Peran dan tanggung jawab seorang ibu pasca proses kelahiran bayinya sebagai akhir dari proses kehamilan akan semakin bertambah dan tentu dapat dikatakan semakin berat. Ibu memilik peranan dalam menjaga, mendidik, membesarkan, dan memperhatikan setiap proses perkembangan bayi agar berlangsung secara normal sesuai dengan usianya. Dalam memenuhi tanggung jawabnya tersebut ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dan diusahakan selalu terpenuhi dengan baik yang salah satunya adalah makanan bagi bayi.
Makanan yang dikonsumsi oleh bayi sangat berpengaruh terhadap kondisi perkembangannya sehingga harus diperhatikan dengan baik oleh ibu. Pada awal kelahiran, bayi sebaiknya diberikan makanan alaminya berupa air susu ibu dikarenakan adanya banyak manfaat asi untuk bayi dan memang berfungsi sebagai satu satunya makanan alamiah yang dapat dikonsumsi dan dicerna dengan baik oleh tubuh bayi. Pemberian asi dapat berlangsung selam 6 bulan awal kehidupannya dan dilanjutkan hingga usia 2 tahun.
Setelah 6 bulan, pola makan bayi 6 bulan akan berubahn dan bayi akan mendapatkan makanan tambahan berupa makanan pendamping asi yang komposisi dan tekturnya sangat lembut karena kondisi pencernaan yang belum dapat berfungsi secara sempurna. Pemberian makanan pendamping asi tersebut akan meningkat konsistensinya menjadi lebih kasar seiring bertambahnya usia. MPASI atau makanan pendamping asi yang diberikan kepada bayi haruslah sehat dan dapat menambah berat badannya. Berikut ini beberapa contoh resep bubur bayi 6 bulan penambah berat badan.
- Bubur daging
Secara khusus, bayi berumur 6 bulan dapat memperoleh makanan pendamping asi dengan konsistensi yang pas. Untuk memperoleh jenis makanan tersebut adalah dengan menggunakan bubur. Bubur daging memiliki kandungan protein dan zat besi tinggi untuk dapat membantu meningkatkan berat badan bayi.
Bahan Bahan Bubur daging diantaranya :
- Beras
- Daging sapi cincang
- Seledri,
- Wortel,
- Dan air matang.
Cara pembuatan : cukup sederhana yakni dengan membuat bubur langsung dengan beras hingga jadi yang dapat dilakukan secara manual maupun dengan rice cooker dan kemudian menambahkan beberapa bagian utama dalam resep ini hingga tercampur rata dan buburnya terbentuk dengan baik. Cincangan daging sapi harus benar benar halus dikarenakan usia bayi 6 bulan masih benar benar memerlukan konsistensi bubur yang halus.
- Bubur Kentang
Resep bubur bayi 6 bulan penambah berat badan selanjutnya adalah bubur kentang. Bubur kentang dapat diolah dengan sederhana menggunakan sedikit jenis bahan dasar.
Bahan bahan bubur kentang diantaranya :
- kentang yang sudah dibersihkan dan dipotong dadu kecil.
- Ikan kakap dipotong dadu yang dapat diganti dengan jenis ikan lain
- Brokoli yang cincang halus
- Tulang ayam
- Wortel
- Daun seledri
- Bawang bombay
- Air dan daun salam
Cara pembuatannya : bubur kentang ini diperoleh dengan cara membuat kaldu ayam terlebih dahulu menggunakan tulang ayam dan sayur sayuran hingga konsistensinya sesuai. Lalu masukan bahan lain dan bahan utama seperti kentang. Setelah semua tercampur dan matang rata maka untuk mendapatkan konsistensi yang sesuai dengan usia bayi, campuran tersebut dapat diblender hingga halus.
- Bubur susu
Varian jenis bubur lainnya yang dapat digunakan untuk membantu penambahan berat badan yakni bubur susu. Dari namanya sudah identik bahwa bubur susu tentu terbuat dari bahan utama susu.
Bahan bahan bubur susu diantaranya :
- Tepung beras halus
- Susu formula
Cara pembuatannya : Pembuatannya cukup dengan melarutkan tepung beras halus dalam susu formula dan mengaduk serta memasaknya hingga terbentuk tekstur bubur yang kuat. Bubur dapat segera disajikan untuk bayi dengan konsistensi yang perlu diperhatikan. Jika membutuhkan konsistensi lebih tinggi maka dapat langsung blender dengan mesin blender.
- Bubur saring ikan bayam
Jenis bubur selanjunya yang memiliki kandungan lengkap adalah bubur saring ikan bayam. Bubur saring sering kali menjadi bahan pilihan utama untuk membantu meninkatkan berat badan pada bayi.
Bahan bahan bubur saring ikan bayam
- Beras yang sudah dicuci bersih
- Fillet ikan yang dipotong dadu
- Tahu yang dipotong dadu kecil
- Tomat yang dipotong dadu kecil
- Daun bayam merah yang dicuci dengan baik
- Satu sendok teh margarin dan 625 ml air mineral
Cara pembuatannya : campurkan beras dengan air dan ikan dan panaskan diatas wajan. Lalu tambahkan tomat, bayam dan bahan pelengkap lainya dan masak hingga kesemuanya matang dengan baik. Jika sudah terkonsep dengan baik maka perlu koordinasi yang kuat untuk dapat mewujudkan jalannya program tersebut. Setelah matan, bubur dapat diblender hingga halus dari sebalumnya.
- Bubur ubi jalar
Bahan yang dibutuhkan untuk membuat bubur ubi jalar diantaranya seperti : ubi jalar itu sendiri dan kaldu baik ayam, sapi, maupun kaldu ikan. Cara pembuatannya cukup sederhana yakni dengan merebus ubi jalas yang sudah dibersihkan hingga matang dan mencampurnya dengan kaldu. Campuran tersebut lalu di blender hingga menghasilkan konsistenis yang sesuai untuk bayi 6 bulan.
- Bubur kaldu sapi
Bahan yang digunakan dalam proses pembuatan bubur ini cukup sederhana yakni tulang sapi yang masih ada beberapa bagian kecil dagingnya, air, bawang merah, bawang putih, dan jahe. Untuk membuatnya cukup dengan merebus semua bahan selama 30 menit hingga memperoleh kaldu. Tambahakan kaldu pada bubur nasi yang sudah dibuat sebelumnya.
- Bubur asi
Reseo bubur bayi 6 bulan penambah berat badan yang terakhir adalah bubur asi. Bubur asi tersebut dibuat dengan bahan berat putih maupun merah yang dicampurkan dengan beberapa bagian asi ketika sudah menjadi bubur. Penggunaan bubur ini dapat dilakukan sebagai salah satu sarana memperkenalkan makanan pada bayi namun tetap dibantu dengan penambahan asi.
Itulah beberapa resep bubur bayi 6 bulan penambah berat badan bayi dan cara membuat makanan bayi 6 bulan sendiri yang dapat dijadikan alternatif untuk diberikan. Yang terpenting dari resep yang ada adalah bayi dapat memperoleh dan mau mengkonsumsi makanan tersebut dengan tekstur dan rasa yang sesuai sistem pencernaan bayi 6 bulan.