10 Kebiasaan Yang Membuat Susah Hamil

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Setiap wanita yang sudah menjalani pernikahan pasti menginginkan dirinya untuk hamil sebagai salah satu tujuan utama untuk mendapatkan keturunan. Dalam perjalannnya, mendapati proses kehamilan ternyata bukanlah perkara yang mudah dan dapat dengan cepat tercapai meskipun ada beberapa orang yang tanpa menunggu waktu lama langsung hamil setelah menikah. Keinginan hampir semua wanita untuk hamil sangat tinggi selain untuk mendapat keturunan, wanita yang hamil juga akan menjadi sosok wanita sempurna yang memiliki peningkatan peran dan tanggung jawab sebagai seorang ibu.

Berbagai upaya dilakukan untuk mendapatkan kehamilan bagi mereka yang tidak kunjung hamil diantaranya seperti mengikuti program hamil yang dimulai dari konsumsi obat, pemeriksaan kondisi alat kelamin pria maupun wanita, pemeriksaan kondisi sel telur dan sel sperma, sampai dengan melakukan tindakan medis berupa inseminasi buatan ataupun bayi tabung yang pastinya perlu usaha keras dan modal materi yang tidak sedikit. Tindakan medis seperti inseminasi buatan dan bayi tabungpun belum tentu 100% dapat langsung menjadikan wanita mengalami tanda tanda kehamilan.

Kondisi seseorang yang sudah hamil setelah menikah terkadang bukan hanya berasal dari keadaan anatominya melainkan juga dipengaruhi oleh kebiasaan kebiasaan yang dilakukan oleh wanita dalam aktivitasnya sehari hari. Dalam artikel kali ini, hamil.co.id akan membahas mengenai kebiasaan kebiasaan apa saja yang dapat menyebabkan seorang wanita mengalami susah hamil meskipun sudah melakukan beberapa upaya yang dapat mendukung proses mendapatkan kehamilannya tersebut yang dijelaskan pada uraian di bawah ini.

  1. Menunda kehamilan terlalu lama

Menunda kehamilan merupakan salah satu kebiasaan yang dilakukan oleh beberapa pasangan karena adanya pertimbangan pertimbangan tertentu mulai dari urusan karir, pribadi, sampai dengan kesiapan memiliki anak. Kondisi menunda kehamilan telalu lama tersebut dapat menjadi salah satu kebiasaan yang membuah susah hamil. Hal ini dikarenakan dengan menunda kehamilan maka semakin bertambah usia seorang wanita. Dengan usia yang semakin bertambah tersebut dapat menyebabkan semakin kecil tingkat keberhasilan seorang wanita mendapati proses kehamilan. Menunda kehamilan perlu diperhatikan karena adanya resiko hamil diatas usia 35 tahun yang berbahaya.

  1. Memiliki gaya hidup yang tidak sehat

Setiap wanita pada masa mudanya sebelum menikah pastinya memiliki bentuk pergaulan dan gaya hidup tertentu. gaya hidup tidak sehat yang dijalani seorang wanita selama mudanya ternyata mempengaruhi sulit tidaknya seseorang wanita hamil. Beberapa bentuk gaya hidup yang tidak sehat tersebut diantaranya seperti tidak memperhatikan makanan yang dikonsumsinya dan sembarangan dalam memilih jenis makanan terutama yang bukan merupakan makanan kesuburan untuk wanita, merokok secara rutin, minum minuman alkohol, malas beraktivitas, dan malas berolahraga. Kandungan bahan dalam rokok dan alkohol dapat mempengaruhi kualitas sel telur pada wanita menjadi buruk dan tidak subur sehingga menghalangi keberhasilan pembuahan.

  1. Berolahraga terlalu berat

Kebiasaan yang juga dapat menyebabkan seorang wanita sulit hamil adalah karena berolahraga terlalu berat dan dalam frekuensi yang sering. Meskipun berolahraga baik untuk kesehatan namun ternyata olahraga yang dilakukan terlalu berat dan banyak memaksa tubuh dapat menjadi salah satu kebiasaan yang bisa menjadikan seorang wanita susah hamil. Wanita yang terlalu keras berolahraga dapat menyebabkan hilangnya lemak tubuh yang terlalu banyak sehingga menyebabkan produksi estrogen menurun.

  1. Main smartphone hingga larut malam

Beberapa kebiasaan yang menurut kebanyakan orang merupakan hal yang sepele juga dapat menjadi penyebab susah hamil pada seorang wanita, salah satunya adalah kebiasan main smartphone hingga larut malam. Menurut beberapa ahli, bermain smarthphone selain dapat menganggu kesehatan dan menyebabkan gangguan pada mata juga dapat meningkatkan resiko seorang wanita menjadi susah hamil. Paparan sinar dari smartphone dapat mempengaruhi kebugaran tubuh seseorang dan ternyata berpengaruh juga terhadap tingkat kesuburan. Selain smarthphone, radiasi sinar yang buruk juga dapat diperoleh ketika menonton televisi hingga larut malam.

  1. Tidur dibawah paparan sinar lampu yang terang

Tidur pada kondisi yang salah juga merupakan kebiasaan yang dapat menyebabkan susahnya kehamilan didapatkan oleh seorang wanita. Kondisi tidur dibawah paparan sinar lampu yang terang merupakan kebiasaan sepele yang dapat menyebabkan susah hamil tersebut. Paparan sinra lampu yang terlalu terang pada wanita dapat meningkatkan resiko kondisi penyakit tertentu seperti kanker, penyakit jantung, penyakit paru paru, dan resiko susah hamil.

  1. Pola tidur yang salah

Masih berkaitan dengan kebiasaan tidur, pola tidur yang salah dapat menyebabkan kondisi susah hamil pada seorang wanita. Pola tidur yang salah selain dapat menyebabkan penurunan kebugaran tubuh dan menyebabkan kondisi penurunan kesehatan juga dapat mempengaruhi kesuburan seorang wanita yang menjadikannya memiliki tingkat keberhasilan hamil yang lebih rendah dari wanita lainnya. Beberapa kebiasaan lain yang juga dapat menyebabkan seorang wanita susah hamil diantaranya sebagai berikut ini :

  1. Penggunaan pelumas ketika berhubungan dengan pasangan.
  2. Konsumsi suplemen makanan yang berlebihan dan dalam jangka waktu panjang
  3. Konsumsi makanan tertentu yang dapat mempengaruhi kesuburan.
  4. Kebiasaan seks bebas sehingga dapat menyebabkan penularan penyakit menular seks.

Itulah beberapa kebiasaan yang membuat tidak kunjung hadirnya tanda kehamilan pada wanita yang terkadang beberapa diantaranya tidak disadari dan sering diangap sebagai kebiasaan yang sepele. Bagi mereka yang mengingikan kehamilan maka sebaiknya segera melakukan perubahan terhadap kebiasaan buruk yang ada tersebut.

fbWhatsappTwitterLinkedIn