13 Nutrisi Ibu Menyusui Saat Bayi Baru Lahir Agar ASI Keluar Banyak

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Bayi yang baru lahir tentunya akan sangat membutuhkan banyak sekali asupan ASI agar bisa berkembangan dan tumbuh dengan baik. Namun, ASI juga akan sangat dipengaruhi oleh kesehatan sang ibu. Sehingga ada baiknya, asupan gizi dan nutrisi seperti makanan untuk memperbanyak ASI memang dipenuhi. Tapi banyak ibu yang merasa sangat sibuk saat menyusui sehingga mengabaikan makanan yang mengandung unsur gizi agar ASI sehat. Berikut ini adalah panduan nutrisi ibu menyusui saat baru baru lahir agar keluar ASI banyak.

  1. Mengkonsumsi ikan salmon

Ikan salmon mempunyai kandungan yang dipercaya bisa meningkatkan kecerdasan bayi. Sehingga sangat baik dikonsumsi oleh ibu yang sedang menyusui bayinya. Ikan salmon diperkaya dengan kandungan DHA yang akan membantu pada perkembangan saraf. Memang ASI sudah memiliki kandungan DHA, namun kandungan yang terdapat di dalam ikan salmon lebih tinggi dibandingkan dengan DHA di dalam ASI. Makanan ini juga bisa menjadi tambahan nutrisi untuk membantu pemulihan rahim pasca caesar.

  1. Mengkonsumsi yoghurt

Salah satu manfaat yoghurt untuk ibu menyusui memang sangat baik untuk bayi dan kualitas ASI yang dihasilkan. Selain sangat rendah lemak, yoghurt akan sangat bermanfaat untuk kebutuhan tulang bayi. Sebab produk ini juga berasal dari susu yang rendah lemak dan banyak memiliki kandungan kalsiumnya. Dengan mengkonsumsi yoghurt Anda juga bisa merawat pencernaan semakin lebih baik lagi.

  1. Konsumsi susu rendah lemak

Susu yang mempunyai kandungan lemak sangat rendah juga baik dikonsumsi oleh ibu menyusui, kandungan kalsium yang ada di dalamnya akan sangat bermanfaat, ditambah lagi dengan kandungan vitamin B, protein dan juga vitamin D. Dengan mengkonsumsi susu Anda bisa membantu pertumbuhan bayi dan membantu penguatan tulang bayi secara tidak langsung.

  1. Mengkonsumsi keju

Keju yang boleh dikonsumsi adalah keju yang sudah dipasteurisasi, sehingga kandungannya akan sangat bermanfaat untuk kesehatan tulang dan gigi. Alasannya adalah karena keju juga merupakan produk olahan susu yang diperkaya dengan kandungan kalsiumnya. Jika Anda mampu mengkonsumsi 50 gram keju per harinya maka akan sangat membantu pada tumbuh kembang bayi. Manfaat keju untuk ibu menyusui juga sangat baik untuk merangsang kerja otak bayi sehingga bayi Anda akan tumbuh menjadi anak yang cerdas.

  1. Mengkonsumsi daging sapi

Daging sapi juga merupakan asupan yang cukup penting saat ibu sedang menyusui bayi baru lahir. Ini disebabkan daging sapi diperkaya dengan manfaat zat besinya. Pada ibu menyusui biasanya mereka akan akan sangat rentan terserang anemia sehingga ibu kerap kali mengalami kondisi kelelahan dan mudah sekali stress. Saat stress maka akan mempengaruhi pada produksi ASI yang menurun, akibatnya bayi malah mendapatkan asupan ASI yang sangat kurang. Dengan mengkonsumsi setidaknya 100 gram daging sapi tanpa kandungan lemak tiap harinya akan memperbaiki kandungan zat besi di dalam tubuh ibu.

  1. Mengkonsumsi kacang hijau

Sudah banyak diketahui bahwa kacang hijau merupakan makanan yang sangat bermanfaat untuk kesehatan. Segenggam kacang hijau yang diolah dengan cara direbus dan juga dikonsumsi dengan rutin setiap hari akan sangat bermanfaat untuk bisa memperlancar ASI. Sebaiknya Anda usahakan untuk mengkonsumsi air rebusan kacang hijau dengan kacang hijaunya.

  1. Mengkonsumsi kacang merah

Kacang merah juga merupakan makanan dengan kandungan nutrisi sangat penting untuk dikonsumsi oleh ibu menyusu bayi baru lahir. Kacang merah diperkaya akan kandungan protein serta zat besinya. Kandungan zat besi di dalam kacang merah akan membantu ibu untuk bisa menghindari ibu serta bayinya terserang anemia.

  1. Mengkonsumsi blueberry

Buah blueberry ini memang sangat jarang untuk ditemui, namun kandungan di dalam buah ini sangat bermanfaat untuk kesehatan. Buah ini diperkaya dengan kandungan vitamin C serta antioksidan. Dengan mengkonsumsi ju blueberry setiap pagi maka akan meningkatkan sistem imun pada ibu menyusui. Kondisi sistem imun tubuh pada ibu yang sangat baik akan membantu untuk menangkal berbagai macam penyakit. Selain itu, sistem imun tubuh ibu juga sangat mampu untuk bisa melindungi bayinya dari serangan penyakit. Kandungan antioksidan yang cukup tinggi akan menangkal terjadinya radikal bebas pada ibu menyusui.

  1. Mengkonsumsi beras merah

Ibu menyusui dan baru saja melahirkan pastinya akan merasa bahwa dirinya sangatlah gemuk. Saat Anda sedang menyusui, Anda juga akan lebih baik menggantikan beras putih dengan beras merah. Anda bisa melakukan diet glukosa sehingga bisa dengan efektif mengurangi berat badan dan menghindari terjadinya obesitas pada ibu hamil.

  1. Mengkonsumsi kuning telur

Kuning telur adalah makanan yang mempunyai kandungan gizi sangat baik untuk dikonsumsi ibu menyusui. Kandungan kuning telur yang ada di dalamnya misalnya saja seperti vitamin D akan sangat bermanfaat untuk bisa menjaga kesehatan tulang lebih baik lagi. Selain itu, kuning telur juga kaya akan kandungan protein. Anda bisa mengkonsumsi kuning telur yang sudah dalam keadaan matang karena kuning telur yang masih dalam keadaan setengah matang biasanya terkandung bakteri salmonelanya.

  1. Mengkonsumsi roti gandum

Makanan selanjutnya yang sangat baik dikonsumsi oleh ibu menyusui adalah roti gandum. Jenis roti ini diperkaya akan kandungan seratnya sehingga akan membuat Anda merasa kenyang lebih lama lagi. Serat yang terkandung di dalam roti gandum juga sangat bisa membuat perut terasa kenyang lebih lama dan bisa menyehatkan kondisi pencernaan pada bayi. Mengkonsumsi roti gandum juga dapat membantu untuk menghindarkan bayi dari kondisi sembelit.

  1. Mengkonsumsi buah jeruk

Buah jeruk adalah salah satu buah yang sudah sangat dikenal akan manfaat baiknya untuk kesehatan. Jeruk memiliki kandungan vitamin C yang sangat tinggi. Kandungan yang ada di dalam buah ini akan membantu menjaga stamina ibu serta menghindari ibu dari berbagai jenis penyakit. Jika stamina ibu baik maka akan baik juga kondisi bayinya.

  1. Mengkonsumsi air putih

Air putih merupakan air yang tergolong wajib untuk dikonsumsi setiap hari. Untuk para ibu yang sedang menyusui, semua makanan yang dinilai baik dikonsumsi ketika menyusui tidak akan bekerja dengan maksimal jika tidak mengimbanginya dengan konsumsi air putih secukupnya. Ini dikarenakan air putih bisa membantu kelancaran oksigen yang ada di dalam tubuh manusia. Oksigen sangat diperlukan untuk memecah zat makanan yang sudah masuk ke dalam tubuh. Karena jika terjadinya kondisi kekurangan oksigen maka akan membuat proses pemecahan zat makanan yang ada di dalam tubuh menjadi semakin lambat.

Itulah 13 nutrisi ibu menyusui saat bayi baru lahir untuk ibu yang melahirkan normal atau caesar. Makanan diatas sangat baik untuk dikonsumsi dengan rutin agar bisa meningkatkan perkembangan bayi. Anda bisa mengatur makanan harian Anda sesuai dengan selera Anda, namun asupan nutrisinya tetap terpenuhi.

fbWhatsappTwitterLinkedIn