Fakta Dibalik Kenapa Bayi Baru Lahir Harus Dibotakin

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Selama proses kehamilan tentu setiap ibu hamil menginginkan kondisi kesehatan maupun perkembanga janin atau bayi di dalam kandungan dapat berjalan dengan normal dan sesuai usia kehamilan. Dalam proses mendapatkannya tersebut tentu ibu hamil dituntut untuk melakukan beberapa macam usaha mulai dari memenuhi kebutuhan nutrisi melalui konsumsi makanan sehat untuk ibu hamil, menghindari aktivitas berat dan banyak beristirahat, hingga secara rutin mengkonsultasikan kehamilannya dengan dokter kandungan.

Bentuk usaha yang dilakukan oleh ibu tersebut tentu akan terbayar lunas ketika bayi terlahir dalam keadaan yang sehat tanda adanya tanda tanda gangguan tumbuh kembang anak atau bayi. Selepas melahirkan tentu ibu memiliki tanggung jawab yang lebih besar untuk menjaga bayi agar tetap dapa berkembang hingga nantinya mandiri dan dewasa baik secara psikis mapun fisiknya. Untuk melakukan peran tersebut maka akan dimulai sejak bayi terlahir melalui penanganan bayi yang baru lahir.

Terkait dengan penanganan bayi yang baru lahir di masyarakat muncul banyak mitos dan kepercayaan yang berkembang tidak sesuai dengan dasar medis. Meskipun begitu, masih banyak dimasyarakat kita yang melakukan kebiasaan tersebut. Salah satu mitos yang berkembang tersebut adalah aktivitas membotakan bayi setelah terlahir. Dalam artikel ini, hamil.co.id akan mengulas mengenai alasan kenapa bayi baru lahir harus dibotakin dalam penjelasan di bawah ini.

Kenapa Bayi Baru Lahir Harus Dibotakin

Membotakan bayi yang baru lahir merupakan tradisi yang banyak dilakukan di masyarakat. Dalam penjelasan medis, membotakan bayi sebenarnya bukan merupakan kondisi yang wajib untuk dilakukan karena memang tidak ada dampak negatif pada perkembangan bayi secara langsung. Orang tua yang mau memotong rambut bayinya hingga botak boleh saja melakukannya dan orang tua yang tidak menginginkan untuk memotong rambut bayinya juga sah dan tidak menjadi masalah ketika dilakukan.

Fakta Dibalik Alasan Kenapa Bayi Baru Lahir Harus DIbotakin

Membotakkan rambut bayi merupakan hal yang dilakukan oleh masyarakat karena adanya bebeapa mitos terkait kondisi tersebut. Berikut ini beberapa fakta dibalik kondisi bayi yang baru lahir harus dibotakin dalam penjelasan di bawah ini.

  • Rambut saat lahir kotor

Kondisi rambut bayi yang langsung dibotakin setelah lahir terkadang di dasarkan oleh keadaan dimana rambut bayi yang baru lahir diangap sebagai rambut kotor yang harus dihindari. Kenyataannya, rambut bayi yang terlihat saat lahir bukan merupakan jenis rambut kotor yang harus dihilangkan dan dapat dipertahankan terus. Rambut yang sudah dimiliki oleh bayi saat terlahir memang akan terlihat kotor dengan adanya air ketuban mapun sisa cairan lain yang perlu dibersihkan. Rambut kotor yang sudah dimiliki saat lahir dapat dipertahankan dengan membersihkannya tanpa harus memotongnya.

  • Rambut yang tidak dipotong akan memperlambat pertumbuhannya

Mitos selanjutnya mengenai kenapa rambut bayi baru lahir harus dibotakan adalah karena dapat mempercepat pertumbuhan rambut. Kondisi yang disebutkan tersebut tidak sepenuhnya benar secara medis karena mau ada atau tidaknya proses pencukuran rambut pada bayi hingga botak tersebut tidak akan memberikan perlawanan yang berarti. Setiap rambut memiliki fase pertumbuhan yang jelas sehingga tidak dibenarkan bawah rambut yang tumbuh lebat merupakan akibat dari pencukuran rambut bayi yang baru lahir hingga botak. Bayi yang dicukur hingga botak maupun bayi yang tidak dicukur pada umumnya tetap memiliki masa pertumbuhan rambut yang jelas.

  • Membotakan bayi dapat memperkuat rambut yang tumbuh

Fakta dibalik alasan kenapa bayi baru lahir harus dibotakin selanjutnya adalah mengenai kondisi rambut yang lebih kuat ketika bayi yang baru lahir dibotakin. Kondisi untuk mendapatkan rambut yang lebih kuat dan mudah tumbuh tersebut tidak benar adanya karena tidak ada bukti jelas secara medis yang mengatakan hal tersebut. Rambut yang kuat lebih disebabkan karena ternutrisi dengan baik dan benar serta kondisinya yang terawat.

Kapan Rambut Bayi Dapat Dipotong Atau Dicukur

Rambut bayi dapat dipotong kapanpun baik setelah lahir ataupu dibiarkan hingga panjang. Hal ini dikarenakan tidak adanya dampak buruk bagi kesehatan sehingga ibu dapat memotong bayi sesuai kepercayaan yang dianut, seperti dalam Islam yang biasanya akan memotong rambut bayi setelah lahir. Yang terpenting dari rambut adalah perawatannya agar tidak menyebabkan permasalahan tertentu, rambut bayi harus dicuci atau dikeramas setidaknya 2 – 3 hari sekali untuk menjaga kebersihannya.

Itulah beberapa penjelasan mengenai fakta dibalik alasan kenapa bayi baru lahir harus dibotakin yang perlu diperhatikan dan dipahami setiap orang tua terutama ibu. Membotakan bayi bukan merupupakan hal yang wajib untuk dilakukan dan bukan juga suatu hal yang dilarang karena memang baik membotakan dengan cara mencukur rambut bayi yang benar maupun tidak mencukur sama sekali, tidak ada permasalahan atau dampak kesehatan yang dapat muncul akibat aktivitas yang dilakukan tersebut. Yang terpenting dari rambut bayi adalah proses merawatnya.

 

fbWhatsappTwitterLinkedIn