Hamil Muda Perut Kembung Sering Kentut : Penyebab dan Cara Mengatasi

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Kentut adalah proses pengeluaran gas dari dalam tubuh, dan menurut Wikipedia kentut terjadi karena adanya fermentasi bakteri dari proses pencernaan memproduksi panas, hasilnya adalah gas busuk. Ukuran gelembung gas lebih kecil, hangat dan jenuh dengan produk metabolisme bakteri yang berbau busuk. Kemudian gas ini menjadi kentut, walau hanya kecil volumenya. Kentut sendiri terjadi pada semua orang, baik bayi, anak-anak , remaja hingga dewasa, dan bahkan ibu hamil juga demikian. Jadi pada intinya kentut wajar terjadi pada ibu hamil, selain itu ada masalah lain yang bisa menghampiri ibu hamil seperti sering kencing saat hamil, lalu bagaimana jika ibu hamil muda perut kembung sering kentut ? Kali ini kita akan membahas tentang ibu hamil muda perut kembung sering kentut. Yuk simak apa saja penyebabnya yang berikut ini.

  1. Bayi semakin besar

Salah satu penyebab perut kembung pada ibu hamil muda adalah ukuran bayi yang semakin membesar. Semakin membesarnya bayi membuat perut ibu hamil terasa penuh, sehingga kondisi ini menyebabkan perut ibu hamil terasa begah atau keras seperti kembung. Jika ibu hamil merasa kembung, sebaiknya tidak perlu terlalu resah, karena hal ini terjadi dikarenakan adanya pertumbuhan bayi yang semakin besar.

  1. Hormon progesteron

Selain membesarnya bayi dalam perut ibu hamil, ada lagi yang bisa menyebabkan perut ibu terasa kembung. Munculnya hormon progesteron dalam tubuh ibu hamil adalah hal yang wajar, namun hormon ini juga bisa menjadi penyebab morning sickness dan bisa juga menimbulkan rasa begah atau perut kembung pada ibu hamil. Jika ibu hamil muda merasa mual atau seperti masuk angin, maka sebaiknya hanya minum teh hangat atau susu hangat saja.

  1. Makanan pemicu gas

Penyebab perut kembung pada ibu hamil muda lainnya disebabkan karena ibu hamil mengonsumsi makanan yang memicuh munculnya gas dalam perut. Ibu hamil seharusnya memperhatikan apa saja pantangan makanan ibu hamil, serta jenis makanan yang boleh dikonsumsi agar tidak berbahaya bagi kesehatan dan kenyamanan dirinya setiap hari. Jangan mengonsumsi makanan yang dapat memicuh munculnya gas seperti sayur kubis, sawi dan lain sebagainya.

  1. Minuman bersoda

Jangan mengonsumsi minuman bersoda, selain berbahaya bagi ibu hamil juga menyebabkan perut kembung. Soda sudah jelas tidak baik bagi semua orang, dan apalagi ibu yang sedang hamil muda. Soda adalah minuman yang banyak mengandung glukosa, sehingga tidak baik bagi semua orang termasuk ibu hamil. Minumlah jenis minuman lainnya seperti jus dan lain sebagainya.

  1. Minuman dingin

Minuman dingin seperti es dan lain sebagainya ternyata juga bisa menyebabkan perut kembung pada ibu hamil muda. Jika ibu hamil ingin mengonsumsi sesuatu yang dingin, sebaiknya makan es krim saja dan ingatlah untuk tetap memperhatikan jenis es krim yang ibu hamil konsumsi. Jangan mengonsumsi secara berlebihan, karena pada dasarnya yang berlebihan tidak baik bagi siapapun.

  1. Makan ditempat terbuka

Penyebab ibu hamil muda mengalami kembung pada perutnya dikarena adanya kebiasaan makan ditempat terbuka. Kebiasaan makan ditempat terbuka membuat udara atau gas juga mudah masuk ke dalam tubuhnya, sehingga hal ini menyebabkan terjadinya kembung pada ibu hamil muda. Oleh karena itulah sebaiknya jika makan, ibu hami makan di tempat yang bersih dan benar-benar aman untuk dirinya dan juga bayinya.

  1. Tidak mengunyah halus makanan

Wanita bisa mengalami susah BAB saat hamil, kembung atau begah dikarenakan tidak mengunyah makanannya hingga halus ketika sedang hamil. Hal ini memang terdengar remeh, tapi jika dicermati memag benar berpengaruh pada kondisi lambung dan usus. Sebaiknya ibu hamil mengunyah makanan dengan cara yang benar hingga halus, agar makanan bisa hancur dengan benar dan bisa dicerna oleh usus dengan sempurna sehingga tidak menyebabkan perut kembung.

  1. Menggunakan baju terbuka

Hindari menggunakan baju terbuka, karena hal ini dapat menyebabkan perut kembung pada ibu haamil muda. Gunakanlah baju yang tertutup dan rapih ketika ibu hamil keluar rumah, agar nantinya tidak masuk angin dan kembung di malam hari ketika akan tidur. Jagalah diri ibu hamil dengan benar agar tidak menimbulkan rasa tidak nyaman yang mengganggu istirahat.

  1. Menggunakan baju ketat

Kembung pada ibu hamil muda bisa terjadi karena sering menggunakan pakaian ketat. Umumnya setiap hari manusia akan membuang gas, termasuk juga pada ibu hamil muda. Ketika ibu hamil muda menggunakan baju yang ketat, maka gas akan sulit untuk keluar sehingga seperti tertahan dalam perut. Oleh karena itulah sebaiknya ibu hamil menggunakan baju yang longgar atau nyaman untuk digunakan.

  1. Stres

Stres adalah kondisi dimana seseorang merasa sedih, tertekan atau memikirkan suatu masalah. Hal ini juga bisa terjadi pada ibu hamil muda, sehingga ibu hamil bisa mengalami kembung atau perut begah dan merasa tidak nyaman. Sebaiknya ibu hamil tidak memikirkan apapun kecuali sesuatu yang positif dan bahagia baginya, karena hal ini juga akan berdampak pada si bayi yang ada dalam kandungannya.

Cara Mengatasi Perut Kembung Pada Ibu Hamil Muda

Perut kembung saat sedang hamil muda memanglah hal yang wajar, namun hal ini bisa menjadi tidak wajar dan berbahaya jika terjadi terus-menerus dan bahkan membuat ibu hamil tidak nyaman dalam menjalankan aktivitasnya.

  1. Olahraga

Cara pertama adalah dengan melakukan olahraga rutin. Melakukan olahraga secara rutin sangat membantu menstabilkan metabolisme tubuh ibu hamil dan juga membuat pencernaan ibu hamil menjadi lancar. Olahraga setiap hari seperti jalan pagi, berenang, dan bahkan mengepel rumah juga menjadi salah satu cara olahraga yang baik untuk ibu hamil. Namun tetaplah ingat untuk menjaga kesehatan dan kekuatan tubuh ibu hamil, agar nantinya tidak menyebabkan kelelahan.

  1. Konsumsi makanan hangat

Konsumsilah makanan yang hangat untuk mengurangi rasa kembung dan begah pada perut ketika hamil muda. Ibu hamil bisa mengonsumsi sup hangat atau sesuatu yang hangat seperti bubur atau oat. Dengan mengonsumsi makanan hangat akan membuat perut ibu hamil terasa ringan tanpa gas dan kembung. Tapi tetaplah memperhatikan kebersihan penyajian dan proses pembuatannya, agar tidak menyebabkan timbulnya bakteri berbahaya bagi ibu hamil.

  1. Konsumsi air hangat

Konsumsilah air hangat setiap pagi dan malam bagi ibu hamil muda, cara ini sangat ampuh dilakukan untuk mengurangi rasa begah atau kembung pada ibu hamil, dan tidak hanya itu saja tapi juga bisa untuk mengatasi perut melilit saat hamil. Ibu hamil juga bisa meminum susu hangat atau semacam teh hangat  untuk mengurangi rasa kembung, begah atau mual pada saat hamil muda. Jangan lupa untuk menjaga kebersihan peralatan juga, agar nantinya tidak berdampak buruk bagi ibu hamil.

  1. Tidur cukup

Tidurlah yang cukup jika ingin mengurangi rasa kembung pada perut, agar ibu hamil juga nyaman dalam beraktivitas keesokan harinya. Buatlah jadwal tidur yang teratur dan buatlah pola tidur yang sesuai dengan kebutuhan. Jangan sering begadang, usahakan tidur siang setiap hari dan hindari tidur di sore hari untuk menjaga kesehatan mental dan badan ibu hamil setiap harinya.

  1. Ubah pola makan

Cara yang tepat untuk menjaga kesehatan ibu hamil dan terhindar dari perut begah atau kembung adalah dengan mengubah pola makan. Ubahlah pola makan ibu hamil agar perut tidak kembung lagi, agar ibu hamil muda juga bisa nyaman dalam menjalankan aktivitasnya setiap hari. Pastikan ibu hamil muda juga mengonsumsi makanan yang meyehatkan, bergizi dan bersih agar terhindar dari segala penyakit.

Inilah semua informasi mengenai ibu hamil muda perut kembung sering kentut beserta penyebab dan cara mengatasinya. Jagalah kesehatan dan kenyaman ibu hamil muda setiap hari, lakukan olahraga teratur setiap hari dan rutin demi menjaga atau mencegah terjadinya perut kembung pada ibu hamil. Jangan menggunakan baju yang ketat dan pastikan jika ibu hamil tidak mengonsumsi makanan yang berbahaya seperti makanan dengan MSG, makanan yang menginap dan terbuka dalam waktu lama

fbWhatsappTwitterLinkedIn