6 Cara Menyuburkan Kandungan Menurut Islam

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Setelah melalui proses pernikahan secara resmi tentu setiap pasangan suami istri menginginkan lahirkan keturunan dalam keluarganya tersebut demi mewujudkan salah satu tujuan pernikahan dilangsungkan. Dalam proses menghadirkan tanda kehamilan sebagai petunjuk awal bahwa wanita sedang mengalami proses kehamilan pada tahap awal, tentu membutuhkan beberapa usaha meskipun terkadang ada wanita yang secara langsung tanpa usaha yang keras sekalipun dapat segera mendapati bahwa dirinya sedang mengandung.

Untuk mendapatkan proses kehamilan pada rahim wanita ada beberapa usaha yang dapat dilakukan baik secara medis maupun traditional. Secara traditional biasanya cara yang akan dilakukan untuk memperoleh keturunan adalah dengan menggunakan jamu traditional maupun pijatan pada bagian rahim dan perut. Sedangkan secara medis proses awal yang perlu dilakukan adalah mengetahui tingkat kesuburan dan kondisi rahim yang dimiliki oleh wanita dan diakhiri dengan mengkonsumsi perangsang maupun obat tertentu dan bahkan melakukan tindakan medis seperti inseminsai buatan maupun bayi tabung.

Sebagai seorang muslim, tentu langkah menyuburkan kandungan demi mendapatkan kehamilan segera harus dilakukan sesuai dengan anjuran syariat Islam yang ada dan tidak menghalalkan segala cara tanpa mengetahui aturan agama yang ada. Berikut ini beberapa cara menyuburkan kandungan menurut islam yang dapat dilakukan oleh muslimah demi segera mendapatkan keturunan guna menyempurnakan ibadan pernikahan yang dijalani bersama suami.

  1. Berdoa dan memohon petunjuk kepada Allah SWT

Hal pertama dan terpenting sebelum melakukan banyak upaya lainnya secara islam demi segera menghadirkan ciri ciri orang hamil adalah berdoa dan memohon petunjuk kepada Allah SWT serta memperbanyak istiqfar. Sebagai seorang musliim, berdoa merupakan salah satu jalan untuk dapat berinteraksi dengan Allah SWT dan memohon sesuatu dalam hidupnya yang salah satunya adalah memohon petunjuk agar kandungan dalam kondisi yang subur sehingga dapat segera mendapatkan keturunan dalam pernikahan yang resmi.

  1. Melakukan konsulatsi dengan dokter kandungan

Islam selalu mengajarkan untuk menanyakan hal yang tidak di pahami pada orang dengan kemampuan keilmuan yang tepat. Untuk itu, wanita perlu melakukan konsultasi dengan dokter spesialis kandugan agar memperoleh saran dalam membantu meningkatkan kesuburannya. Selagi tidak ada yang berbenturan dengan syariat islam maka tindakan medis apapun dapat dilakukan guna membantu menyuburkan kandungan wanita.

  1. Menghindari hal yang dapat menyebabkan rahim tidak subur

Menghindari hal yang dapat menyebabkan kemandulan atau kandungan tidak subur tentu merupakan kondisi yang harus selalu dilakukan oleh setiap wanita demi segera mendapatkan keturunan dan merupakan salah satu cara menyuburkan kandungan secara alami.. Beberapa hal yang menjadi larangan bagi wanita karena dapat menyebakan kandungan tidak subur serta secara Islam merupakan hal yang wajib dihindari bagi wanita diantaranya seperti :

  • Merokok, kandungan nikotin dalam rokok tentu dapat menyebakan kemandulan dan memang sejatinya kaum muslimah tidak boleh merokok.
  • Menggunakan obat terlarang, baik Agama Islam maupun secara umum menjelaskan bahwa mengkonsumsi obat obatan terlarang merupakan salah satu hal yang haram dan tentu dapat menimbulkan efek buruk pada kandungannya.
  • Mengharapkan bantuan dari dukun bayi, memohon dan mengharap bantuan pada yang selain Allah SWT merupakan hal yang tidak boleh dilakukan secara Islam dan termasuk perbuatan syirik.
  1. Melakukan terapi secara Islam

Beberapa terapi yang dapat dilakukan oleh wanita demi mendapatkan kesuburan kandungan diantaranya seperti bekam dan rukyah. Bekam merupakan salah satu bentuk terapi menggunakan sebuah alat yang dapat membantu memperlancar peredaran darah serta memperlancar sistem pencernaan. Sedangkan rukyah syariah merupakan salah satu bentuk terapi untuk menghilangkan pengaruh buruk dari jin ataupun sihir yang bisa jadi merupaka penyebab kondisi buruk pada kesehatan kandungan wanita. Kedua terapi tersebut juga perlu didukung dengan melakukan pola hidup sehat secara teratur.

  1. Selalu konsisten untuk menjalani kewajiban sebagai seorang muslim

Demi mendapatkan pertologan Allah maka seorang muslim harus memiliki iman dan ketaatan yang baik dengan cara selalu mengerjakan kewajibannya sebagai seorang muslim dengan baik tanpa adanya keluhan maupun muncul kemalasan. Dengan menjalankan ibadah atau kewajiban muslim dan menghindari larangan-Nya maka Allah SWT pasti akan memberikan bantuan serta petunjuk.

  1. Mengerjakan amalan sunnah

Wanita juga dapat melakukan beberapa amalan sunnah demi membantu untuk segera memperoleh bantuan dari sang maha kuasa. Beberapa amalan sunnah dalam Islam yang dapat dikerjakan diantaranya melakukan ibadah puasa Daud, lebih banyak beramal, bersedehan dan berzakat, serta mendekatkan diri ke Allah SWT dengan jalan melakukan ibadah umrah maupun haji.

  1. Berserah diri pada Allah SWT

Jika memang semua usaha yang ada sudah pernah dilakukan maka langkah terakhir yang dapat menjadi salah satu cara menyuburkan kandungan menurut Islam untuk segera mendapatkan keturunan adalah dengan menyerahkan dan pasrah kepada Allah SWT dan menjalani semua petunjuk yang diberikannya dengan baik.

Itulah beberapa cara menyuburkan kandungan menurut islam yang dapat dilakukan oleh para muslimah secara konsisten dan selalu dilakukan secara iklas sebagai sebuah ibadah kepada yang kuasa. Dukungan suami dalam menjalani cara menyuburkan kandungan maupun cara untuk segera mendapatkan kehamilan secara Islam merupakan hal yang dapat membantu meringankan langkah dalam mencapai tujuan mendapatkan keturunan bersama.

 

fbWhatsappTwitterLinkedIn

Add Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

share pendapat, pengalaman, dan info anda mengenai topik ini, baca policy kami.