6 Cara Mengatasi Kepala Peyang Pada Bayi 4 Bulan Agar Normal Lagi

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Pada dasarnya semua bagian tulang tengkorak bayi sejak lahir memang lebih tipis dan fleksibel. Kondisi ini yang akhirnya membuat kepala bayi bisa menjadi tidak rata karena tekanan yang terus menerus. Termasuk pada sisi kepala bisa membuat kepala bayi menjadi peyang. Masalah kepala peyang tidak terjadi sejak lahir tapi setelah bayi lahir dan menerima beberapa perlakuan. Seperti bayi yang tidur telentang sejak lahir dalam waktu lama mengikuti pola tidur bayi 0–12 bulan. Berikut ini akan kami jelaskan mengenai cara mengatasi kepala peyang pada bayi 4 bulan agar normal lagi.

  1. Rubah posisi tidur bayi

Langkah pertama ketika Anda sudah tahu bahwa kepala bayi peyang adalah tidak panik dan cobalah untuk merubah posisi tidur bayi. Bayi Anda mungkin akan menangis karena posisi yang berubah menjadi  penyebab bayi rewel karena tidak nyaman. Jika bayi biasanya tidur dengan posisi telentang maka rubah ke arah kanan atau kiri. Anda harus melakukan ini secara bergantian dan membuat posisi tidur aman untuk bayi.

  1. Mengatur tempat tidur bayi

Lalu Anda juga bisa merubah posisi tempat tidur bayi. Jika Anda menggunakan box bayi maka ikuti aturan penggunaan box bayi. Bayi yang berusia 4 bulan biasanya sangat menyukai tempat yang terang atau bercahaya misalnya yang menghadap jendela. Anda bisa mengatur arah kepala bayi ke sumber cahaya. Sehingga tanpa dirubah maka kepala bayi akan mendongak atau mengarah ke tempat yang terang. Anda juga bisa melakukannya dengan menempatkan mainan yang menarik minat bayi untuk melihat ke arah tersebut.

  1. Ganti variasi arah saat menggendong bayi

Menggendong bayi memang sangat penting untuk membuat bayi lebih nyaman. Dan masih ada beberapa manfaat menggendong bayi yang penting untuk perkembangan dan kesehatan bayi. Namun jika Anda sering menggendong bayi maka rubah arah atau cara untuk menggendong bayi. Usahakan untuk sesekali menggendong bayi dengan posisi miring agar kepala tidak tertekan.

  1. Gunakan alat khusus

Jika Anda sudah melakukan beberapa cara diatas dan tetap tidak merubah kondisi peyang bayi, maka lindungi bayi dengan helm khusus bayi. Helm ini dirancang untuk memperbaiki kondisi tulang tengkorak bayi yang sudah peyang. Helm akan bekerja untuk menjaga tekanan pada tengkorak bayi sehingga bisa pulih. Jika usia bayi masih 4 bulan maka kemungkinan alat ini bekerja efektif karena tengkorak masih lunak.

  1. Terapi gerakan bayi

Lalu cara yang lain adalah dengan memancing gerakan bayi menggunakan mainan untuk bayi 4 bulan. Dengan mengarahkan mainan ke arah khusus seperti miring ke kanan atau ke kiri maka bayi cenderung bergerak aktif. Mainan ini bisa digunakan untuk melatih otot leher bayi sehingga baik untuk mobilitas leher dan kepala bayi. Terapi ini bisa dilakukan saat bayi tidur atau bangun.

  1. Sesekali biarkan bayi tidur tengkurap

Banyak ibu yang tidak tega ketika melihat bayi tidur tengkurap. Pada dasarnya ini hal yang sangat aman asalkan dilakukan dengan cara tidak berlebihan. Anda bisa membiarkan bayi tidur tengkurap selama kurang lebih lima sampai sepuluh menit sekali dalam sehari. Waktu bisa ditambah jika usia bayi semakin bertambah. Asalkan ibu sabar dalam melakukan cara ini maka kondisi kepala peyang bayi bisa berubah normal lagi.

Begitulah cara mengatasi kepala peyang pada bayi 4 bulan agar normal lagi. Semua cara bisa dilakukan sesuai dengan tingkat keparahan bayi. Dan jangan menunda pemeriksaan ke dokter anak jika kondisi peyang bayi terlihat seperti kelainan dan bayi tidak mampu menggerakkan otot leher secara elastis.

fbWhatsappTwitterLinkedIn