12 Makanan Penunda Haid yang Aman dikonsumsi

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Wanita sebagian besar mengalami yang namanya menstruasi setiap bulannya. Menstruasi adalah proses keluarnya dari vagina yang terjadi karena siklus bulanan alami pada wanita. Siklus menstruasi ini merupakan proses organ reproduksi wanita untuk bersiap jika terjadinya kehamilan.

Masa menstruasi terkadang dapat mengganggu beberapa aktivitas para wanita. Mulai dari rasa sakit di sekitar daerah perut dan pegal-pegal di area punggung, sampai emosi yang susah terkontrol ketika masa menstruasi.

Menstruasi sendiri sebenarnya bisa ditunda apabila memiliki sesuatu hal yang memang mengharuskan untuk menunda menstruasi. Beberapa wanita juga ingin menunda menstruasi biasanya meminum pil khusus. Namun hal tersebut tentu memiliki efek samping yang mungkin akan berbahaya untuk kesuburan wanita.

Jika ingin menunda menstruasi lebih baik menggunakan cara alami, salah satunya adalah dengan mengonsumsi makanan-makanan yang dapat menunda menstruasi. Beberapa makanan memang dipercaya dapat menunda menstruasi, walaupun belum seratus persen terbukti secara ilmiah dapat menunda menstruasi secara efektif.

Berikut ini beberapa makanan yang dapat membantu kamu untuk menunda menstruasi:

1. Daun Seledri

Daun seledri memiliki banyak khasiat, seperti menurunkan kadar kolesterol, menurunkan tekanan darah, menjaga kesehatan organ hati dan mencegah dehidrasi. Namun ternyata daun seledri juga menunda datangnya menstruasi.

Untuk menunda menstruasi, daun seledri bisa dikonsumsi secara langsung atau bisa juga direbus bersama segelas air yang diminum dengan tambahan madu selama 2 kali dalam sehari.

2. Agar-agar

Agar-agar dikenal karena kaya akan serat yang biasanya menjadi solusi bagi penderita sembelit. Tetapi ternyata agar-agar dapat membantu para wanita untuk memperlambat datangnya menstruasi.

Untuk memperlambat datangnya haid, sebaiknya mengonsumsi agar-agar sebelum siklus menstruasi kamu, yakni beberapa hari sebelum masa perkiraan menstruasi datang hingga menstruasi sudah datang. Cara mengonsumsi agar-agar bisa dijadikan jelly ataupun dalam bentuk bubuk.

3. Asam Jawa

Asam Jawa menjadi makanan yang dapat membantu kamu memperlambat haid. Bagi kamu yang menyukai masakan dengan rasa asam, bisa mencoba asam Jawa ini untuk membantu menunda haid kamu.

Sediakan beberapa asam Jawa, lalu rendam lebih dahulu asam Jawa di air panas selama beberapa menit, setelah itu saring air dan bisa tambahkan gula serta sedikit garam supaya lebih rasa lebih nikmat.

4. Pepaya

Buah pepaya juga dapat menunda datangnya haid. Karena pepaya memiliki kandungan karoten di dalamnya yang dapat memperlambat haid. Kamu bisa konsumsi pepaya sebelum siklus menstruasi datang untuk menunda haid kamu.

5. Daun Peterseli

Daun Peterseli mirip dengan daun seledri, bedanya daun peterseli lebih berwarna terang dibanding daun seledri. Daun peterseli bisa menjadi salah satu makanan yang dapat membantu kamu menunda menstruasi.

Kamu bisa mengonsumsi daun peterseli dengan cara direbus begitu saja lalu setelah itu kamu bisa langsung memakannya. Atau kamu juga bisa merebus daun peterseli secukupnya kemudian disaring lalu diminum airnya dengan tambahan sedikit madu agar ada rasa manisnya ketika diminum.

6. Lemon

Lemon yang mengandung vitamin C ini tidak hanya menjaga tubuh dari bahaya radikal bebas, namun bisa menunda menstruasi secara alami. Lemon juga bisa dikonsumsi ketika mengalami nyeri saat haid untuk mengurangi rasa sakit atau kram. Kamu bisa mengonsumsi lemon untuk menunda menstruasi berupa jus lemon.

7. Mentimun

Mentimun kaya akan kandungan air yang dapat menjadi pelembab alami kulit ini, ternyata bisa juga dikonsumsi untuk memperlambat datang haid para wanita. Kamu bisa segera mengonsumsi mentimun ini sebelum siklus hingga masa siklus haid datang supaya kamu bisa menunda menstruasi.

8. Daun Raspberry

Daun rapsberey juga dapat menunda datangnya menstruasi secara alami tanpa adanya efek samping apa pun. Daun Raspberry  bisa kamu makan secara langsung ketika masih segar atau ketika daun rapsberry kering kamu bisa menjadikannya sebagai teh untuk diminum.

9. Kayu Manis

Kayu manis merupakan bumbu dapur  yang memiliki banyak khasiat untuk kesehatan. Dan kayu manis bisa membantu para wanita untuk menunda atau memperlambat haid secara alami. Kayu manis bisa kamu tambahkan ke dalam makanan kamu atau dapat dikonsumsi secara harian sebelum siklus haid. Atau bisa juga diminum dengan cara memasukkan sebatang kayu manis ke dalam air, masak air dan tunggu sampai mendidih, setelah itu minum airnya selagi hangat.

10. Kacang Lentil

Makanan terakhir yang bis membantu menunda datangnya menstruasi adalah kacang Lentil. Kacang Lentil pada umumnya digunakan untuk campuran sup dan berupa bubuk. Jika hendak mengonsumsinya sebagai campuran dalam sup, sebaiknya dikonsumsi pada pagi hari ketika kondisi perut masih kosong.

11. Gelatin

Gelatin dapat membantu menunda periode haid secara alami. Cara mengonsumsi gelatin adalah dengan mengambil sebungkus gelatin dan aduk rata dengan air hangat. Campuran gelatin dengan air dapat membantu menunda haid sekitar empat jam.

12. Semangka

Buah semangka mengandung vitamin C yang di dalamnya kaya akan kandungan air. Buah semangka mampu membantu menunda menstruasi secara efektif. Pemicu datangnya menstruasi itu karena suhu tubuh yang cukup berlebih atau tinggi. Oleh karena itu, memakan buah semangka dapat menjaga suhu tubuh tetap dingin, sehingga membantu menunda menstruasi.

Itulah 12 makanan yang dapat menunda datangnya menstruasi, namun perlu kamu ingat bahwa menunda menstruasi tidak dianjurkan terlalu sering dilakukan karena dapat menyebabkan beberapa risiko masalah kesehatan tubuh, terutama kesuburan wanita.

fbWhatsappTwitterLinkedIn