Penyebab Rambut Rontok Setelah Melahirkan dan Cara Mengatasinya

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Semua ibu yang baru saja melahirkan pasti merasa kaget karena ternyata banyak sekali rambut yang rontok. Rambut rontok setelah melahirkan adalah sebuah kondisi yang sangat alami dan seharusnya ibu tidak perlu khawatir. Tapi karena jumlah rambut yang rontok sangat banyak maka akan membuat volume rambut menjadi lebih tipis. Hal inilah yang membuat ibu yang baru saja melahirkan merasa tidak percaya diri. Selain itu ibu yang baru melahirkan bisa menjadi lebih stres karena menghadapi bayi yang perlu penyesuaian dengan lingkungan baru sehingga lebih rewel.

Apa Penyebab Rambut Rontok Setelah Melahirkan?

Pada dasarnya semua ibu yang baru melahirkan akan mengalami rambut rontok, pada minggu ke 12. Kondisi ini paling mengagetkan ketika sedang menyisir rambut dan ternyata banyak rambut yang rontok. Penyebab dari hal ini sebenarnya hanya ada satu, yaitu perubahan hormon dalam tubuh Anda setelah melahirkan. Berikut ini siklus nyata yang harus dihadapi oleh ibu sepanjang kehamilan hingga setelah melahirkan.

  • Selama Kehamilan

Rambut akan tumbuh normal dan terlihat sangat indah. Saat tubuh wanita hamil maka sebenarnya produksi hormon estrogen sangat banyak. Hormon estrogen akan memicu pertumbuhan rambut yang lebih banyak. Karena itulah rambut ibu hamil terlihat dengan volume yang lebih banyak dan indah. Ibu yang sedang hamil biasanya akan sangat senang dengan penampilan ini.

  • Setelah Melahirkan

Setelah melahirkan biasanya rambut akan rontok dengan jumlah sekitar 100 hingga 150 helai per hari. Tapi ini tidak terjadi secara langsung dan baru akan terlihat rontok setelah 8 minggu setelah bayi lahir. Kondisi ini sebenarnya disebabkan karena kadar hormon estrogen dan progesteron dalam tubuh menjadi kembali seperti semula. Tubuh Anda memiliki hormon dengan jumlah yang sama seperti sebelum hamil. Kadar hormon estrogen yang normal akan membuat perubahan ini dan ini adalah tanda yang sangat wajar. Jadi penyebab rambut rontok setelah melahirkan hanya karena perubahan kadar hormon tubuh yang kembali normal seperti sebelum hamil.

Apakah Ada Yang Perlu Dikhawatirkan?

Banyak ibu yang baru melahirkan sebenarnya telah mengkhawatirkan hal ini sebelum proses kelahiran. Mereka takut dengan penampilan rambut yang terlihat lebih tipis. Namun sebenarnya untuk menghadapi face ini, ibu yang baru melahirkan tidak perlu khawatir. Meskipun ada banyak rambut yang rontok setelah melahirkan, namun sebenarnnya akan kembali normal paling tidak selama 12 bulan setelah proses melahirkan.

Tentu saja jenis rambut Anda  mungkin tidak sama lagi seperti rambut yang terlihat lebih tipis, keriting, mengombak atau lurus. Perubahan ini memang tidak terjadi secara besar karena biasanya memang tidak terlalu terlihat. Tapi setelah lebih dari 12 bulan maka bentuk dan ketebalan rambut akan kembali normal. Hal ini membuktikan bahwa kadar hormon dalam tubuh Anda benar-benar sudah normal.

Cara Mengatasi Rambut Rontok Setelah Melahirkan

Ibu yang baru melahirkan sebenarnya tidak perlu panik dan bersedih karena banyak rambut yang rontok setelah melahirkan. Ada banyak hal yang bisa Anda lakukan daripada harus bersedih sementara rambut Anda belum kembali seperti semula. Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa dilakukan secara alami.

  1. Menjaga Nutrisi Makanan

Ibu yang telah melahirkan dan kekurangan nutrisi bisa menghadapi rambut rontok yang lebih parah. Untuk mencegah hal ini maka sebaiknya ibu yang baru melahirkan mengkonsumsi berbagai jenis makanan yang penuh dengan nutrisi seperti sumber vitamin C dan E. Beberapa jenis makanan yang bisa dikonsumsi adalah seperti brokoli, bayam, asparagus, wortel, kubis, kembang kol, biji-bijian, kacang-kacangan, ikan yang banyak mengandung omega 3 (ikan salmon, ikan hering, dan makarel), serta yogurt. Nutrisi ini juga sangat baik untuk mencukupi kebutuhan nutrisi bayi.

  1. Rawat dengan Lembut

Untuk mencegah rambut rontok yang lebih parah maka hindari bersikap kasar pada rambut. Anda harus merawat rambut dengan cara yang sangat lembut seperti : tidak mengikat rambut, tidak mewarnai rambut, hindari pemakaian pengering rambut, hindari shampo rambut dengan bahan keras dan jangan selalu perlakukan rambut dengan halus.

  1. Gunakan Pelembab Rambut

Setelah melahirkan dan sibuk merawat bayi maka sempatkan untuk merawat rambut Anda. Anda bisa melakukannya sendiri dirumah yaitu dengan menggunakan pelembab rambut. Atur jadwal mencuci rambut Anda sehingga rambut Anda juga tetap bersih. Jangan menggunakan pengering rambut karena panas bisa menyebabkan rambut rontok lebih parah.

  1. Hindari Sisir Gigi

Untuk menyisir rambut sebaiknya Anda juga perlu memilih jenis sisir yang paling baik untuk rambut. Jenis sisir yang paling baik adalah sisir dengan gigi yang lembut. Sisir rambut setelah di cuci dengan pelan dan jangan menarik rambut berlebihan.  Selain itu rambut juga lebih baik segera disisir setelah dicuci dan jangan menunggu hingga kering. Sering rapikan rambut Anda dengan tangan namun hanya gerakan pelan saja.

  1. Pilih Model Rambut Baru

Jika Anda ingin tetap tampil cantik dan percaya diri maka juga bisa memilih model rambut baru setelah melahirkan. Memotong rambut juga sangat baik untuk mengatasi penampilan perubahan rambut setelah tumbuh. Beberapa model yang biasanya paling sering dipakai adalah potongan tidak rata dengan bentuk bagian depan lebih tipis hingga ke belakang. Jika rambut Anda panjang maka sebaiknya juga dipotong pendek saja.

  1. Gunakan Hiasan Rambut

Sebenarnya untuk mengkhiaskan perubahan penampilan rambut Anda, maka Anda juga bisa memilih beberapa hiasan. Misalnya adalah dengan memakai bandana atau syal untuk menghias rambut di bagian depan. Anda bisa memakai gaya ini untuk sehari-hari tapi tetap harus diperhatikan untuk tidak menutup rambut secara terus menerus.

  1. Jangan Stres

Rasa stres dan tertekan memang wajar dialami oleh semua ibu yang baru melahirkan. Ada banyak penyebab ibu bisa stres seperti tekanan untuk merawat bayi dengan baik, tidak bisa menghadapi situasi sulit saat bayi rewel hingga perubahan bentuk fisik yang terlihat mengecewakan. Stres juga bisa menyebabkan rambut menjadi lebih mudah rontok. Bahkan juga bisa menyebabkan masalah ketidakseimbangan hormon. Untuk itu lebih baik jika ibu menikmati masa-masa merawat bayi dan keluarga harus memberikan dukungan untuk melewati masa ini.

  1. Gunakan Bahan Alami Penebal Rambut

Ada berbagai bahan alami yang bisa digunakan untuk menebalkan rambut. Salah satunya adalah gel dari lidah buaya. Anda bisa mengumpulkan gel dari bagian daging lidah buaya, setelah itu gunakan sebagai masker rambut. Cara ini sangat alami dan bisa dilakukan dalam waktu yang singkat. Bahan lain yang paling sering dipakai adalah shampo yang mengandung zat penebal rambut seperti orang-aring dan merang.

Bagaimana Jika Rambut Tidak Tumbuh Baik Setelah Melahirkan?

Tentu saja rambut yang kembali normal diinginkan oleh semua ibu yang baru melahirkan. Namun bisa saja ibu mengalami rambut rontok yang parah dan rambut baru sulit untuk tumbuh lagi. Jika hal ini terjadi maka bisa saja ada masalah ketidakseimbangan hormon yang terjadi setelah melahirkan. Kondisi ini sangat wajar dan sering dialami oleh ibu hamil. Bisa saja hal ini disebabkan karena pemakaian alat kontrasepsi setelah masa nifas selesai. Untuk mengatasi hal ini maka bisa melakukan konsultasi medis untuk mengetahui penyebab masalah hormon yang sebenarnya.

Jadi rambut rontok setelah melahirkan adalah kondisi yang sangat normal dan wajar. Ibu yang baru melahirkan bisa menjalani perawatan rambut alami. Perubahan hormon menjadi penyebab utama masalah ini, dan ketika hormon estrogen sudah normal maka rambut akan tumbuh seperti semula.

Penting seputar bayi :

fbWhatsappTwitterLinkedIn