Mencur rambut bayi adalah salah satu hal yang dianggap sebagai kewajiban yang harus dilakukan orang tua karena bisa menjadi cara melebatkan rambut bayi. Sebelum Anda memutuskan untuk mencukur rambut bayi, ada beberapa hal yang perlu Anda tahu bahwa akar rambut bayi sudah mulai terbentuk saat janin berusia 8 minggu, pertumbuhan ini akan terus berkembang sampai bayi lahir. Rambut bayi yang paling pertama dinamakan velus, helaian rambut ini akan sangat lembut. Jika Anda perhatikan, rambut halus ini akan rontok dengan sendirinya sejak minggu pertama bayu lahir sampai usianya 12 minggu. Saat hendak mencukur juga sebaiknya Anda sangat berhati-hati sebab kepala bayi masih sangat sensitive. Anda mesti memperhatikan bagaimana cara mencukur rambut bayi dengan benar agar tidak ada kesalahan atau yang membuat kepala bayi terluka. Berikut adalah cara mencukur rambut bayi dan manfaat yang harus Anda ketahui:
- Siapkan perlengkapan alat mencukur rambut bayi. Alat perlengkapan yang bisa Anda gunakan seperti dibawah ini:
- Bedak bayi (gunakan hati-hati agar tidak terkena bahaya bedak bayi)
- Air hangat
- Gunting rambut
- Pisau cukur yang baru dan juga masih steril
- Kapas
- Tissu
- Cairan antiseptic atau alkohol
- Handuk
- Persiapan sebelum mencukur rambut bayi:
- Cucilah tangan Anda sebelum mulai melakukan cukur rambut pada bayi. Pastikan juga bahwa semua alat yang akan digunakan mencukur sudah dalam keadaan steril dan sangat bersih.
- Saat akan mencukur ushakan Anda dalam kondisi sangat tenang dan jangan pernah ragu atau takut. Jika diperlukan, Anda bisa meminta perawat yang sudah terbiasa mencukur rambut bayi.
- Anda bisa meminta seseorang atau suami Anda untuk menggendong dan memposisikan bayi dengan sangat nyaman agar saat bayi akan dicukup bayi bisa beristirahat dengan nyaman tanpa terganggu sama sekali oleh Anda yang sedang mencukur.
- Aturlah suhu ruangan agar tidak membuat bayi merasa kegerahan.
- Anda bisa memposisikan kepala bayi di siku atau jika lehernya sudah bisa tegak, Anda bisa memeluknya dengan cara menggendong denga posisi duduk menghadap ke bagian depan, sehingga saat akan mencuku semua bagian kepala bisa dipastikan tidak ada sisa bagian rambut yang tertinggal.
- Guntinglah rambut bayi jika sangat lebat sampai menjadi sangat pendek agar bisa memudahkan Anda saat akan melakukan proses pencukuran.
- Mulailah melakukan pencukuran dengan vertical dari arah atas ke bagian bawah dengan perlahan.
- Bersihkanlah pisau cukur menggunakan tissue kering dari rambut bayi, lalu Anda bisa melanjutkan proses cukur.
- Sebaiknya Anda tidak membasahi rambut bayi saat sedang dalam proses mencukur karena dapat menyulitkan Anda saat akan melakukan pencukuran pada rambut bayi. Biasanya rambut bayi yang masih halus akan menjadi sangat lengket pada kulit kepalanya. Anda cukup menaburkan bedak bayi pada kepalanya. Ini adalah salah satu manfaat bedak bayi.
- Proses terakhir untuk melakukan pencukurang secara vertikan tetapi dengan arah yang berlawanan dari nomor 1 yaitu dengan melakukan dari bawah ke atas atau berlawanan dengan arah jatuhnya rambut untuk bisa merapihkan sebagian kecil dari sisa rambut yang tertinggal.
- Setelah proses cukur selesai, Anda bisa membasuh kepala bayi menggunakan air hangat.
- Pada tahap terakhir, Anda bisa mengeringkan kepala bayi dengan handuk lalu taburi kepalanya menggunakan bedak bayi.
- Jika pada saat proses pencukuran terjadi luka atau goresan kecil pada kulit kepala bayi, Anda jangan panik. Segera obati luka pada bayi Anda dengan menggunakan alkohol atau antiseptik, oleskan menggunakan cotton buds dengan perlahan.
Apakah rambut akan lebih kuat setelah dicukur?
Selain mempercayai bahwa mencukur adalah sebuah tradisi, orang tua juga percaya bahwa jika rambut bayi yang sudah dicukup hingga plontos akan tumbuh lebih kuat dan juga lebat. Pada dasarnya rambut manusia tumbuh dari adanya folikel yang ada pada bawah lapisan pada kulit kepala bayi. Walaupun Anda mencukur rambut bayi hingga gundul dan merata, foliker ini tidak akan terpengaruh sama sekali. Sehingga rambut baru yang akan tumbuh setelah dilakukan pencukuran hingga pelontos akan tetap mempunyai sifat sama seperti sebelum dicukur.
Rambut baru yang tumbuh kemungkinan akan terasa sangat lebat, ini karena panjang rambut yang merata. Sedangkan rambut bayi yang hanya dibiarkan tumbuh secara alami, panjangnya tidak akan rata karena setiap helai rambut mempunyai kecepatan tumbuh yang sangat berbeda. Sehingga saat Anda akan mengusak kepala bayi Anda, rambutnya akan sangat terasa lebih tipis daripada biasanya dibandingkan rambut bayi yang kepalanya gundul. Banyak orang tua yang cukup merasa khawatir karena rambut bayi yang tidak dicukur akan rontok dengan sendirinya. Namun pada kenyataanya, hal tersebut tidak dapat menandakan bahwa rambut tidak cukup kuat.
Manfaat mencukur rambut bayi
- Dengan mencukur rambut bayi Anda bisa membersihkan lemak. Akan banyak sekali lemak dan juga kotoran yang akan menempel pada tubuh bayi, termasuk salah satunya pada bagian rambut. Dengan mencukur rambut bayi hingga habis, maka sisa-sisa lemak dan juga kotoran yang menempel pada tubuh bayi akan ikut terbuang. Mencukur rambut bayi bisa mendukung perawatan bayi seperti cara merawat bayi baru lahir agar cepat gemuk.
- Dengan mencukur rambut bayi juga akan sangat mudah untuk mengetahui jika ada masalah pada bagian kulit kepala bayi. Jika ada infeksi pada bagian kulit kepalanya, Anda akan bisa melihat infeksi dan mencegah adanya infeksi yang berkelanjutnya.
- Dengan mencukur rambut bayi juga akan menjadi sangat nyaman pada kondisi kepala bayi. Jika rambut kepala benar-benar dicukur hingga habis, bayi akan sangat nyaman karena sirkulasi udara bisa mengurangi suhu panas yang ada pada kulit kepala nya. Ini juga sangat penting untuk membantu cara membersihkan kulit kepala bayi baru lahir terutama saat ada masalah pada kepala bayi seperti infeksi kulit pada bayi.
Itulah ulasan mengenai cara mencukur rambut bayi. Anda dapat mencukur rambut bayi saat sedang dalam keadaan tidur. Sehingga Anda harus tahu tentang jadwal istirahat atau tidur bayi agar saat sedang dicukup bayi tidak rewel. Pastikan juga saat bayi tidur, perutnya bayi sudah dalam keadaan kenyang karena memotong rambut bayi bisa menghabiskan waktu yang cukup lama. Anda harus sangat berhati-hati saat akan mencukur rambutnya. Selain itu meskipun rambut bayi dicukur hingga habis, Anda harus tetap menjaga kebersihan kulit kepalanya. Anda bisa menggunakan minyak kelapa agar rambut bayi tumbuh kembali dengan sehat.