3 Manfaat Daun Kumis Kucing untuk Ibu Hamil Sebagai Obat Alami

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Sebagai seseorang yang baru saja mengalami masa – masa awal kehamilan tentunya akan ada banyak hal yang harus Anda sesuaikan. Penyesuaian ini dilakukan karena tubuh Anda pun secara hormonal berubah karena adanya kehamilan itu sendiri. Mulai dari posisi duduk ibu hamil, nutrisi kandungan, beberapa pantangan, dan beberapa aturan yang lain akan Anda lakukan untuk menjaga kesehatan si buah hati. Karena satu – satunya sumber nutrisi untuk janin adalah melalui plasenta dari ibunya, maka tentunya akan sangat penting sekali bagi Anda untuk memperhatikan asupan makanan Anda. Disini saya memiliki sedikit informasi mengenai  manfaat daun kumis kucing untuk ibu hamil yang semoga bisa membantu Anda.

1. Obat masuk angin

Ibu hamil tentunya akan merasakan banyak perubahan pada dirinya, dan salah satu perubahan yang dirasakan adalah seringnya mengalami rasa kembung pada perut atau pun juga masuk angin. Perubahan ini tentunya akan sangat membuat ibu hamil menjadi tidak nyaman untuk beraktifitas dan karenanya untuk membantu mengatasi hal ini Anda bisa mengkonsumsi daun kumis kucing sebagai obat masuk angin untuk ibu hamil. Anda hanya perlu merebus daun kumis kucing dan meminum air rebusannya untuk membantu meredakan masuk angin.

2. Obat sakit pinggang

Manfaat daun kumis kucing untuk ibu hamil selanjutnya adalah sebagai obat sakit pinggang. Tentunya Anda sudah sangat familiar dengan adanya sakit pinggang ataupun nyeri pinggang saat hamil yang dialami oleh semua ibu hamil. Sakit pinggang ini bisa diakibatkan oleh banyak faktor seperti peningkatan hormon, penambahan berat badan, postur tubuh yang tidak baik, dan lain sebagainya. Untuk membantu Anda terbebas dari masalah ini, Anda juga bisa memanfaatkan daun kumis kucing sebagai obat alami. Caranya adalah dengan merebus sekitar tujuh helai daun kumis kucing dengan akarnya. Lalu, minum air hasil rebusan tersebut setelah dingin.

3. Melancarkan buang air kecil

Tidak hanya obat sembelit untuk ibu hamil yang sering dicari karena adanya kesulitan yang dirasakan oleh sebagian ibu hamil untuk melakukan buang air besar, tetapi mereka juga merasakan kesulitan dan rasa yang tidak nyaman untuk melakukan buang air kecil. Kondisi ini, dimana Anda sedang berada pada masa kehamilan dan mengalami kesullitan atau bahkan rasa yang sangat tidak nyaman saat melakukan buang air kecil juga patut untuk dicurigai. Hal ini dikarenakan, hal ini bisa membawa dampak yang mengerikan berupa adanya infeksi saluran kencing.

Tentunya apabila Anda sering kencing saat hamil karena banyak mengkonsumsi air mineral adalah hal yang baik tetapi apabila tidak nyaman atau bahkan merasakan sakit, hal ini tidaklah baik. Untuk membantu melancarkan buang air kecil, Anda juga bisa memanfaatkan daun kumis kucing. Caranya tetap dengan meminum air rebusan daun kumis kucing tetapi Anda perlu untuk menjemur daun tersebut sampai kering dibawah terik matahari lalu menyeduhnya dengan gula aren.

Meskipun ada beberapa bahaya kucing bagi ibu hamil tetapi beberapa informasi di atas adalah manfaat daun kumis kucing untuk ibu hamil sebagai obat alami yang bisa digunakan sebagai alternatif lain sebelum mencoba menggunakan obat kimia. Perhatikan obat yang Anda konsumsi sebelum Anda mengkonsumsi nya karena bahan kimia yang ada pada obat tersebut juga bisa mempengaruhi kesehatan janin Anda karena adanya efek samping obat untuk ibu menyusui dan ibu hamil.

fbWhatsappTwitterLinkedIn