7 Penyebab Bayi Menangis Saat Tidur Paling Sering Terjadi

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Ketika sudah memiliki bayi maka akan ada beberapa hal yang perlu untuk dipelajari seperti cara merawat bayi 2 bulan. Beberapa hal ini akan membantu para orang tua muda untuk lebih mengerti dan mengenali kondisi bayinya. Dan tentunya, tidak ada salahnya untuk mempelajari beberapa hal yang memang diperlukan untuk merawat bayi. Hal ini akan membuat kita menjadi lebih tau mengenai hal – hal yang diperlukan dalam perawatan bayi. Kali ini saya ingin membagikan sedikit informasi mengenai penyebab bayi menangis saat tidur.

1. Sakit

Penyebab pertama yang sudah seringkali diketahui oleh banyak orang adalah dikarenakan bayi yang sakit. Biasanya bayi akan menangis pada saat ia berada dalam kondisi sakit. Sakit pada bayi yang sering terjadi adalah demam ataupun panas. Hal ini jua tidak menutup kemungkinan bayi yang menangis karena bayi sakit perut ataupun dikarenakan oleh penyakit lainnya.

2. Kelelahan

Sudahkah Anda tahu beberapa bahaya kelelahan pada ibu hamil? Jika sudah, maka Anda juga tentunya akan tahu bahwa ada beberapa bahaya dari kelelahan pada bayi. Bayi bisa merasakan kelelahan karena banyaknya aktifitas yang dilakukanya selama seharian. Kelelahan pada bayi ini juga bisa diakibatkan oleh posisi mengendong bayi yang tidak tepat dan malah membuat badannya terasa sakit.

3. Mimpi buruk

Sama seperti orang dewasa, bayi juga bisa mengalami mimpi buruk. Dalam tidurnya, bisa saja ia melihat sesuatu yang menurutnya mengerikan sehingga hal itu membangunkan dia dan membuatnya menangis. Ia bisa merasa kaget ataupun ketakutan karena mimpi yang baru saja dialaminya.

4. Ketakutan

Penyebab bayi menangis saat tidur selanjutnya adalah ketakutan. Ketakutan ini bisa disebabkan oleh mimpi, seperti pada poin sebelumnya, ataupun hal lain. Mungkin saja Anda membiasakan bayi untuk tertidur dengan kondisi kamar yang gelap dan bisa saja ia masih belum bisa beradaptasi dengan kondisi ini. Hal lain yang bisa membuat bayi ketakutan adalah boneka ataupun benda – benda lain didalam kamar.

5. Merasa tertekan

Meski bayi belum merasakan pahitnya kehidupan seperti yang orang dewasa rasakan baik itu karena tuntutan pekerjaan ataupun hal lainnya, tetapi bayi juga bisa merasa tertekan. Tekanan ini bisa berupa kedua orang tua bayi yang bertengkar ataupun ketika ia mendengarkan orang lain bertengkar. Suara musik yang terlalu kencang seperti jenis musik rock n roll juga bisa membuat bayi merasa tertekan.

6. Kondisi tidur tidak nyaman

Ada beberapa cara menidurkan bayi yang rewel dan susah tidur untuk mencegahnya dari kondisi tidur yang tidak nyaman. Kondisi tidur ini bisa dipengaruhi banyak hal. Seperti, pakaian tidur bayi, kasur bayi, dan posisi tidur bayi. Oleh karena itu, beberapa hal ini jga penting untuk diperhatikan.

7. Suhu ruangan yang terlalu rendah atau tinggi

Kondisi ruangan dengan suhu yang terlalu rendah ataupun tinggi juga bisa membuat bayi menangis pada saat tidur. Adanya kondisi ini membuatnya tidak nyaman sehingga ia menangis. Pastikan terlebih dahulu bahwa suhu ruangan tepat dan tidak terlalu dingin ataupun panas.

Jadi itulah beberapa penyebab bayi menangis saat tidur yang bisa saya bagikan kepada Anda. Terima kasih atas waktu yang Anda luangkan untuk membaca artikel dari website kami. Temukan juga berbagai artikel menarik pada website kami yang tentunya bisa membantu Anda seperti cara menggendong bayi yang salah.

fbWhatsappTwitterLinkedIn