Tanda Ibu Hamil Kekurangan Kalsium Yang Patut Diperhatikan

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Masa kehamilan merupakan suatu proses dimana di dalam tubuh seorang ibu hamil ada berbagai macam kondisi perubahan yang dapat mempengaruhi keadaan tubuhnya. Selama masa kehamilan, kondisi tubuh juga akan mengalami keadaan yang lebih rentan terhadap berbagai macam penyakit. Kondisi ini menjadikan setiap ibu hamil harus selalu mengupayakan agar kesehatan tubuhnya terjaga dengan baik dan dapat terbebas dari segala macam masalah atau gangguan kehamilan.

Proses menjaga dan merawat kehamilannya perlu dilakukan selalu untuk menghindari gangguan kehamilan ataupun menjadikan tubuh ibu hamil selalu dalam kondisi yang sehat juga berkaitan untuk memastikan agar perkembangan janin di dalam kandungan selalu berjalan dengan lancara dan sesuai usia kehamilannya. Salah satu bentuk usaha yang perlu dilakukan oleh ibu hamil dalam menjaga kondisi kehamilannya tersebut adalah dengan memenuhi kebutuhan nutrisi kehamilan yang berguna bagi proses kehamilan dan proses perkembangan janin.

Pemenuhan nutrisi ibu hamil tersebut dapat dilakukan dengan mengkonsumsi makanan sehat untuk ibu hamil ataupun dengan mengkonsumsi suplemen yang biasanya diresepkan oleh dokter kandungan. Salah satu jenis nutrisi yang perlu diperhatikan agar selalu terpenuhi jumlahnya adalah kalsium yang memang selama kehamilan kebutuhan jumlahnya meningkat lebih dari dua kali libat dibanding sebelum hamil. Untuk memastikan bahwa kebutuhan kalsium pada ibu hamil terpenuhi maka perlu diperhatikan beberapa tanda ibu hamil kekurangan kalisum yang dijelaskan dalam ulasan di bawah ini.

  1. Kesemutan pada bagian tubuh tertenu

Salah satu tanda ibu hamil kekurangan kalsium yang pertama dan yang paling dapat terlihat dengan mudah serta bisa langsung dirasakan oleh tubuh ibu adalah munculnya kondisi kesemutan di beberapa bagian tubuh tertentu. Kesemutan sebagai tanda ibu hamil mengalami kondisi kekurangan kalsium dapat muncul akibat adanya kondisi kontraksi atau kejang otot. Kesemutan yang dapat ditandai sebagai gejala kekurangan kalisum pada ibu hamil biasanya akan terjadi dengan frekuensi yang panjang dan sering berulang serta biasanya tidak diketahui secara pasti penyebabnya.

  1. Munculnya gangguan pada kesehatan gigi

Tanda selanjutnya yang dapat muncul pada tubuh ibu hamil ketika mengalami kondisi kekurangan kalsium selain kesemutan adalah munculnya beberapa macam gangguan atau masalah pada kesehatan gigi. Kondisi tersebut muncul karena terhambatnya salah satu fungsi dari kalsium di dalam tubuh yang membantu menjaga pertumbuhan dan kesehatan gigi manusia. Ibu hamil yang mengalami kondisi kekurangan kalisum terutama dalam jangka waktu yang cukup panjag akan memicu muncul permasalahan pada bagian giginya seperti kondisi gigi yang rapuh, gigi berlubang, sakit pada gigi, dan lain sebagainya.

  1. Insomnia atau kondisi kesulitan untuk tidur

Menjaga waktu dan kualitas tidur bagi ibu hamil merupakan salah satu usaha yang perlu dilakukan untuk menjaga kondisi kehamilannya. Setiap ibu hamil tentu membutuhkan waktu tidur yang lebih panjang dengan kualitas istirahat baik tanpa adanya gangguan berarti. Salah satu tanda lain yang dapat terjadi berkaitan dengan tidur ibu ketiak mengalami kondisi kekurangan kalsium adalah adanya gangguan tidur. Keadaan ibu hamil yang mengalami insomnia atau kesulitan untuk tidur tersebut perlu diperhatikan karena dapat berbahaya bagi kondisi kesehatannya serta perkembangan janin.

  1. Detak jantung menjadi lebih cepat

Salah satu peran dan manfaat kalsium bagi ibu hamil di dalam tubuhnya adalah membantu mengatur irama dan detak jantung. Kekurangan asupan nutrisi kalsium pada tubuh ibu hamil dapat menimbulkan masalah jantung yang tentuntya cukup berbahaya bagi ibu hamil dengan riwayat serangan jantung. Kurangnya kalsium di dalam tubuh akan di tandai dengan meningkatnya detak jantung serta dapat juga memicu tingginya tekanan darah.

  1. Perubahan emosi

Kondisi lain yang juga dapat menjadi pertanda bahwa tubuh mengalami kekurangan kalisum adalah ketika muncul kondisi perubahan emosi seperti mudah cemas, sering marah, dan sangat cepat berubah mood. Perubahan emosi sebenarnya merupakan tanda kehamilan yang muncul pada awal awal proses kehamilan dan tentunya jika tubuh ibu hamil kekurangan kalsium, kondisi perubahan emosi ini akan semakin mudah dirasakan oleh ibu hamil dan tentunya akan sangat menganggu aktivitas sehari hari.

  1. Beberapa gejala atau ciri lainnya

Selain tanda ibu hamil dengan kondisi kekurangan kalsium yang sudah disebutkan dalam uraian diatas, beberapa gejala lain juga dapat mucnul dan terlihat atau dirasakan oleh ibu hamil diantaranya seperti kuku kai maupun tangan yang rapuh, kram di bagian kaki, sakit pada daerah kepala, dan juga munculnya nyeri di persendian.

Itulah beberapa tanda ibu hamil kekurangan kalisum yang perlu diperhatikan mengingat adanya beberapa bahaya yang ada ketika kondisi tersebut terjadi. Kekurangan kalsium pada ibu hamil dapat memberikan pengaruh pada kesehatan ibu seperti mempercepat detak jantung, meningkatkan tekanan darah yang dapat memicu terjadinya preeklampsia, menghambat proses pertumbuhan dan perkembangan janin, serta berbagai macam kondisi lainya yang patut untuk diwaspadai agar janin di dalam kandungan dapat terlahir dengan selamat nantinya.

fbWhatsappTwitterLinkedIn