5 Manfaat Susu Almond Untuk Ibu Menyusui Agar ASI Lancar

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kebutuhan nutrisi pada ibu menyusui lebih tinggi dibandingkan dengan wanita normal. Ibu menyusui membutuhkan mineral dan vitamin demi terjaga nya kualitas air susu ibu (ASI) yang diberikan kepada bayi. Kualitas ASI ini penting bagi ibu yang menjalankan program ASI eksklusif. Program ASI eksklusif sebaiknya dilakukan oleh setiap ibu karena banyaknya manfaat asi untuk bayi yang sudah diketahui dan terbukti. Demi suksesnya pemberian ASI secara eksklusif selama 6 bulan pertama hidup bayi,  Jumlah dan kualitas ASI harus terjaga agar dapat membantu pertumbuhan dan perkembangan bayi selalu berjalan kearah yang lebih baik.

Ada banyak makanan untuk memperbanyak asi yang bisa dikonsumsi oleh ibu demi terpenuhinya jumlah ASI bagi bayi. Kacang Almond merupakan salah satu makanan dengan kandungan nutrisi tinggi yang bermanfaat bagi ibu menyusui. Manfaat almond untuk ibu menyusui sudah diketahui secara umum di masyarakat. Ada banyak macam olahan kacang almond yang dapat dikonsumsi, salah satu yang cukup familiar adalah susu almond.

Susu almond merupakan olahan dalam bentuk suspensi dari sari kacang almond. Pengolahan pada susu almond hampir sama dengan pengolahan pada sari kedelai. Susu almond memiliki rasa yang lebih gurih dan lebih kental dari susu sapi namun dengan kandungan protein yang lebih sediki. Susu almond merupakan olahan almond yang juga memiliki manfaat untuk ibu menyusui. Berikut manfaat susu almond untuk ibu menyusui.

  1. Melancarkan ASI

Manfaat susu almond untuk ibu menyusui yang pertama adalah melancarkan produksi ASI. Susu almond memiliki manfaat sebagai pelancar ASI karena berasal dari olahan kacang almond yang sudah dikenal lama sebagai pelancar ASI. Pengolahan kacang almond menjadi susu almond tidak merubah kinerjanya dalam melancarkan ASI. Mengkonsumsi susu almond lebih praktis dan memiliki rasa yang enak dibandingkan kacang almond biasa.

  1. Menjaga Kesehatan Kulit Ibu

Vitamin E merupakan salah satu vitamin yang berfungsi menjaga kesehatan kulit. Konsumsi vitamin E dapat mempercantik dan memperhalus kulit baik di wajah maupun pada tubuh. Kandungan vitamin E yang terdapat pada susu almond dapat digunakan manfaatnya untuk menjaga kesehatan dan mempercantik kulit. Bagi ibu menyusui, manfaat ini bisa dirasakan oleh ibu maupun bayi.

  1. Memperkaya kandungan nutrisi pada ASI

Susu almond merupakan salah satu susu nabati yang memiliki kandungan nutrisi yang lengkap. Almond sebagai bahan dasarnya saja sering disebut sebagai superfood yakni makanan yang mengandung banyak nutrisi dan gizi. konsumsi susu almond bagi ibu menyusui dapat memperkaya kandungan nutrisi pada ASI sehingga dapat memperlancar proses pertumbuhan dan perkembangan bayi dan terhindar dari gangguan tumbuh kembang anak atau bayi.

  1. Membantu dalam perkembangan otak bayi.

Pertumbuhan dan perkembangan bayi dalam masa menyusui bukan hanya sekedar bentuk fisik saja melainkan juga perkembangan otak bayi yang harus diperhatikan. Asam folat dan vitamin E yang terkandung dalam susu almond dapat membantu perkembangan otak bayi.

  1. Membantu dalam pertumbuhan tulang dan gigi bayi.

Hampir sama dengan susu lainnya, susu almond juga mengandung kalsium yang cukup banyak. Kalsium ini sangat penting dibutuhkan selama masa menyusui. Manfaat susu almond untuk ibu menyusui bukan hanya sebagai pemenuhan asupan kalsium ibu tetapi juga dapat bermanfaat dalam membantu pertumbuhan tulang dan gigi bayi.

Mengkonsumsi susu almond dalam kondisi fresh dan tidak melalui proses pasteurisasi dapat mempertahankan kandungan nutrisi yang bermanfaat. Rasa susu almond yang lebih enak memberikan kemudahan bagi ibu menyusui yang mengkonsumsi nya dibandingkan dengan kacang almond. Untuk mendapat manfaat yang maksimal sebaiknya ibu mengolah susu almond tersebut sendiri dirumah dari pada membeli langsung dalam bentuk kemasan. Susu almond dalam bentuk kemasan bisa saja mengandung zat kimia tambahan seperti pewarna, pengawet, dan pemanis buatan. Sehingga, pengolahan sendiri susu almond dimaksudkan untuk menghindari adanya zat kimia tambahan tersebut.

fbWhatsappTwitterLinkedIn