Peran Orang Tua Dalam Pembelajaran Online yang Harus dipahami

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Dalam masa pembelajaran online atau belajar dirumah, orang tua menjadi guru dirumah. Orang tua yang menyampaikan materi dan menerangkan secara dikit demi sedikit kepada anak supaya mereka mengerti apa yang harus dikerjakan dan mengerti materi yang diberikan.

Berikan semangat kepada anak, karena belajar dirumah saja membuat anak sering merasa bosan dan kehilangan semangat belajar karena itu semangat sangat penting untuk anak.

Orang tua tetap harus waspada terhadap kegiatan sang anak di dunia internet, karena pembelajaran daring akan lebih sering melihat internet. Takutnya anak – anak ketergantungan dengan internet. Selain memiliki manfaat internet juga memiliki dampak negatif, contohnya konten pornografi, kejahatan seksual, eksploitasi terhadap anak, dan lain – lain.

Oleh sebab itu, peran keluarga sangat dibutuhkan untuk menghindari masalah-masalah seperti yang sudah disebutkan di atas ketika anak mengakses internet saat berada di rumah.

Selain menemani belajar, orang tua juga harus menemani kegiatan anak suapaya bisa mengawasi, menjaga dan memberi arahan yang bain untuk anak dalam melakukan kegiatan, jangan sampai anak salah dalam melakukan kegiatan mereka.

Selain menjaga dan menjadi guru di rumah orang tua juga harus menyediakan tempat yang nyaman untuk anak belajar atau melakukan kegiatan positif lainnya. Hal itu penting dilakukan untuk menumbuhkan budi pekerti dan prestasi meski hanya berkegiatan di rumah.

fbWhatsappTwitterLinkedIn