12 Bahaya Kucing Bagi Ibu Hamil

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kucing merupakan hewan peliharaan yang banyak disukai oleh masyarakat, baik wanita maupun pria, orang dewasa maupun anak kecil. Memelihara kucing disukai masyarakat dikarenakan tingkah kucing yang lucu dan menggemaskan bisa menghibur hati pemiliknya. Selain itu, memelihara kucing memiliki nilai lebih karena bisa digunakan untuk mengusir tikus, meski tidak harus dengan cara memakan tikus tersebut.

Tikus adalah hewan yang suka mencuri makanan, selain itu tikus adalah hewan berbahaya yang bisa menimbulkan berbagai macam penyakit salah satunya adalah penyakit PES. Oleh sebab itu, rumah perlu terbebas dari hewan tikus. Dengan memelihara kucing diharapkan hewan tikus tidak berani berkeliaran di dalam rumah kembali. Namun ternyata adanya bahaya kucing bagi ibu hamil mungkin belum banyak didengar oleh masyarakat.

Selama ini yang diketahui adalah bahaya kucing bagi perempuan. Perempuan yang suka tidur dengan kucing bisa membuatnya susah hamil. Memang salah satu hal yang membahayakan bagi perempuan adalah kotoran kucing tersebut. Berikut ini adalah bahaya kucing bagi ibu hamil yang harus diketahui :

1. Terkena Tokso

Salah satu resiko terbesar bagi ibu hamil yang berdekatan dengan kucing adalah bisa menyebabkan ibu hamil terkena virus tokso. Jangan pernah menyepelekan virus ini karena selama ini virus tokso sangat ditakuti oleh wanita dan ibu hamil. Tokso bisa menyebabkan janin yang meninggal dalam kandungan, bagi wanita tokso juga menyebabkan susah hamil. Kematian janin itu bisa di dalam kandungan maupun setelah dilahirkan di luar kandungan. Ibu hamil yang terkena virus ini harus selalu mengontrol keberadaan virus tersebut di dalam tubuhnya.

2. Keguguran

Kotoran kucing mengandung parasit tokso yang bisa menyebabkan ibu hamil mengalami keguguran. Penyebabnya adalah kotoran kucing bisa menginfeksi janin yang ada di dalam kandungan sehingga janin tersebut tidak mampu bertahan  lama di dalam kandungan.

3. Janin Cacat

Kotoran kucing yang dikeluarkan oleh kucing mengandung parasit yang menyebabkan ibu terkena tokso. Tidak semua kucing bisa menularkan virus tersebut, virus tokso ada pada kucing liar yang suka memakan tikus yang telah terkontaminasi dengan virus tersebut. Ibu hamil yang tanpa sengaja menyentuh kotoran kucing tersebut ata membuang kotoran kucing bisa terkena virus itu. Dampak virus tokso yakni menjadi penyebab janin cacat dalam kandungan.

4. Merusak Organ Mata Bayi

Cacat bawaan yang akan dialami oleh bayi salah satunya adalah organ matanya mengalami kerusakan. Hal itu disebabkan oleh parasit tokso, yang mampu menginfeksi mata bayi dan menimbulkan kerusakan. Salah satu kerusakan mata yang bisa disebabkan oleh virus ini adalah membuat mata bayi menjadi rabun. (Baca juga : mata merah pada bayi)

5. Kerusakan Otak

Jika virus tersebut telah sampai ke otak bayi. Bayi tersebut akan mengalami kerusakan otak. Jika otak rusak, bayi akan mengalami down sindrome selain itu akan mengalami keterlambatan berfikir.

6. Menyebabkan Flu Berkepanjangan

Infeksi ringan yang akan dialami oleh ibu hamil adalah akan mengalami bahaya flu untuk ibu hamil berkepanjangan. Salah satu dampak virus tokso yang ringan bisa menyebabkan sistem imun menurun sehingga ibu bisa terserang flu berkepanjangan.

7. Mudah Lelah

Virus itu bisa menyebabkan ibu mudah lelah sebab virus tersebut telah menyerang sistem imun tubuh ibu. Akibat dari penyerangan virus tokso itu terhada,  sistem imun bisa menyebabkan ibu mudah lelah dan tidak mampu terlalu banyak melakukan aktivitas selama hamil.

8. Demam

Demam merupakan suatu tanda gejala penyakit. Ketika terjadi demam saat hamil bisa jadi virus tokso pada kucing tersebut sedang berusaha masuk ke dalam tubuh ibu hamil dan menimbulkan penyakit. Setelah demam barulah penyakit sesungguhnya akan muncul.

9. Radang tenggorokan

Parasit yang ada di kotoran tikus mampu menginfeksi tenggorokan ibu, sehingga ibu akan mengalami radang tenggorokan. Jika ibu hamil mengalami radang tenggorokan secara tidak langsung bisa berpengaruh buruk terhadap kesehatan ibu hamil. Contoh pengaruh buruk terhadap gangguan kehamilan akan mengalami susah makan, susah minum, malas makan dan masih banyak lagi lainnya.

10. Infeksi Getah Bening

Getah bening di dalam tubuh ibu hamil bisa terinfeksi dengan parasit tokso tersebut. Akibatnya getah bening mengalami peradangan dan juga pembengkakan.

11. Mata Juling

Kerusakan mata yang disebabkan oleh virus tersebut adalah membuat bayi terkena mata juling. Hal itu dikarenakan syaraf mata bayi terserang oleh virus tokso sehingga membuat matanya menjadi juling.

12. Tuli

Cacat bawaan yang akan dialami oleh bayi adalah bayi akan menjadi tuli, hal itu dikarenakan syaraf pendengaran bayi telah terinfeksi dengan virus tersebut.

Cara Menjaga Kehamilan dari Binatang Kucing

Berikut ini ada cara menjaga kehamilan agar tetap sehat dan menjaga kesehatan janinnya saat hamil dari binatang kucing :

  • Hindari Kontak dengan Kotoran Kucing

Agar terhindar dari virus tokso ada baiknya ibu hamil menghindari kontak langsung dengan kotoran kucing. Ketika ibu hamil ingin membersihkan kotoran kucing sebaiknya ibu hamil meminta bantuan orang lain.

  • Memakai Sarung Tangan

Jika ibu hamil enggan dan tidak enak hati untuk meminta bantuan orang lain, ibu hamil bisa menggunakan sarung tangan dan juga masker agar tangan tidak bersentuhan secara langsung dengan kotoran tersebut. Setelah selesai membuang kotoran kucing, ibu hamil harus mencuci bersih tangannya menggunakan sabun. Cara mencuci tangan pun harus benar agar tidak ada virus atau kuman yang menempel di tangan ibu.

  • Membersihkan Kandang Kucing Secara Teratur

Kucing yang diperlihara di dalam rumah juga rentan terkena virus tokso jika, kebersihan badan kucing tersebut dan kebersihan kandang kucing tersebut tidak dijaga kebersihannya. Membersihkan kandang kucing secara teratur bisa digunakan untuk mencegah infeksi yang disebabkan oleh kucing tersebut.

  • Perhatikan Makanan Kucing

Yang harus diperhatikan lainnya adalah makanan kucing yang ibu hamil pelihara. Kucing harus diberikan makanan khusus kucing, jangan pernah memberikan kucing dengan makanan mentah. Jika kucing dibiasakan untuk memakan makanan mentah, kucing tersebut bisa terkena virus tokso sebab di dalam daging mentah mengandung banyak parasit yang bisa menjadi penyebab penyakit tokso. Memangsa hewan lain seperti tikus juga memperbesar resiko kucing untuk terkena virus tokso.

  • Jauhkan Kucing dari Ruangan Tertentu

Jika ibu hamil memelihara kucing, ibu hamil harus mampu menghindarkan kucing tersebut dari ruangan tertentu. Ruang tertentu itu misalnya saja adalah ruang tidur dan juga ruang kerja. Alasan kucing tidak boleh berada di ruangan tersebut adalah karena virus tokso bisa didapatkan kucing dari lingkungan luar seperti taman dan halaman. Jika kucing bermain di ruangan tersebut (ruang kerja dan ruang tidur), kucing bisa lebih cepat menularkan virus tokso tersebut kepada ibu hamil.

  • Jangan Pelihara Kucing Liar

Jika ibu hamil ingin memelihara kucing ada baiknya ibu membeli kucing di toko hewan yang sudah terpercaya dengan kebersihan dan kesehatan hewan yang dijualnya. Ibu hamil jangan langsung mengambil kucing dari lingkungan liar. Hal itu dikarenakan ibu hamil tidak mengetahui lingkungan yang ditinggali oleh kucing liar tersebut, selain itu ibu hamil tidak tahu apakah kucing itu terdapat parasit tokso atau tidak.

  • Cuci Tangan

Cuci tangan jangan sekedar menggunakan air, cuci tangan harus menggunakan sabun yang mengandung antiseptik. Kandungan antiseptik dalam sabun itu bisa membunuh kuman dan virus penyebab penyakit yang ada di tangan ibu hamil. Jika ibu hamil tidak cuci tangan dikhawatirkan kuman dan virus yang menempel di tangan berpindah masuk ke dalam tubuh ibu hamil.

fbWhatsappTwitterLinkedIn