Bolehkah Ibu Hamil Potong Rambut ?

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Selama masa kehamilan seorang ibu hamil tidak dapat melakukan aktivitas dengan sembarangan dan seenaknya. hal ini dikarenakan adanya beberapa aktivitas yang biasa dilakukan oleh ibu hamil dapat menyebabkan munculnya dampak negatif maupun gangguan kehamilan. Untuk itu, setiap ibu hamil perlu melakukan pencegahan dan penuh kehati hatian sebelum melakukan hal tertentu agar kondisi kesehatan ibu hamil yang cukup rentan dapat tetap terjaga dan proses perkembangan janin berlangsung secara normal serta lancar pada setiap usia kehamilan.

Selain menjaga aktivitasnya, ibu juga perlu melakukan berbagai upaya tambahan agar dapat mendukung setiap proses kehamilan yang dijalaninya. Beberapa upaya tersebut diantaranya seperti memenuhi aupan nutrisi melalui konsumsi makanan sehat untuk ibu hamil, beristirahat yang cukup dan dilakukan dengan benar, serta mengkonsultasikan perkembangan kehamilan dan gejala gejala yang dialaminya dengan dokter spesialis kandungan yang biasa menangani kondisi kehamilan ibu hamil.

Dalam menghadapi kehamilan ibu juga perlu minghindari berbagai macam larangan ibu hamil yang tidak boleh dilakukan karena adanya dampak dampak negatif seperti yang diuraikan dalam penjelasan diatas. Sikap kehati hatian akan larangan tersebut menjadikan munculnya berbagai macam pertanyaan berkaitan dengan kondisi kehamilan yang salah satunya adalah “bolehkah ibu hamil potong rambut ?.” Dalam artikel ini, hamil.co.id akan mengulas mengenai jawaban atas pertanyaan terkait boleh tidaknya seorang ibu hamil potong rambut saat masih menjalani masa kehamilan.

Bolehkah Ibu Hamil Potong Rambut ?

Berbagai macam mitos yang berkembang dimasyarakat terkait masalah kehamilan seringkali menimbulkan kebingung pada ibu hamil apakah hal tersebut benar atau tidak. Salah satu mitos yang berkembang tersebut adalah pantangan bagi ibu hamil untuk memotong rambut. Mitos yang berkembang pada jaman dahulu tersebut merupakan bentuk pamali untuk ibu hamil memotong rambut karena dapat menyebabkan pengaruh buruk pada janin yang dikandungnya.

Menjawab pertanyaan atas bolehkah ibu hamil potong rambut tersebut tidak bisa disamakan dengan penjelasan dari mitor terkali kondisi pamali pada ibu hamil yang memotong rambutnya. Hal ini dikarenakan, memotong rambut pada ibu hamil tidak akan memberikan pengaruh apapun secara medis. Aktivitas memotong rambut sama sekali tidak berhubungan atau berpengaruh terhadap kondisi janin di dalam kandungan karena secara logikapun tidak akan hal berkaitan baik saraf, otot, organ tubuh lain antaran rambut dengan rahim ibu hamil.

Melihat penjelasan yang diuraikan diatas maka sudah sangat jelas bahwa ibu hamil dapat memotong rambutnya sesuai dengan keinginan dan kebutuhan. Aktivitas memotong rambut bagi ibu hamil memang terkadang perlu dilakukan. Hal tersebut dikarenakan, selama masa kehamilan ibu hamil sering kali merasakan tubunya menjadi gerah dan panas terutama pada daerah kepala. Dengan memotong rambut menjadi model yang lebih pendek maka gerah setidaknya dapat dikurangi melalui sirkulasi udara yang lebih baik ke bagian kulit kepala.

Pandangan Islam Terkait Aktivitas Memotong Rambut Pada Ibu Hamil

Pada penjelasan kedua ini akan diuraikan mengenai pandangan islam terhadap aktivitas memotong rambut pada wanita yang sedang hamil. Secara islam, memotong rambut merupakan aktivitas yang halal untuk dilakukan karena memang rambut adalah bagian tubuh yang akan terut bertumbuh secara berkala sehingga perlu ditata agar dapat menghasilkan bentuk yang indah dan tidak berantakan. Aktivitas menata rambut juga dapat membantu memberikan kenyamanan pada ibu hamil dalam menjalani masa masa kehamilan.

Dalam dalil manapun, tidak pernah ditemukan penjelasan mengenai larangan bagi ibu hamil untuk memotong rambutnya. Bagi mereka yang masih mempercayai mitos mengenai larangan untuk memotong rambut tersebut dan masih melakukannya termasuk hal yang disebut sebagai syirik. Syirik merupakan perbuatan manusia yang percaya selain kepada Allah. Ketakutan terhadap potong rambut tanpa adanya penjelasan ilmiah maupun dalil Agama menunjukan bahwa seseorang tidak percaya terhadap Allah dan lebih mempercayai tradisi yang berkembang di kehidupan manusia.

Itulah beberapa uraian penjelasan mengenai jawaban atas pertanyaan “bolehkah ibu hamil potong rambut” dengan berbagai versi baik secara logika medis dan pandangan agama islam. Dengan jawaban yang diberikan tersebut, sebaiknya ibu hamil tidak ketakutan lagi ketika akan melakukan aktivitas potong rambut demi mendapatkan kenyamanan karena potong rambut tidak dapat memberikan pengaruh buruk terhadap kesehatan ibu hamil maupun kondisi perkembangan janin.

Selama masa kehamilan memang ada beberapa pantangan yang harus dihindari menurut penjelasan medis yang terbagi kedalam pantangan makanan ibu hamil maupun pantangan aktivitas bagi ibu hamil. Secara umum, pantangan aktivitas bagi ibu hamil merupakan aktivitas yang perlu tenaga besar yang dapat menguras energi ibu hamil, aktivitas yang langsung berpengaruh pada bagian perut maupun rahim ibu hamil, aktivitas yang dapat menyebabkan ibu hamil kotor, terluka, dan berbagai macam aktivitas buruk lainya. Untuk selalu mengetahui berbagai hal terkait masalah kehamilan maka selalu lakukan konsultasi rutin dengan dokter spesialis kandungan yang menangani.

 

fbWhatsappTwitterLinkedIn