Penyebab Sakit Tulang Rusuk Sebelah Kiri Saat Hamil 9 Bulan Dan Cara Mengatasinya

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Selama menjalani masa kehamilan, kondisi tubuh ibu hamil tentu akan mengalami berbagai macam bentuk perubahan yang dimaksudkan untuk menyesuaikan dengan adanya perkembangan janin di dalam rahim. Kondisi perubahan yang terjadi pada ibu hamil tersebut lebih mengarah pada keadaan yang cukup menganggu atau bahkan sangat menyakitkan yang menjadi perjuangan ibu hamil dalam menjaga kondisi perkembangan kehamilannya harus benar benar diapresiasi dengan menaikkan derajatnya menjadi seorang wanita sempurna.

Ada berbagai macam bentuk perubahan fisik maupun psikis yang akan terjadi pada ibu hamil sejak awal proses kehamilan sampai dengan akhir atau mendekati proses persalinan. Perubahan tersebut tentunya akan menyesuaikan dengan usia dari kandungan yang sedang dijalani ibu hamil. Terkait perubahan tersebut, setiap ibu hamil tentunya tidak menginginkan kondisi yang terjadi selama masa kehamilan mengarah pada keadaan yang disebut sebagai gangguan kehamilan.

Salah satu bentuk kondisi yang dapat terjadi pada ibu hamil sebagai keadaan yang perlu diwaspadai dan harus diatasi dengan baik adalah keadaan dimana ibu hamil merasakan sakit tulang rusuk sebelah kiri saat hamil 9 bulan. Untuk dapat mengatasinya dan mencegah terjadinya berbagai macam keadaan yang lebih berdampak berbahaya lainnya maka perlu diketahui penyebab yang memicu kondisi tersebut. Berikut ini beberapa penyebab dari munculnya kondisi sakit pada tulang rusuk sebelah kiri saat hamil 9 bulan yang perlu diperhatikan beserta cara untuk mengatasinya.

Penyebab Sakit Pada Tulang Rusuk Sebelah Kiri Saat Hamil 9 Bulan

Untuk dapat mengatasi kondisi sakit pada tulang rusuk sebelah kiri yang terjadi pada ibu dengan kehamilan tuanya tersebut, maka hal pertama yang harus dipahami adalah penyebab penyebab yang mimicu keadaan sakit terjadi. Pemahaman penyebab tersebut juga sangat berguna bagi ibu hamil yang ingin mencegah agar kondisi yang dapat menjadi salah satu gangguan kehamilan ini tidak dialami. Berikut ini beberapa penyebab munculnya rasa sakit pada tulang rusuk kiri saat hamil tua tersebut diantaranya seperti :

  1. Perubahan hormonal, selama masa kehamilan tentunya akan terjadi banyak perubahan hormonal. Kondisi tersebut juga akan terjadi pada saat mendekati akhir kehamilan untuk persiapan proses persalinan. Perubahan hormonal tersebut dapat menyebabkan ligamen daerah pinggul menjadi longgar sehingga menyebabkan terjadinya rasa sakit pada tulang rusuk.
  2. Trauma akibat perkembangan janin, diusia kehamilan 9 bulan tersebut tentu ukuran janin sudah cukup besar. Perkembangan ukuran janin yang sudah cukup besar tersebut dapat menyebabkan terjadinya tekanan pada tulang rusuk yang menyebabkan timbulnya trauma fisik. Kondisi ini dapat diperparah ketika ibu memang pernah mengalami trauma fisik pada bagian tulang rusuknya.
  3. Berat badan yang meningkat, selain ukuran janin yang akan semakin membesar dan memang sudah cukup besar diusia kehamilan 9 bulan. Penyebab munculnya kondisi rasa sakit pada tulang rusuk lainnnya adalah karena berat badan ibu yang semakin meningkat menyebabkan otot dan tulang harus menopang lebih kuat sehingga terjadi ketegangan. Kondisi ketegangan tersebutlah yang akan memicu rasa sakit pada tulang rusuk dan nyeri pada bagian lainnya. Lakukan cara menurunkan berat badan saat hamil tua jika memang terlalu berlebihan.
  4. Gangguan pada bagian tubuh lainnya, selain beberapa kondisi yang disebutkan diatas tersebut, adan beberapa keadaan lain yang juga dapat memicu terjadinya kondisi sakit pada tulang rusuk. Beberapa gangguan pada bagian tubuh tertentu akan menimbulkan kondisi rasa sakit di tulang rusuk diantaranya seperti gastritis yang terjadi pada lambung, gangguan paru paru, strain otot, neuritis, dan mialgia.

Cara Mengatasi Sakit Tulang Rusuk Saat Hamil Tua

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi kondisi sakit pada tulang rusuk saat hamil tua setelah memperhatikan penyebab yang ada. Berikut ini beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi kondisi rasa sakit rulang rusuk sebelah kiri saat hamil 9 bulan tersebut diantaranya seperti :

  1. Segera beristirahat, hal pertama yang harus dilakukan ketika muncul rasa sakit pada tulang rusuk tersebut pada ibu hamil adalah langsung beristirahat dengan cara duduk maupun tiduran. Istirahat dapat mengindarkan ibu hamil dari kondisi bahaya lainnya.
  2. Kompres dengan air hangat, mengompres dengan air hangat akan membantu menghilangkan rasa sakit tulang rusuk yang terjadi pada ibu hamil. Kompres dengan air hangat tersebut akan merelaksasi otot dan tulang rusuk. Kompres air hangat juga dapat dilakukan untuk mengatasi perut melilit saat hamil.
  3. Berkonsultasi dengan dokter, setiap kondisi perubahan yang tidak normal pada ibu hamil sebaiknya dikonsultasikan dengan dokter agar dapat memperoleh diagnosis dan cara pengatasan yang tepat. Ibu hamil tua juga tidak boleh secara sembarangan mengkonsumsi obat obatan medis tanpa adanya rekomendasi dari dokter untuk menghindari terjadinya permasalahan yang lebih serius lagi.

Itulah beberapa penyebab yang memicu munculnya sakit tulang belakang sebelah kiri saat hamil 9 bulan yang perlu diperhatikan oleh ibu hamil dan beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasinya. Kondisi ibu hamil di akhir kehamilan akan sangat rentan dan perlu dijaga lebih ketak agar tidak terjadi permasalahan yang beresiko buruk.

fbWhatsappTwitterLinkedIn