkakan muka dan tangan ibu. Preeklamsia yang sudah parah bisa membuat seluruh tubuh ibu hamil mengalami penbengkakan. Pre eklamsia yang tidak segera diatasi bisa menyebabkan janin yang meninggal dalam kandungan dan kematian ibu.
9. Bayi dengan Berat Badan Besar
Kandungan kalori yang tinggi pada buah durian memungkinkan bayi akan mengalami berat badan yang besar. Kandungan glukosa yang tinggi pada durian juga bisa menyebabkan bayi di dalam kandungan memiliki berat badan besar. Jika sampai itu terjadi, kemungkinan untuk melahirkan normal sedikit sekali. Berat badan bayi yang besar memungkinkan ibu yang sedang hamil untuk melahirkan secara operasi caesar.
10. Janin Kekurangan Oksigen
Penyempitan pembuluh darah membuat aliran darah serta aliran oksigen di dalam tubuh ibu hamil tidak lancar begitu pula ke tubuh bayi. Hal tersebut bisa menyebabkan janin yang ada di dalam kandungan kekurangan oksigen. Jika janin kekurangan oksigen, janin akan lemas berada di dalam rahim ibu sehingga gerakannya menjadi tidak aktif.
11. Kekurangan Darah
Aliran darah ke janin yang tidak lancar membuat janin kekurangan sel darah merah. Sel darah merah tersebut sangat dibutuhkan bayi. Sel darah merah yang kurang membuat bayi terkena kelainan darah seperti anemia dan lain sebagainya. Jika bayi mengalami anemia, bayi harus mengalami transfusi darah ketika dilahirkan nanti.
Bagi ibu hamil yang ngidam makan durian tenang saja, sebab ada tips aman untuk mengkonsumsi buah durian yang masih segar. Berikut ini adalah tipsnya :
Makanlah durian dengan porsi yang sedikit. Cobalah untuk memakan maksimal 4 butir daging buah durian. Jangan lebih dari itu. Jika sebelum menghabiskan 4 butir durian ibu sudah merasakan mual dan juga pusing jangan diteruskan. Mual dan pusing merupakan reaksi penolakan tubuh terhadap buah durian tersebut.
Selain mengkonsumsi dalam jumlah yang sedikit, yang harus diingat adalah jangan terlalu sering. Meskipun ibu hamil mengkonsumsi buah durian dalam jumlah yang sedikit namun setiap hari, hal tersebut akan sama saja. Sebab sedikit demi sedikit lama kelamaan akan menjadi bukit. Batasi mengkonsumsi durian maksimal sebanyak dua kali seminggu.
Setelah mengkonsumsi durian, jangan meminum minuman berwarna seperti teh atau kopi. Di dalam teh atau kopi terdapat kandungan bahaya kafein bagi ibu hamil yang tinggi, merupakan pemicu hipertensi. Jika jenis makanan dan minuman pemicu hipertensi dipertemukan akibatnya tubuh orang tersebut yang tidak akan kuat menerimanya. Efeknya orang tersebut akan merasakan pusing hebat, pandangan berkunang-kunang bahkan sampai pingsan.
Bagi ibu hamil yang sehabis memakan durian dan ingin menetralisir bau durian tersebut pada mulutnya, ibu hamil bisa menaruh air putih diantara rongga kulit buah durian kemudian meminumnya. Selain menetralkan bau durian, hal tersebut bisa digunakan untuk menghindari rasa pusing akibat memakan buah durian tersebut.
Kandungan lemak tinggi pada daging bisa memunculkan kolesterol pada ibu hamil. Penyakit kolesterol tersebut akan mudah didapatkan ibu hamil jika sehabis mengkonsumsi durian, ibu hamil memakan daging yang memiliki lemak tinggi. Sehabis memakan durian sebaiknya ibu hamil mengkonsumsi sayuran tinggi serat, untuk mencegah bahaya obesitas bagi ibu hamil.
Sebenarnya ibu hamil boleh-boleh saja mengkonsumsi durian asalkan dalam porsi yang sedikit. Lalu bagaimana dengan olahan buah durian? bolehkah ibu hamil mengkonsumsi olahan buah durian? Kandungan alkohol dan senyawa yang ada di produk olahan buah durian lebih rendah jika dibandingkan dengan buah durian yang segar. Namun ibu harus memperhatikan poin-poin di bawah ini :
Periode tunggu saat melakukan program kehamilan seperti bayi tabung ataupun IVF memang mendebarkan. Sehingga beberapa…
Haid dengan siklus yang normal setiap bulannya akan memiliki interval waktu yang sama, yakni sekitar…
Program embrio transfer atau paling umum dikenal sebagai program dalam kehamilan cukup banyak dilakukan oleh…
Infertilitas atau ketidaksuburan adalah masalah yang banyak dialami pasangan sehingga harus menunggu cukup lama sampai…
Di dalam tubuh wanita, terdapat dua hormon penting yang dikenal sebagai hormon reproduksi, yakni estrogen…
Hormon di dalam tubuh manusia bermacam-macam, sesuai dengan fungsinya masing-masing untuk mendukung kelangsungan hidup manusia.…