10 Ciri Kehamilan Sehat pada Trimester Pertama Paling Mudah Diketahui

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Karena masa kehamilan adalah salah satu masa yang penting dalam hidup seorang wanita, tentunya semua wanita tidak ingin melewatkan kesempatan ini dan berusaha untuk tetap menjaga kehamilannya sebaik mungkin. Karena itu, akan ada banyak wanita mengandung yang berusaha untuk mencari tahu tentang beberapa tanda kehamilan hari pertama. Dan berikut ini saya akan memberikan informasi mengenai ciri kehamilan sehat pada trimester pertama, semoga informasi ini bisa membantu Anda.

1. Payudara terasa lebih kencang

Pada masa kehamilan, payudara akan berkembang dan terasa lebih kencang. Hal ini diakibatkan oleh adanya perubahan hormonal dimana tubuh sang ibu hamil akan dipersiapkan untuk menyusui calon buah hatinya nanti.

2. Mengalami kenaikan berat badan

Karena telah ada janin yang berada didalam tubuh maka tentunya tubuh wanita yang sedang mengandung akan mengalami kenaikan berat badan selama masa kehamilan. Kenaikan berat badan ini tentunya mengindikasikan pertumbuhan janin yang sehat yang seiring berjalannya waktu berkembang semakin besar.

3. Mengalami morning sickness

Trimester pertama adalah masa awal kehamilan yang merupakan masa adaptasi dimana akan terjadi beberapa efek samping yang tidak menyenangkan seperti adanya morning sickness. Oleh karena itu, untuk menghadapi beberapa perubahan ini terapkanlah beberapa cara menjaga kehamilan trimester pertama agar kehamilan Anda bisa berjalan dengan lancar.

4. Kehilangan nafsu makan

Karena adanya pengaruh hormonal maka pada masa trimester pertama ibu hamil akan kehilangan nafsu makannya. Meski demikian tetaplah berusaha untuk menghindari makanan yang dilarang untuk ibu hamil trimester pertama termasuk konsumsi alkohol karena adanya banyak bahaya minum alkohol saat trimester pertama.

5. Tekanan darah yang normal 

Tekanan darah yang normal juga bisa menjadi salah satu ciri kehamilan sehat pada trimester pertama. Apabila tekanan darah Anda tidak normal maka segeralah konsumsi beberapa jenis makanan untuk penambah tekanan darah rendah pada ibu hamil. Dan temukan juga solusi pengobatan bagi Anda yang mengalami tekanan darah tinggi.

6. Mengalami perubahan mood

Perubahan hormonal juga dapat mempengaruhi mood seseorang, dan hal ini bisa kita lihat dari wanita yang mengalami PMS. Jadi, Anda tidak perlu khawatir apabila Anda juga mengalami perubahan mood yang sama seperti pada saat Anda berada pada masa sebelum menstruasi.

7. Perut semakin membesar

Karena adanya perkembangan janin tentunya ukuran perut Anda semakin lama akan semakin membesar.

8. Pembengkakan pada beberapa bagian tubuh 

Pembengkakan pada beberapa area tubuh seperti paha dan lengan juga akan terjadi. Pembengkakan ini juga terjadi karena hormon yang memicu pengeluaran cairan garam pada tubuh dalam kadar yang cukup besar sehingga terjadi pembengkakan.

9. Menjadi lebih sering buang air kecil

Kerja ginjal juga akan terpengaruh oleh karena adanya perubahan hormon dan hal ini menimbulkan ibu hamil menjadi lebih sering buang air kecil.

10. Tidak mengalami sakit yang berarti

Meski memang mengalami perubahan hormonal tetapi bagi ibu hamil yang mengalami perkembangan janin yang sehat tentunya tidak akan mudah terserang penyakit ataupun terserang penyakit yang berarti dalam jangka waktu yang cukup lama.

Jadi itulah beberapa ciri kehamilan sehat pada trimester pertama yang bisa saya bagikan kepada Anda. Semoga informasi pada artikel kali ini maupun artikel – artikel kami lainnya bermanfaat bagi Anda semua yang sedang berada pada masa kehamilan atau sedang merencanakan kehamilan.

 

fbWhatsappTwitterLinkedIn