Categories: Haid

5 Macam-Macam Gangguan Haid dan Cara Mengatasinya

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kesehatan seseorang merupakan aspek terpenting yang perlu diperhatikan di dalam kehidupan. Supaya manusia bisa melakukan kegiatan sehari-hari mereka tentu kesehatan mereka juga harus dijaga dan diperhatikan dengan baik-baik. Tak terkecuali dengan wanita, wanita juga sama halnya dengan pria dalam menjaga kesehatan demi kelangsungan hidup. Terutama kesehatan reproduksi wanita, setiap bulannya kita selalu kedatangan tamu dan mengeluarkan darah kotor. Siklus yang biasanya terjadi antara 21-35 hari sekali itu disebut dengan siklus haid atau menstruasi. Namun tidak semua wanita mengalami siklus haid atau siklus menstruasi ini dengan lancar, banyak juga wanita yang mengalami gangguan pada saat menstruasi. Kali ini kami akan memberikan informasi mengenai macam-macam gangguan haid. Ingin tahu apa saja? Simak baik-baik artikel ini!

  1. Dysmenorrhea

Gangguan yang pertama adalah dismenorea, dismenorea ini adalah nama medisnya. Secara umum dismenorea ini disebut sebagai periode yang menyakitkan. Pada remaja yang baru saja menstruasi dismenorea ini merupakan hal yang wajar dan biasanya terjadi sekitar 30-48 jam. Namun untuk wanita yang sudah berumur, dismenorea bisa diakibatkan karena penyakit seperti Endometriosis, fibroid, atau radang panggul.(Baca : Penyebab haid tidak teratur – Penyebab nyeri haid berlebihan )

Gejala : Sakit luar biasa pada perut bagian bawah dan bisa menyebar hingga paha dan punggung bawah, dan nyeri disertai kram pada perut.

Penyebab : Perubahan hormonal di dalam sistem reproduksi, atau penyakit.

Akibat : Jika sakit semakin parah dan tidak kunjung menghilang hingga beberapa tahun ada baiknya segera pergi ke dokter karena bisa berakibat kepada kesuburan wanita.

  1. Menorrhagia

Gangguan haid yang bisa terjadi wanita yang kedua adalah menoragia, menoragia adalah sebuah gangguan yang menyebabkan haid yang terjadi pada wanita menjadi berlebihan. Jika pada umumnya wanita mengalami haid maksimal 7 hari dengan kadar 30 ml, sedangkan wanita yang mengalami menoragia akan lebih dari itu. (baca: akibat telat haid – Darah haid berwarna hitam pekat )

Gejala : Haid terjadi lebih dari  7 hari, dan darah yang keluar deras sekali.

Penyebab : Ketidakseimbangan hormon estrogen dan progesteron di dalam tubuh wanita, gangguan tiroid, peradangan pada leher rahim atau vagina, dan penyakit darah. (baca:  : penyakit gondok pada ibu hamil)

Akibat : Karena darah yang sangat dikeluarkan banyak, tentu Anda bisa mengalami anemia. (baca: penyebab bayi anema)

  1. Amenorrhea

Selanjutnya adalah amenore, amenore ini adalah gangguan yang mana wanita pada usia 15 tahun belum juga mengalami menstruasi dan mungkin beberapa bulan berhenti menstruasi padahal sebelumnya mereka mengalami menstruasi. Istilahnya adalah terlambat siklus haidnya.(baca: akibat telat haid)

Gejala : Usia 15 belum menstruasi, dan selama 3 bulan tidak menstruasi. (baca: penyebab wanita telat datang bulan – penyebab menstruasi tidak teratur )

Penyebab : kehamilan, gangguan hormon pertumbuhan, stress, anoreksia, olahraga yang berlebihan, gangguan tiroid, konsumsi pil KB, kista, gangguan makanan, dan sedang menyusui.

Akibat : Mengalami ketidaksuburan dan bisa menghambat kehamilan. (baca: penyebab kandungan lemah  – makanan untuk kesuburan wanita –  penyebab kemandulan pada wanita )

Informasi cara cepat hamil:

  1. Oligomonera

Gangguan yang selanjutnya adalah oligomonera, oligomonera adalah gangguan haid yang menyebabkan siklus haid terjadi selama 35 hari sekali namun setiap bulannya durasi menstruasinya sama yaitu sekitar 3-7 hari. Oligomonera ini biasanya terjadi pada 3-5 bulan pertama ketika Anda mengalami menstruasi atau mungkin ketika Anda akan mengalami masa menapouse.

Penyebab : Tidak seimbangnya hormon di dalam tubuh wanita, stress atau depresi, sakit kronik, penggunaan obat-obat tertentu.

Informasi tanda kehamilan:

 

  1. PMS (Sindrom Pramenstruasi)

Gangguan haid yang terakhir adalah PMS atau sindrom pramenstruasi yang terjadi sebelum kita akan mulai menstruasi. Biasanya kalau PMS identik dengan kenaikan emosi ya, itu memang benar. PMS adalah gejala yang tampak pada wanita seperti kenaikan emosi, perubahan fisik, seminggu sebelum siklus haid itu datang. Dan ini normal dirasakan oleh semua wanita.

Gejala : Payudara membesar dan lembut, mudah tersinggung, badan terasa pegal, jerawat, insomnia, dan sering berubah mood.

Baca juga:

Cara mengatasi gangguan haid

  1. Makan coklat

Ya Anda tidak salah baca, makanan manis satu ini memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan manusia. Selain dapat mencegah kanker, coklat juga bisa melancarkan siklus haid Anda karena mengandung flavonoid yang bisa melancarkan peredaran darah dan juga mencegah terjadinya gumpalan trombosit. Selain itu untuk Anda yang sedang PMS, coklat bisa mengubah mood Anda karena ia mengandung serotonin yang memiliki zat antidepresan. Namun sebaiknya Anda mengkonsumsi coklat dengan kandungan yang tinggi seperti coklat hitam. (baca: manfaat coklat untuk ibu hamil – bahaya cokelat bagi ibu hamil)

  1. Ikan salmon

Ikan yang satu ini memiliki kandungan omega 3 dan juga vitamin D yang tinggi yang baik untuk pertumbuhan anak. Selain itu kandungan omega 3 di dalamnya juga baik untuk PMS Anda, jadi disarankan supaya Anda mengkonsumsi daging ikan salmon ini seminggu sebelum Anda menstruasi. Kandungan nutrisi di dalam ikan salmon bisa membantu Anda meringankan nyeri dan kram ketika menstruasi.  (baca: manfaat ikan salmon untuk bayi – cara meningkatkan berat badan bayi 9 bulan)

  1. Sayuran hijau

Bukan rahasia lagi jika sayuran berwarna hijau memiliki sejuta manfaat bagi tubuh manusia, ketika Anda akan menstruasi sebaiknya Anda memperbanyak konsumsi sayuran hijau karena kandungan di dalam sayuran hijau ini bisa mencegah terjadinya kram dan selain itu menjadi sumber zat besi dan vitamin bagi tubuh Anda.

Informasi sayuran sehat untuk ibu hamil:

  1. Teh

Ketika Anda akan mengalami menstruasi tentu Anda akan merasa sedikit lemas dan malas untuk beraktifitas. Dan ketika Anda menstruasi, salah satu minuman yang harus dijauhi adalah kopi. Karena kafein sendiri akan membuat kita menjadi dehidrasi dan akan tubuh kita akan menjadi semakin lemas ketika kita mengkonsumsi terlalu banyak kopi. Oleh karena itu Anda bisa menggantinya dengan teh, teh memiliki berbagai macam dan jenis untuk mengatasi gangguan pada haid seperti teh pepermint digunakan untuk mengatasi sakit pada perut dan juga teh hijau yang menjauhkan dari kram.  (Baca juga: Teh bagi ibu hamilIbu hamil minum air tehBahaya teh bagi ibu hamil

  1. Pisang

Pisang adalah buah yang bermanfaat untuk melancarkan pencernaan, dan bagus untuk pertumbuhan tulang dan gigi. Ternyata tidak hanya memiliki manfaat itu saja ya, buah pisang terbukti baik dikonsumsi wanita yang sedang mengalami masa menstruasi. Gunanya adalah untuk mencegah kram dan juga mencegah perut kembung Anda.  ( Baca : Manfaat konsumsi pisang ambo untuk ibu hamil – Manfaat Pisang Bayi )

  1. Nanas

Buah khas negara tropis ini memiliki manfaat untuk menjaga sistem imun tubuh, menjaga kesehatan jantung, dan juga pencernaan. Tidak hanya itu saja buah nanas bisa menjadi pilihan Anda ketika Anda mengalami menstruasi karena dapat mencegah sakit perut ketika haid dan juga dapat meningkatkan suasana Anda. (baca: bahaya buah nanas bagi ibu hamilmanfaat nanas bagi ibu hamil)

  1. Air putih

Ketika Anda mengalami menstruasi langkah tepat yang selanjutnya adalah minum air putih sebanyak mungkin. Air putih sudah terbukti baik untuk kesehatan kita, air putih bisa melancarkan keluarnya darah menstruasi, mencegah kram, dan juga bisa mencegah keluarnya jerawat ketika PMS. Banyak-banyaklah minum air putih ya.

  1. Jahe

Selain bermanfaat untuk menghangatkan tubuh, jahe juga berfungsi untuk mengatasi nyeri ketika Anda menstruasi. Kandungan di dalam jahe sama seperti ibuprofen dan asam menefamat. Cukup minum wedang jahe setiap Anda menstruasi dan gangguan haid akan hilang. (Baca Juga: Manfaat Jahe untuk Ibu Hamil , Manfaat Jahe Untuk Ibu Menyusui)

Informasi keputihan:

  1. Daun Parsley

Mungkin selama ini yang Anda ketahui hanyalah daun parsley yang digunakan untuk hiasan diatas makanan saja. Namun ternyata daun parsley ini juga memiliki manfaat untuk kesehatan, kandungan vitamin A, K, dan C di dalam daun ini bisa melancarkan darah ketika menstruasi jadi cocok untuk Anda yang mengalami gangguan haid.

Informasi penyakit wanita:

  1. Kurma

Buah kurma adalah buah identik yang selalu muncul di bulan ramadhan. Kurma memiliki kandungan baik untuk mencegah kanker otak, sumber antioksidan, dan juga baik untuk pencernaan. Selain itu buah kurma juga baik untuk melancarkan dan menghindarkan Anda dari gangguan menstruasi seperti Oligomonera.

Informasi kurma:

  1. Pepaya

Yang selanjutnya adalah pepaya, buah ini mengandung serat tinggi yang baik untuk pencernaan kita. Tidak hanya itu ternyata pepaya memiliki khasiat juga untuk mencegah dan mengatasi gangguan menstruasi, buah pepaya berkhasiat untuk melancarkan aliran darah ke rahim sehingga akan melancarkan menstruasi. (Baca juga: Manfaat buah pepaya untuk ibu hamilManfaat pepaya untuk bayi

  1. Anggur

Buah berbentuk bulat kecil ini ternyata juga bermanfaat untuk menstruasi, selain menjaga kesehatan jantung Anda. Buah anggur yang mengandung zat besi ini juga dapat mencegah anemia bagi Anda yang mengalami gangguan menogaria. (baca: manfaat anggur bagi ibu hamil)

  1. Lidah buaya

Lidah buaya yang kita kenal sebagai penumbuh rambut ternyata juga bermanfaat untuk menjaga sistem imun tubuh dan juga mengeluarkan racun dari tubuh kita. Selain itu ternyata lidah buaya juga bermanfaat bagi siklus menstruasi, kandungan di dalam lidah buaya akan membantu mengatur hormon Anda hingga menstruasi Anda menjadi lancar. Anda bisa mencampur lidah buaya yang telah di kupas dan dibersihkan dengan madu, konsumsi selama  3 bulan setiap paginya.

Informasi manfaat lidah buaya yang lain:

  1. Kayu manis

Selanjutnya adalah kayu manis, kayu manis ternyata bisa membuat kram di perut Anda selama menstruasi. Anda bisa mencampurkan bubuk kayu manis ke dalam segelas susu Anda setiap paginya. Tidak hanya itu saja ternyata kayu manis bermanfaat untuk mengontrol gula darah, menurunkan kolesterol, dan mencegah penggumpalan darah.

  1. Jinten

Yang terakhir adalah jinten, selain digunakan sebagai bumbu masakan. Jinten ternyata memiliki manfaat untuk kesehetan, jika Anda ingin siklus haid Anda lancar. Ambil beberapa biji jinten lalu rendam semalaman dan minum air itu keesokan harinya. Dijamin haid Anda akan lancar, jinten akan membantu memperlancar peredaran darah manusia dan kabar baiknya dapat menurunkan berat badan.

Itu dia macam-macam gangguan haid dan cara mengatasinya, imbangi juga dengan pola makan sehat, olahraga ringan, dan juga jauhi pola hidup yang tidak sehat seperti merokok dan minum alkohol. Semoga bermanfaat ya!

Recent Posts

3 Tips Agar Embrio Menempel di Dinding Rahim

Periode tunggu saat melakukan program kehamilan seperti bayi tabung ataupun IVF memang mendebarkan. Sehingga beberapa…

8 months ago

4 Ciri-ciri Masa Subur untuk Haid Tidak Teratur

Haid dengan siklus yang normal setiap bulannya akan memiliki interval waktu yang sama, yakni sekitar…

8 months ago

5 Tanda Embrio Transfer Gagal

Program embrio transfer atau paling umum dikenal sebagai program dalam kehamilan cukup banyak dilakukan oleh…

9 months ago

4 Hal yang Harus Diperhatikan Terkait Suntik Hormon untuk Hamil

Infertilitas atau ketidaksuburan adalah masalah yang banyak dialami pasangan sehingga harus menunggu cukup lama sampai…

9 months ago

HCG : Pengertian, Fungsi, dan Pengaruhnya

Di dalam tubuh wanita, terdapat dua hormon penting yang dikenal sebagai hormon reproduksi, yakni estrogen…

9 months ago

12 Ciri-ciri Hormon HCG Meningkat

Hormon di dalam tubuh manusia bermacam-macam, sesuai dengan fungsinya masing-masing untuk mendukung kelangsungan hidup manusia.…

9 months ago