Bolehkah Ibu Menyusui Makan Bakso Terlalu Sering?

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Proses menyusui merupakan bentuk tahapan lanjutan yang menjadi tanggung jawab ibu sebagai orang tua dalam menjaga proses perkembangan bayi setelah masa kehamilan yang berlangsung selama kurang lebih 40 minggu. Dalam proses menyusui tersebut, ibu akan memberikan air susu ibu yang secara alamiah terbentuk akibat adanya hormon prolaktin dan oksitosin secara langsung kepada bayi. Asi menjadi makanan alamiah dan bertindak sebagai nutrisi utama bayi.

Pemberian asi harus dilakukan sejak awal kelahirannya bahkan air susu ibu yang keluar pertama kali harus diberikan kepada bayi segera dan tidak boleh dibuang karena mengandung kolostrum yang banyak mengandung immunoglobulin igA untuk pertahanan tubuh bayi dalam melawan berbagai macam penyakit dan gangguan kesehatan yang ada disekitarnya. Proses menyusui sebaiknya dilakukan oleh setiap ibu setidaknya hingga bayi berusia 6 bulan dan tidak boleh diganti nutrisi lain seperti susu formula atau susu sapi tanpa adanya indikasi yang jelas bahkan masih lebih baik dengan mengusahakan bayi mendapatkan donor asi dari orang lain.

Pentingnya pemberian asi kepada bayi tersebut karena banyaknya manfaat asi untuk bayi yang bisa diperoleh dibandingkan dengan susu formula. Untuk menjaga kualitas asi dan jumlahnya agar selalu tercukupi dengan baik maka ibu perlu memperhatikan berbagai macam pantangan ibu menyusui selama proses menyusui termasuk makanan. Salah satu pertanyaan berkaitan dengan pantangan makanan yang sering muncul dari para ibu dan berkembang di masyarakat adalah “bolehkan ibu menyusi makan bakso ?.” Artikel dari hamil.co.id kali ini akan mengulas mengenai jawaban atas pertanyaan tersebut yang dijelaskan dalam uraian dibawah ini.

Bolehkan Ibu Menyusui Makan Bakso

Sejauh ini sesuai dengan penjelasan berbagai dokter spesialis anak bahwasannya, tidak ada larangan secara langsung bagi ibu menyusui untuk mengkonsumsi makanan tertentu selagi makanan tersebut tidak memberikan dampak berbahaya secara langsung pada kondisi kesehatan ibu dan bayi maupun perkembangannya. Bakso adalah makanan yang terbuat dari daging sapi dan menjadi salah satu makanan terfavorit dimasyarakat dan banyak tersebar berbagai pedagang bakso baik di pedesaan maupun di perkotaan. Konsumsi bakso aman untuk ibu menyusui dan boleh dilakukan dan bukan merupakan makanan yang yang dilarang untuk ibu menyusui.

Hal Yang Perlu Diperhatikan Ibu Menyusui Saat Makan Bakso

Mengkonsumsi makanan apapun asal tidak dalam jumlah yang berlebihan tidak akan menyebabkan kondisi berbahaya pada ibu menyusui. Bakso aman dan dapat dikonsumsi oleh ibu menyusui asalkah tetap memperhatikan beberapa hal yang memiliki peluang menciptakan kondisi negatif atau resiko berbahaya. Berikut ini hal hal yang perlu diperhatikan oleh setiap ibu menyusui ketika mengkonsumsi bakso yang dijelaskan dalam uraian dibawah ini.

  • Bakso yang dibuat sendiri

Banyaknya pedangan yang menjual bakso menjadikan ibu terkadang perlu memilih pedagang mana yang baksonya diproduksi dengan baik tanpa ada campuran bahan berbahaya didalamnya serta memiliki tingkat kebersihan dalam proses pembuatan yang baik. Untuk menghindari serta menjadikan ibu tidak binggung atau ragu dalam menentukan pedagang bakso maka sebaiknya memproduksi bakso sendiri untuk mendapatkan bakso yang memiliki kualitas serta higienitas yang baik serta hindari konsumsi bakso dalam kemasan yang mengandung pengawet.

  • Bumbu tambahan saat makan bakso

Menambahkan beberapa bumbu seperti saos, kecap, sambal, dan cuka merupakan salah satu hal yang sering dilakukan saat makan bakso. Berbagai macam bumbu yang ditambahkan oleh ibu menyusui saat makan bakso tersebut perlu diperhatikan karena bisa jadi bumbu tersebut beresiko menimbulkan efek negatif pada tumbuh ibu seperti penambahan saos yang berbahaya karena kandungan zat pewarnanya, pemberian sambel berlebihan yang dapat menyebabkan masalah pencernaan pada ibu menyusui sehingga proses menyusui menjadi terhambat.

  • Jadikan bakso sebagai varian menu

Hal yang perlu diperhatikan oleh ibu menyusui ketika makan bakso selanjutnya adalah jangan menjadikan menu bakso sebagai menu utama secara terus menerus dan hanya jadikan bakso sebagai varian menu ketika memang ibu menginginkannya. Hal ini dikarenan bakso tidak memiliki kelengkapan nutrisi yang dibutuhkan oleh ibu yang berguna bagi proses menyusui serta aktivitasnya sehari hari. Karena kandungan nutrisi yang tidak lengkap maka ibu perlu menambahkan karbohidrat seperti lontong, dan sayuran seperti sawi agar bakso tetap sehat dikonsumsi oleh ibu menyusui.

Itulah beberapap penjelasan yang dapat membantu menghilangkan keraguan ibu menyusui dalam mengkonsumsi berbagai makanan selama berlangsungnya proses menyusui. Pada jawaban terkait pertanyan “bolehkah ibu menyusui makan bakso yang ?” dijelakan diatas, diketahui  bahwa ibu dapat mengkonsumsi bakso saat menyusui dan tetap memperhatikan beberapa hal agar peluang resiko berbahaya yang ada tidak terjadi. Selama proses menyusui, ibu dapat mengkonsumsi segala jenis makanan apapun yang ingin dikonsumsinya namun tetap memperhatikan terkait efek yang dapat muncul dari makan tersebut serta harus selalu memprioritaskan makanan sehat untuk ibu menyususi sebagai makanan utama agar kondisi kesehatan ibu terjadi dan asi dalam keadaan yang baik.

fbWhatsappTwitterLinkedIn